Site icon Dunia Fintech

Investasi Leher ke Atas, Apa Itu?

investasi leher ke atas apa itu

Investasi leher ke atas adalah salah satu instrumen investasi yang cocok untuk pemula yang ingin memulai investasi tanpa modal. Instrumen investasi ini merupakan investasi organ tubuh manusia yang terletak pada bagian tubuh leher ke atas yang sangat vital dalam melakukan aktivitas seperti berfikir, yaitu otak.

Sekarang ini banyak sekali instrumen investasi yang tersedia dan cenderung sangat mudah untuk dapat diakses, bahkan banyak orang yang saat ini tertarik untuk berinvestasi. Namun setiap instrumen investasi pasti memiliki kekurangan dan juga kelebihannya masing-masing, hal ini merupakan salah satu hal penting yang harus diketahui dan pahami terlebih dahulu sebelum dijadikan pilihan untuk menanamkan modal. 

Instrumen investasi yang tersedia saat ini berupa logam mulia, reksa dana, deposito, saham, dan lain sebagainya. Namun ada salah satu instrumen investasi yang saat ini cukup terkenal di kalangan anak muda, yaitu investasi leher ke atas. 

Apa itu Investasi Leher ke Atas?

Investasi leher ke atas merupakan investasi yang dilakukan menggunakan organ tubuh manusia yang salah satunya adalah otak. Otak merupakan organ tubuh manusia yang sangat penting untuk dapat menentukan penilaian terhadap suatu hal, termasuk investasi. 

Sebagian besar orang pasti berfikir untuk memulai investasi itu memerlukan modal yang besar, padahal tidak demikian. Melalui investasi ini cukup bermodalkan otak saja sudah bisa melakukan investasi. Karena istilah yang dimaksudkan oleh investasi ini adalah untuk menyatakan investasi ilmu baru. 

Pasalnya investasi tidak harus dalam bentuk fisik, tetapi dapat dilakukan dalam bentuk ilmu dan pengetahuan. Sebenarnya investasi otak ini sudah dilakukan semasa kanak-kanak sejak memulai pendidikan. Namun, banyak dari segelintir orang yang berhenti melakukan investasi ini setelah mengenyam pendidikan. 

Pada umumnya investasi ini sangatlah penting untuk menanamkan ilmu atau informasi dan pengetahuan secara terstruktur agar dapat meningkatkan kemampuan penalaran terhadap berbagai hal. Seperti kata bijak yang dilontarkan oleh Warren Buffet yang menyatakan, “the best investment you can make, is an investment in yourself. Then more you learn, the more you’ll earn.”

Sekarang ini banyak orang yang berfikir mengenai kemungkinan investasi yang dapat dilakukan, namun tidak sedikit yang lupa bahwa kunci dari investasi sebenarnya terletak pada diri mereka sendiri, yakni investasi otak.

Berinvestasi dalam diri sendiri terlebih dahulu memberikan proses untuk dapat memiliki ilmu pengetahuan, keterampilan dan juga keahlian. Hal inilah yang seharusnya dimiliki oleh setiap orang yang baru memulai investasi. Adanya investasi ini akan membuat seorang investor lebih bijaksana dan penuh pertimbangan untuk memahami risiko yang dapat diambil, bahkan hingga strategi yang akan diambil mencapai return investasi yang diinginkan.

Investasi ini juga merupakan investasi yang dapat memecahkan masalah dan juga menemukan inovasi atau solusi yang tepat untuk setiap permasalahan investasi fisik lainnya yang sedang dihadapi saat ini. Setelah mengenal investasi ini, berikut ini adalah jenis investasi otak.

Jenis Investasi Leher ke Atas

Berikut ini adalah jenis dari investasi organ tubuh otak, antara lain:

  1. Investasi Spiritual

Investasi spiritual adalah bentuk investasi otak yang berhubungan dengan hubungan manusia dengan Tuhan sesuai dengan kepercayaan masing-masing.

  1. Investasi Leher ke Atas: Keterampilan

Jenis investasi ini merupakan jenis investasi yang berhubungan dengan keahlian atau keterampilan yang dimiliki setiap orang. Investasi jenis ini memungkinkan seseorang untuk menggali lebih banyak atau memperdalam ilmu sesuai dengan kemampuan atau keahlian yang dimiliki setiap orang. Investasi keterampilan bisa jadi ladang untuk mendapatkan pundi-pundi rupiah melalui bakat terpendam dari setiap orang yang ingin menunjukkan kemampuannya kepada dunia.

  1. Investasi Sosial

Terakhir adalah investasi sosial yang berhubungan dengan interaksi sosial yang dilakukan semua orang. Investasi jenis ini berhubungan dengan hal interaksi yang dilakukan dengan baik terhadap orang-orang di sekitar, seperti kolega bisnis atau yang lainnya. Adanya hubungan yang baik dengan orang sekitar, maka ketika telah memiliki relasi yang banyak dan saling berbagi pengalaman serta pengetahuan yang dimiliki untuk memperdalam ilmu dan pengetahuan yang ingin diketahui oleh masing-masing orang. 

