duniafintech.com – Harga Bitcoin dan mata uang virtual lain memang sedang mengalami penurunan sejak akhir tahun lalu. Banyak orang yang merasa ngeri dengan kemerosotan ini dan memilih untuk menjual aset digitalnya. Padahal, jika melihat dari sisi positifnya, sekarang adalah saat yang paling tepat untuk membeli Bitcoin.
Bitcoin memang sedang melemah, tapi tidak ditinggalkan. Saat ada orang yang menjual, di sisi lain malah lebih banyak yang berpikir positif dan menganggap ini adalah kesempatan baik untuk berbelanja aset digital. Di Singapura misalnya, saat harga jual Bitcoin meluncur turun, mesin ATM Bitcoin malah semakin ramai bahkan sampai kehabisan stok. Ini adalah bukti bahwa Bitcoin sama sekali tidak mati.
Baca juga: https://duniafintech.com/seminar-mendapatkan-income-dari-dunia-online/
Masih berpikir panjang untuk berinvestasi Bitcoin? Simak 3 alasan kenapa sekarang adalah saat paling tepat untuk membeli Bitcoin!
-Bitcoin Masih Menjadi Tren
Sesuatu yang masih menjadi tren, akan terus menarik perhatian banyak orang. Apapun itu, termasuk Bitcoin. Masih banyak orang yang membicarakan Bitcoin, bahkan Blockchain yang menjadi teknologi dasar Bitcoin kini semakin banyak diadopsi orang.
Bukti bahwa Bitcoin membawa angin segar adalah semakin banyaknya negara yang berusaha untuk memecahkan permasalahan Bitcoin dengan merancang berbagai aturan agar penggunaannya tidak salah dan bisa diawasi. Yang harus Anda ingat adalah: meskipun semakin banyak mata uang virtual baru yang muncul, Bitcoin tetap menjadi penguasanya.
Menantikan Kemunculan ETF Bitcoin
ETF (exchange traded-fund) adalah sejenis produk reksa dana yang bisa diperdagangkan di bursa efek. Amerika Serikat diberitakan akan meluncurkan produk ETF berbasis Bitcoin di tahun 2018 ini. Dengan perdagangan berjangka pendek, Bitcoin akan menjadi salah satu aset yang diterima. Hal ini bisa dipastikan akan menaikkan kembali hype masyarakat terhadap Bitcoin dan tentu saja akan melambungkan harga Bitcoin kembali.
-Adopsi oleh Berbagai Instansi
Futures yang semakin banyak diluncurkan menambah legitimasi Bitcoin sebagai salah satu aset yang berkelas. Ada banyak kisah sukses yang bisa kita saksikan dari sini. Misalnya saat Bill Miller mempertaruhkan hedge fund crypto-nya dan berhasil mendapatkan 50% Bitcoin.
Tak hanya berbagai instansi, negara-negara berkembang seperti Venezuela yang sedang mengalami masalah ekonomi misalnya, berhasil bangkit dengan bantuan Bitcoin. Keberadaan Bitcoin membantu mereka mengatasi kemerosotan nilai mata uang nasional.
Baca juga: https://duniafintech.com/pantau-gaya-konsumtif-anak-masa-kini-untuk-memperluas-bisnis-anda/
Saat ini, Indonesia tidak mengeluarkan larangan apapun terkait trading atau kepemilikan Bitcoin selama tidak dijadikan sebagai alat jual beli pengganti rupiah. Anda bisa melakukan trading Bitcoin dengan mendaftar di marketplace aset digital terbesar di Indonesia, Bitcoin Indonesia (bitcoin.co.id). Masih belum terlambat untuk mulai ikut trading!
Written by: Dita Safitri