Site icon Dunia Fintech

Cari Asuransi Cover Implan Gigi? Berikut Ini Rekomendasi Plus Biayanya

Biaya Tambal Gigi

JAKARTA, duniafintech.com – Secara umum, asuransi cover implan gigi termasuk bagian dari manfaat asuransi gigi. Adapun produk asuransi gigi sendiri merupakan bagian dari asuransi kesehatan. 

Pada dasarnya, implan gigi adalah pembuatan akar gigi buatan yang ditanam pada rahang untuk mengganti akar gigi yang hilang atau rusak.  Untuk melakukan implan gigi, prosedur yang dilakukan adalah dengan melakukan pembedahan.

Perlu diketahui, untuk biaya yang diperlukan untuk melakukan implan gigi memang tidak murah sebab hal ini mencakup banyak prosedur.

Rekomendasi Asuransi cover Implan Gigi

  1. Cigna

Asuransi kesehatan Cigna diketahui memberikan layanan yang cukup lengkap dari rawat inap, pembedahan, penyakit kritis, hingga manfaat tambahan untuk perawatan gigi. Di antara polis yang dapat menjadi pilihan untuk perawatan gigi, termasuk implan gigi, yaitu Cigna Senyum Sehat, dengan manfaat sebagai berikut:

Baca juga: Gampang Banget! Ternyata Begini Cara Mencairkan Dana Asuransi AIA

Adapun premi yang ditawarkan untuk asuransi gigi Cigna Senyum Sehat mulai dari Rp180 ribu per bulan. 

  1. Manulife

Layanan asuransi kesehatan yang satu ini cukup lengkap, termasuk asuransi tambahan berupa perawatan gigi. Asuransi gigi Manulife pun menyediakan program yang memberikan manfaat tambahan berupa penggantian biaya perawatan gigi kompleks dan gigi palsu.

Anda dapat memilih polis asuransi kesehatan MiUltimate Healthcare dengan manfaat pilihan berupa perawatan gigi. Untuk manfaat perawatan gigi yang akan ditanggung adalah sebagai berikut:

  1. Prudential 

Prudential juga memberikan layanan asuransi gigi terbaik lewat polis PRU Corporate Medical. Perawatan gigi dalam polis tersebut termasuk ke dalam manfaat tambahan.  Inilah sejumlah manfaat pertanggungan yang diperoleh dari asuransi gigi Prudential sebagai tambahan:

  1. Allianz 

Produk asuransi kesehatan ini pun menyediakan layanan tambahan yang dapat dipilih berupa asuransi perawatan gigi. Beberapa polis yang bisa dipilih untuk tambahan perawatan gigi adalah SmartMed Premier, SmartHealth Maxi Violet, Allisya Care, dan polis asuransi kumpulan Smart Health Blue Sapphire, dan SmartHealth Light Titanium.

Biasanya, manfaat yang diperoleh dari asuransi gigi terbaik yang menjadi tambahan di Allianz sama adalah sebagai berikut:

  1. Mandiri Inhealth

Adapun Mandiri Inhealth untuk gigi adalah salah satu manfaat pilihan dari polis asuransi Mandiri Inhealth yang dapat memberikan pertanggungan untuk perawatan gigi. Asuransi yang memberikan pilihan perawatan gigi adalah asuransi kesehatan kumpulan Managed Care dan Indemnity, dengan beberapa manfaat sebagai berikut:

Baca juga: Sesuai Jenisnya, Inilah Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Asuransi Jiwa

Biaya Implan Gigi di Klinik dan Rumah Sakit—Asuransi Cover Implan Gigi

Penting diketahui, setiap klinik dan rumah sakit bisa saja menetapkan biaya implan gigi yang berbeda-beda. Namun, secara garis besar, inilah beberapa daftar rumah sakit dan estimasi harganya. 

Ada baiknya, pastikan Anda melakukan implan di klinik atau rumah sakit yang telah menjadi rekanan asuransi milik Anda. Pasalnya, akan terasa percuma jika Anda menggunakan produk pertanggungan cover implan gigi saat Anda melakukan implan di tempat yang bukan merupakan rumah sakit rekanan.

Perawatan Gigi yang Ditanggung oleh Asuransi selain Implan

Perlu digarisbawahi, implan gigi sejatinya bukan menjadi satu-satunya jenis perawatan gigi yang bisa di-cover asuransi gigi. Selain implan, inilah bentuk-bentuk perawatan gigi yang ditanggung asuransi.

  1. Konsultasi medis dan pemeriksaan berkala

Asuransi dapat menanggung biaya konsultasi dengan dokter gigi. Konsultasi biasanya dilakukan secara berkala seiring dengan pemeriksaan berkala. Pemeriksaan dan konsultasi medis tidak mesti dilakukan hanya saat Anda merasakan adanya keluhan.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Generasi Sandwich: Ciri-ciri dan Cara Memutus Rantainya

Pasalnya, walaupun tidak ada gejala tertentu, Anda tetap bisa berkonsultasi ke dokter gigi dan biayanya ditanggung oleh asuransi.

  1. Cabut gigi

Pencabutan gigi merupakan salah satu prosedur yang juga umum dilakukan di dokter gigi. Biaya cabut gigi pun dapat ditanggung dengan asuransi.  Pencabutan gigi dilakukan untuk berbagai tujuan, di antaranya untuk mengangkat gigi yang kondisinya sudah buruk supaya tidak menyebar ke gigi lainnya. 

Nah, dalam hal ini, asuransi kesehatan cashless bakal memudahkan Anda ketika mengajukan klaim sebab Anda hanya perlu memberikan nomor asuransi dan dapat langsung memperoleh layanan medis di kala itu juga tanpa lewat proses administrasi yang lama.

  1. Scaling gigi

Secara umum, scaling merupakan prosedur yang dilakukan untuk membersihkan karang gigi di mulut. Adapun sisa-sisa makanan dan kotoran yang menumpuk dapat membentuk karang gigi.  Scaling gigi pun sangat umum dilakukan ketika konsultasi berkala ke dokter gigi. Biaya scaling ini dapat ditanggung oleh asuransi gigi.

  1. Pembedahan atau operasi

Pada beberapa kasus, barangkali akan terjadi masalah parah pada gigi dan mulut Anda sehingga harus melalui operasi. Nah, biaya operasi atau pembedahan gigi dan mulut pun dapat ditanggung dengan asuransi gigi, selain juga menanggung asuransi cover implan gigi.

 

 

Penulis: Kontributor/Boy Riza Utama

Admin: Panji A Syuhada

Exit mobile version