Site icon Dunia Fintech

Ngorder, Bantu Kelola Transaksi Penjual Online dengan Lebih Mudah

Ngorder

DuniaFintech.com – Meski pelaku UKM makin bertambah banyak, tidak sedikit di antara mereka yang belum bisa mencatat pembukuan penjualan dengan baik, mengelola seluruh pemesan barang serta mengetahui penghasilan atau keuntungan yang didapatkan. Inilah yang coba ditawarkan solusinya oleh Ngorder.

Dengan aplikasi ini, pengguna bisa mencatat setiap pemesanan online yang terjadi. Data yang dicatat mulai dari nama pemesan, tanggal, nama produk, status pembayaran, hingga jenis pengiriman yang digunakan. Tidak hanya itu, pengguna juga bisa mengelola orderan dari pelanggan dan reseller, memeriksa ongkos kirim dan melacak pengiriman, SMS resi, cetak label pengiriman, sampai analisa bisnis Anda. Semua dalam satu aplikasi.

Baca juga :

Jadi, pada dasarnya, Startup yang dibentuk pada bulan Juli 2015 dan berbasis di kota Surabaya ini merupakan aplikasi untuk mengelola pemesanan barang, pengiriman, dan melaporkan keuntungan yang diraih oleh para pedagang online dalam satu tempat. Target pasar yang coba dibidik oleh Ngorder adalah para pedagang online, baik itu resellerdropshipper, ataupun supplier.

Ini adalah sebuah ide yang menarik untuk membantu para penjual online mengelola dan memantau transaksi penjualan mereka dengan lebih rapih. Khususnya, penjual yang menjual produk mereka di berbagai situs marketplace.

Secara lebih rinci, berikut adalah sejumlah fitur yang terdapat pada Ngorder.

(DuniaFintech/ Dinda Luvita)

Exit mobile version