Site icon Dunia Fintech

Sekuritas Terbaik 2021 untuk Pemula di Indonesia

perusahaan investasi sekuritas terbaik 2021

Jenis investasi sekuritas kerap menjadi pilihan banyak orang untuk menanamkan modalnya. Cara investasi sekuritas terbaik ini pun tidaklah sulit asalkan calon investor belajar tentang hal ini dan mencoba memahaminya.

Bagi mereka yang baru memulai berinvestasi sekuritas, ada baiknya untuk menyimak daftar sekuritas terbaik 2021 untuk pemula di Indonesia ini.

  1. Indo Premier Sekuritas

Indo Premier Sekuritas merupakan salah satu perusahaan sekuritas swasta terbesar dan terbaik di Indonesia yang menawarkan investasi di pasar modal dengan melayani klien, mulai dari individu hingga korporasi.

Sebelum mengubah namanya menjadi PT Indo Premier Sekuritas pada tahun 2017, perusahaan sekuritas yang mulanya sudah ada sejak tahun 1996 ini dinamakan PT Indo Premier Securities sejak tahun 2002.

Terkait bidang usahanya, perusahaan ini bergerak di perantara pedagang efek, penjamin emisi efek, dan manajemen investasi. Usaha ini kemudian dibagi menjadi 2 kategori nasabah, yakni ritel dan institusi. Hingga saat ini, IndoPremier sudah menjadi salah satu perusahaan efek yang mempunyai peran sangat besar di 2 kategori ini.

Perusahaan ini beroperasi dengan izin Badan Pengawas Pasar Modal/Otoritas Jasa Keuangan (OJK) nomor KEP-11/PM/PPE/1996.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

Langkah dan cara daftar (buka akun) di Indo Premier Sekuritas untuk membuka RDN adalah sebagai berikut:

  1. Mirae Asset Sekuritas

Perusahaan sekuritas yang didirikan pada tahun 1994 dengan nama Monas Buana Securities dan berpusat di Jakarta ini sering menduduki Top 3 Stock Exchanges. Pada tahun 2003, perusahaan ini berganti nama menjadi eTrading Securities hingga tahun 2013.

Setelah mengalami beberapa aksi akuisisi, namanya lantas berganti lagi menjadi Daewoo Securities Indonesia yang bertahan hingga tahun 2013, sebelum akhirnya berubah menjadi PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia.

Perusahaan ini berhasil meraih gelar sebagai sekuritas terbaik di Indonesia pada tahun 2018.

Perusahaan sekuritas terbaik ini berhasil mencapai nilai transaksi saham tertinggi sekaligus terbaik di tahun 2020, yakni senilai Rp227,13 triliun (per September 2020).

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. BNI Sekuritas

Anak perusahaan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk ini bergerak di pasar modal sejak tahun 1995. Perusahaan ini sebelumnya didirikan dengan nama BNI Securities hingga tahun 2017.

Saham PT BNI Sekuritas terbagi dengan SBI Securities asal Jepang pada 2011 yang menghasilkan struktur 75% untuk BNI dan 25% untuk SBI Securities. Perusahaan ini bergerak di bidang pasar modal yang mencakup perdagangan saham, perdagangan surat utang, investment banking, hingga assets management.

Perseroan yang satu ini berhasil meraih gelar terbaik untuk The Most Active Securities Company dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada tahun 2018. Perusahaan ini menjadi bagian dari BNI, dengan RDN atau Rekening Dana Nasabah yang dipakai juga dari BNI 46.

Di samping sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), PT BNI Securities pun mengantongi izin usaha di bidang penjamin emisi efek dengan Nomor: KEP-20/PM/1995 dan atas nama PT BNI Sekuritas dengan Nomor: KEP-20/PM.2/2017.

Kemudian, izin usaha sebagai perantara pedagang efek juga tercatat di Nomor: KEP-19/PM/1995 dan atas nama PT BNI Sekuritas di Nomor: KEP-21/PM.2/2017.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. Mandiri Sekuritas

Salah satu perusahaan sekuritas terbaik yang berpusat di Jakarta ini berdiri sejak tahun 1991 sebagai anak perusahaan Bank Mandiri. Perusahaan ini didirikan dengan nama Merincorp Securities Indonesia.

Pada tahun 2000, terjadi merger dengan dua perusahaan sekuritas lain, yakni Exim Sekuritas dan Bumi Daya Sekuritas. Sejak tahun 2004, perseroan ini punya anak usaha di bidang manajer investasi, yaitu Mandiri Manajemen Investasi.

Bukan itu saja, perusahaan ini juga melebarkan sayap dengan memiliki anak usaha di Singapura bernama Mandiri Securities Pte Ltd yang bergerak di bidang yang sama. PT Mandiri Sekuritas mengantongi izin pialang saham SK Badan Pengawas Pasar Modal (Bapepam) No. 12 Tahun 1992 serta izin penjamin emisi dalam SK Bapepam No. 13 Tahun 1992, terdaftar serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. Henan Putihrai (HP) Sekuritas

Ini merupakan salah satu perusahaan sekuritas terbaik dan terbesar di Indonesia yang berpusat di Jakarta dan sudah berdiri sejak 1990. HP Sekuritas adalah satu bagian dari pendiri Bursa Efek Indonesia alias swastanisasi bursa efek saham sejak tahun 1990.

