Site icon Dunia Fintech

Bunga Mulai 0,5%, 3 Aplikasi ini Cocok untuk Pinjaman Mahasiswa

pinjaman mahasiswa

DuniaFintech.com – Masalah keuangan seringkali dihadapi oleh kalangan mahasiswa. Terlebih lagi tidak semua bank menyediakan pinjaman mahasiswa. Walaupun ada mahasiswa yang sudah berpenghasilan karena kerja paruh waktu, mungkin penghasilannya juga belum maksimal karena waktu dan konsentrasinya harus terbagi antara kuliah dan bekerja. Kebutuhan mendesak yang paling sering dialami adalah untuk membayar uang kas ataupun untuk biaya hidup pada saat uang kiriman belum datang, atau mungkin belum gajian bagi yang sudah bekerja.

Meski begitu, sebenarnya banyak sumber dana yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan pembiayaan dengan persyaratan yang tidak ribet, sehingga cocok untuk pinjaman mahasiswa. Salah satu opsi pembiayaan yang bisa dimanfaatkan adalah melalui fintech. Karena persyaratan administrasinya tidak terlalu ribet dan menyusahkan. Namun, sebelum mengajukan pinjaman untuk mahasiswa perlu memperhatikan beberapa hal utama. Antara lain legalitas dari aplikasi tersebut apakah legal dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Bagi mahasiswa yang belum memiliki penghasilan tetap memang terkadang menjadi masalah untuk pengembalian pinjaman. Oleh karena itu, ada baiknya memulai untuk mengambil pekerjaan paruh waktu. Sehingga bisa mempermudah dalam pengembalian . Dan tentu tidak hanya memberatkan orang tua untuk membayar cicilan. Berikut ini beberapa aplikasi pinjaman mahasiswa yang mungkin cocok sebagai sumber pembiayaan.

Baca Juga:

1. Danadidik

Danadidik merupakan situs penggalangan dana khusus untuk pinjaman pendidikan tinggi. Danadidik menyediakan kredit pendidikan berbasis crowdfunding yang bisa diajukan oleh mahasiswa, baik yang sudah berpenghasilan maupun yang belum. Pinjaman diberikan untuk mahasiswa tingkat diploma, akademi, S1 dan S2, atau setara di Indonesia. Dengan catatan, mahasiswa terkait akan lulus dalam waktu 24 bulan atau kurang sejak pengajuan dana. 

Dengan kata lain, bagi mahasiswa S1, setidaknya harus sudah berada di semester empat untuk dapat mengajukan pinjaman di Danadidik. Selain itu, harus mempunyai penjamin, baik orangtua ataupun wali. Selama masa kuliah, peminjam hanya wajib membayar cicilan dengan biaya layanan. Sementara, ketika peminjam sudah bekerja, pembayaran dihitung berdasarkan persentase dari penghasilan

2. Dana Cita

Dana Cita merupakan layanan pinjaman online untuk pembayaran beberapa macam biaya akademis, seperti biaya pangkal, biaya semester, biaya gedung, dan biaya akademis lainnya. Dana pinjaman dari Dana Cita akan langsung dibayarkan langsung ke rekening lembaga pendidikan sesuai jadwal pembayaran lembaga pendidikan terkait. Pengajuan pinjaman yang disetujui akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp 100 ribu dan biaya persetujuan pinjaman sebesar 3 persen dari total pinjaman yang disetujui.

Untuk mengajukan pinjaman, peminjam yang berusia di bawah 21 tahun wajib mengajukan pinjaman bersama seorang penjamin. Dengan syarat, penjamin harus telah berusia di atas 21 tahun dan berpenghasilan.

3. KoinPintar dari Koinworks

KoinPintar merupakan layanan pembiayaan pendidikan formal dan non formal dari KoinWorks, perusahaan peer to peer lending.  Seperti Dana Cita, dana pinjaman akan langsung dibayarkan ke institusi pendidikan terkait, sehingga penggunaan dana tidak akan disalahgunakan. Plafon pinjaman yang ditawarkan mulai dari Rp 5-200 juta dengan bunga berkisar antara 9-12,5 persen per tahun. Selain itu, kamu pun harus membayar biaya layanan sebesar 2-3 persen dan uang muka sebesar 10 persen dari total pinjaman yang disetujui.

(DuniaFintech/VidiaHapsari)

Exit mobile version