Cara Investasi Leher ke Atas

Cara untuk melakukan investasi ini sangatlah beragam dan sangat mudah untuk dilakukan, bahkan investasi ini dapat dilakukan dengan cara yang sederhana. Berikut ini adalah cara untuk melakukan investasi otak, yaitu sebagai berikut:

  1. Mengikuti Seminar atau Workshop

Cara mudah untuk investasi otak ini bisa dilakukan dengan cara mengikuti seminar yang memiliki tujuan untuk menanam ide ataupun benih-benih pengetahuan baru, sehingga peran moderator menjadi sangatlah penting di dalam seminar. Karena pada dasarnya ide ataupun benih-benih pengetahuan yang telah disampaikan oleh moderator biasanya dapat dipelajari lebih lengkap dengan mengikuti workshop.

Workshop itu sendiri dikenal sebagai lokakarya yang merupakan sebuah kegiatan yang pesertanya memiliki tujuan untuk mencari solusi guna memecahkan suatu masalah. Pada saat berada dalam kelas workshop biasanya narasumber akan memaparkan teori dan konsep, logika serat menyatukan persepsi dari semua peserta untuk bisa memecahkan sumber masalah hingga menemukan solusi yang diingkan oleh peserta.

Oleh karena itu dengan mengikuti seminar ataupun workshop yang bisa menambah wawasan ilmu dan pengetahuan yang dimiliki guna memenuhi kebutuhan dari investasi otak yang kelak akan dibagikan kepada orang banyak, tentu memerlukan bukti nyata dari setiap perkataan yang disampaikan.

  1. Membaca Berita dan Informasi dari Media Online

Membaca berita dan informasi dari media daring merupakan salah satu cara untuk memulai investasi otak ini. Pasalnya dengan membaca berita dan informasi yang up to date hingga berita dan informasi yang lampau yang bisa berguna di masa sekarang bisa menambah wawasan yang dimiliki. Contohnya adalah dengan membaca artikel di beberapa website yang sesuai dengan kategori website tersebut dan sesuai menurut informasi yang ingin diketahui.

  1. Membaca Buku

Membaca buku adalah cara yang efektif untuk memulai investasi otak ini, sebab dengan membaca buku yang merupakan sumber wawasan yang memberikan ilmu dan pengetahuan yang belum diketahui oleh banyak orang bisa jadi jembatan penghubung bagi orang banyak. Pasalnya dalam buku tersebut tersimpan ilmu dan pengetahuan yang ingin diketahui oleh orang banyak sesuai dengan jenis buku tersebut. Berikut ini adalah buku-buku yang bisa menambah ilmu dan pengetahuan, antara lain:

Buku sapiens karangan Yuval Noah Harari merupakan buku pengetahuan yang dapat menambah wawasan bagi para pembacanya. Buku ini menceritakan tentang awal mula manusia hingga sekarang, mulai dari manusia purba yang mengusi hewan lampau yang dulunya menguasai bumi hingga punah hingga zaman sekarang manusia dengan berbagai keunggulannya berhasil menjadi nomor satu di bumi.

Buku homo deus karangan Yuval Noah Harari ini merupakan sekuel dari buku sapiens yang membahas tentang perjalanan manusia. Namun buku ini membahas tentang manusia di masa depan berbeda dengan buku sapiens yang membahas tentang awal mula manusia.

Buku yang membahas tentang perbedaan kebudayaan di berbagai belahan dunia dan dalam buku ini juga menjawab kenapa orang Eropa lebih unggul disegala seginya. Semua tentang kebudayaan akan dibahas lengkap dalam buku ini.

Buku yang menceritakan tentang sains yang akan membuat para pembacanya yang merasa bahwa sains itu rumit dan membosankan menjadi lebih antusias terhadap perkembangan alam semesta. Buku ini akan menjelaskan tentang bagaimana para ilmuan bersusah payah untuk menemukan misteri yang ada di seluruh planet hingga ke akarnya.

  1. Mempelajari Hal Baru

Selanjutnya adalah mempelajari hal baru yang baru diketahui merupakan salah satu bentuk investasi otak. Karena dengan mempelajari hal baru dan memperdalam hal tersebut bisa saja menghasilkan pundi-pundi rupiah, seperti jasa online coaching, blogging, dan lain sebagainya.

Kesimpulan

Kesimpulannya adalah sekarang ini akses informasi yang sangat baik dan cepat yang bisa mendukung para investor yang ingin melakukan investasi pada diri sendiri untuk dapat memberikan manfaat di masa depan. Setelah menguasai investasi leher ke atas barulah mencoba instrumen investasi lain, seperti investasi emas, investasi saham, investasi properti, dan lain sebagainya. Dengan begitu sebelum memulai investasi baru, para investor yang sudah menguasai investasi leher ke atas dapat menerapkan ilmu dan pengetahuan mereka untuk mengelola modal agar dapat memberikan keuntungan dan juga menakar risiko yang akan dihadapi ketika berinvestasi.

 

Penulis: Kontributor

Editor: Anju Mahendra

Exit mobile version