Perusahaan ini berafiliasi dengan perusahaan manajemen investasi Henan Putihrai Asset Management yang berdiri di tahun 2006. HP Sekuritas sudah punya berbagai prestasi, di antaranya sebagai Sekuritas Terbaik 2019 dengan kategori aset di atas Rp250—500 miliar dari Majalah Investor Indonesia.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. NH Korindo Sekuritas Indonesia

Perusahaan ini adalah patungan dengan Korindo group di Indonesia yang didirikan pada tahun 2008 yang berkontribusi pada perkembangan pasar modal Indonesia. NH Korindo Sekuritas Indonesia punya perusahaan induk bernama NH Investment & Securities yang merupakan perusahaan sekuritas top Korea.

Pada tahun 2020, NH Korindo Sekuritas Indonesia terus berkembang sebagai perusahaan sekuritas terkemuka di Indonesia. Bukan hanya bergerak di jajaran bisnis pialang saham, perseroan ini pun memberikan layangan pialang obligasi, keuangan perusahaan, dan penelitian.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. Sinarmas Sekuritas

Ini merupakan perusahaan investasi sekuritas terbaik 2021 yang berdiri sejak tahun 1988, berpusat di Jakarta, dan tergabung dalam grup Sinarmas Multiartha. Sebelum berganti nama, perusahaan ini bernama Sinarmas Ekagraha Money Changer pada 1988 dan kemudian kembali berganti menjadi Sinarmas Ekagraha pada 1989 hingga 1996.

Adapun Sinarmas Sekuritas dilengkapi dengan aplikasi Stockbit. Secara umum, stockbit adalah aplikasi yang menjadi wadah komunitas saham online, yang kemudian berkembang menjadi sarana untuk melakukan perdagangan saham.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. CIMB Sekuritas (CGS-CIMB Sekuritas Indonesia)

Perusahaan yang di Indonesia bernama PT CGS-CIMB Sekuritas Indonesia ini merupakan salah satu perusahaan investasi sekuritas terbaik yang bergerak dalam bidang jasa perdagangan saham yang terbentuk secara joint venture antara China Galaxy Securities Co., Ltd (CGS) dan CIMB Group Sdn Bhd (CIMB).

Perseroan ini punya izin pialang saham melalui SK Badan Pengawas Pasar Modal (BAPEPAM) dengan No. Izin: KEP-92/PM/1992 dan izin penjamin emisi dari SK Bapepam No. Izin: KEP-93/PM/1992. CGS-CIMB Sekuritas Indonesia pun terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

(Catatan: Khusus untuk opsi pendaftaran offline, kamu bisa meminta formulir pendaftaran dengan mengunjungi cabang kantor PT CGS-CIMB Sekuritas terdekat, mengisi formulir, menyiapkan dokumen, dan mengirimkannya kembali ke kantor pusat CGS-CIMB Sekuritas)

  1. Samuel Sekuritas

Perusahaan penasihat keuangan yang berpusat di Jakarta ini juga menyediakan berbagai layanan investasi. Berdiri pada tahun 1992, Samuel Sekuritas menawarkan layanan investasi terbaik dan terpercaya, misalnya Penjualan Ekuitas dan Pendapatan Tetap serta Layanan Pialang Perdagangan untuk klien institusional dan ritel.

Bagi investor pemula yang ingin berinvestasi bisa memilih Samuel Sekuritas yang telah memiliki rekam jejak yang baik dan terdiri dari para profesional perbankan maupun investasi yang berpengalaman.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. MNC Sekuritas

Perusahaan investasi sekuritas terbaik 2021 yang satu ini menawarkan layanan investasi atau trading terbaik secara online yang telah terdaftar di OJK. Berdiri pada tahun 1989, PT MNC Sekuritas berada di bawah naungan PT MNC Kapital Indonesia Tbk.

Perseroan ini lantas melakukan penyempurnaan produk online trading dengan menawarkan aplikasi perdagangan saham online MNC Trade New pada tahun 2016. Pada tahun 2017, MNC Sekuritas meluncurkan produk investasi saham syariah melalui MNC Trade Syariah.

Dua tahun berselang, MNC Sekuritas menawarkan MNC Wakafku sebagai produk wakaf saham digital pertama di Indonesia.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

  1. Ajaib Sekuritas

Bukan hanya menjadi penjual reksa dana, perusahaan ini juga sudah menjadi broker saham karena pada akhir Mei 2020 lalu mereka melakukan akuisisi terhadap Primasia Unggul Sekuritas (Primasia Sekuritas).

Ajaib menyediakan platform investasi sekuritas terbaik dengan rekomendasi berdasarkan profil risiko. Perusahaan ini sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK dan merupakan anggota IDX dengan payung hukum PT Ajaib Sekuritas Asia (d/h PT Primasia Unggul Sekuritas) dengan nomor izin KEP-171/PM/1992.

Produk dan Layanan

Kelebihan

Cara Daftar

 

Penulis: Kontributor

Editor: Anju Mahendra

Exit mobile version