26.5 C
Jakarta
Sabtu, 27 April, 2024

Jenis-jenis Deposito CIMB Niaga hingga Besaran Bunganya

JAKARTA, duniafintech.com – Deposito CIMB Niaga adalah produk simpanan berjangka yang menawarkan suku bunga kompetitif di dunia perbankan Indonesia. Produk ini merupakan produk simpanan berjangka dengan suku bunga lebih tinggi ketimbang tabungan biasa.

Tersedia dalam 9 pilihan mata uang, mulai dari rupiah hingga dolar Hong Kong, deposito yang satu ini dapat dijadikan sebagai jaminan saat nasabah perlu pinjaman memerlukan dana darurat.

Jenis-jenis Deposito CIMB Niaga

  1. Deposito Berjangka

Jenis ini ditawarkan beberapa jangka waktu Deposito, yakni 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan. Untuk membuka Deposito Berjangka ini, setoran dana minimalnya sebesar Rp8 juta.

  1. Deposito Xtra

Produk ini menawarkan jangka waktu penyimpanan yang variatif, yakni antara 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan. Namun, Deposito Xtra khusus untuk mata uang Rupiah dan nasabah akan menerima bunga di awal saat mereka membuka deposito.

Deposito ini memungkinkan Anda untuk menyimpan dana mulai dari Rp25 juta, Rp100 juta, Rp500 juta, Rp1 miliar, Rp5 miliar, hingga Rp10 miliar. Persyaratannya adalah harus melengkapi formulir pembukaan rekening dan dokumen identitas diri, bisa KTP, Paspor, KIMS, atau juga KITAS.

  1. Deposito CIMB Clicks

Deposito Bank CIMB ini adalah yang paling praktis terkait cara membukanya dibanding yang lain sebab dilakukan secara online. Syaratnya pun mudah, yakni punya rekening tabungan CIMB Niaga dan akun CIMB Clicks plus dana untuk disimpan. Minimal deposito ini sebesar Rp8 juta. Langkah-langkah cara buka deposito ini adalah sebagai berikut:

  • Login ke akun CIMB Clicks milik Anda.
  • Setelah login, kemudian masuk ke menu Produk & Servis baru.
  • Pilih opsi Deposito Berjangka, kemudian klik Lanjut.
  • Silakan pilih rekening yang jadi sumber dana deposito.
  • Lalu masukkan jumlah nominal dana yang akan didepositokan.
  • Anda akan diarahkan untuk memilih kota dan cabang tempat tabungan dibuat, isi sesuai dengan tempat pembuatan rekening Anda dilakukan.
  • Silakan periksa ulang data-data yang Anda masukkan. Jika dirasa semua sudah benar maka pilih “Permintaan mPIN” terus validasi dan ikuti langkah-langkah selanjutnya.
  1. Deposito iB Berjangka

Ini adalah produk deposito CIMB yang dikelola dengan prinsip Mudharabah Muthlaqah. Produk ini menawarkan beberapa keunggulan dan manfaat, di antaranya bagi hasilnya yang kompetitif dengan jangka waktu yang fleksibel, bisa 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan. Nisbah atau bagi hasil ini sesuai kesepakatan awal nasabah dengan pihak bank.

Di samping itu, produk yang menerapkan minimum setoran awal Rp8 juta ini pun bisa dijadikan sebagai jaminan atau referensi bank. Prosedurnya juga praktis sebab ada kemudahan dengan dapat diakses elektronik dan pembayaran bagi hasilnya pun fleksibel dengan sistem Automatic Roll Over (ARO).

Bunga Deposito CIMB Niaga

  1. Bunga deposito di kantor cabang

Bunga untuk Deposito Konvensional Mata Uang Rupiah (minimal penempatan Rp8 juta) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Bunga

1 Bulan 2,50%

3 Bulan 2,50%

6 Bulan 2,75%

12 Bulan 2,75%

Bunga deposito untuk Mata Uang Rupiah (minimal penempatan Rp 8 Juta) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Nisbah Indicative Rate

1 Bulan 35,46% 2,50%

3 Bulan 35,46% 2,50%

6 Bulan 39,00% 2,75%

12 Bulan 39,00% 2,75%

  1. Bunga deposito di OCTO Mobile atau OCTO Clicks

Bunga untuk Deposito Konvensional Mata Uang Rupiah (minimal penempatan Rp5 juta) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Bunga

1 Bulan 2,50%

3 Bulan 2,50%

6 Bulan 2,75%

12 Bulan 2,75%

Baca juga: Ingin Investasi Kripto? Perhatikan 5 Langkah Ini Agar Cuan Mengalir

Bunga deposito untuk Mata Uang Rupiah (minimal penempatan Rp5 juta) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Nisbah Indicative Rate

1 Bulan 39,37% 2,75%

3 Bulan 42,95% 3,00%

6 Bulan 42,95% 3,00%

12 Bulan 42,95% 3,00%

  1. Bunga Deposito Dolar di kantor cabang

Suku Bunga Deposito CIMB Konvensional Mata Uang USD (minimal penempatan USD1,000) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Bunga

1 Bulan 0,25%

3 Bulan 0,25%

6 Bulan 0,25%

12 Bulan 0,25%

  1. Bunga Deposito Dolar di OCTO Mobile

Suku Bunga Deposito CIMB Konvensional Mata Uang USD (minimal penempatan USD 350) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Bunga

1 Bulan 0,25%

3 Bulan 0,25%

6 Bulan 0,25%

12 Bulan 0,25%

Baca juga: Mengulik Kartu Kredit CIMB Niaga hingga Syarat dan Cara Pengajuannya

Bunga deposito Syariah untuk Mata Uang USD (minimal penempatan USD 350) adalah sebagai berikut:

Jangka Waktu Nisbah Indicative Rate

1 Bulan 7,07% 0,25%

3 Bulan 7,07% 0,25%

6 Bulan 7,07% 0,25%

12 Bulan 7,07% 0,25%

Bunga deposito CIMB Niaga Konvensional untuk Mata Uang lain non USD:

Minimum Mata Uang 1 bulan (p.a.) 3 bulan (p.a.) 6 bulan (p.a.) 12 bulan (p.a.)

10 AUD 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

10 CAD 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

25 GBP 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

100 HKD 0,00% 0,00% 0,00% 0,10%

1.000.000 JPY 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

25 NZD 0,00% 0,00% 0,00% 0,05%

10 SGD 0,00% 0,10% 0,20% 0,25%

Syarat dan Cara Buka Deposito CIMB

  1. Punya rekening di CIMB Niaga
  2. Kartu identitas diri
  3. Formulir aplikasi pembukaan deposito
  4. Penempatan dana awal

Cara membuka deposito CIMB Niaga adalah sebagai berikut.

  1. Offline
  • Siapkan syarat-syarat administratif yang dibutuhkan
  • Selanjutnya kunjungi kantor cabang Bank CIMB Niaga mana pun
  • Silahkan ambil nomor antrian ke customer service dan tunggu hingga nomor antrean dipanggil
  • Setelah dipanggil, sampaikan maksud Anda untuk membuka deposito ke customer service
  • Kamu akan diberikan formulir aplikasi, kemudian isi formulir tersebut sesuai dengan data-data yang diminta
  • Lampirkan persyaratan yang diminta
  • Kemudian, setor minimal dana penempatan awal sesuai dengan pilihan mata uang deposito
  • Selanjutnya, ikuti arahan customer service hingga proses selesai
  1. Online

a. Via OCTO Mobile

  • Unduh dan instal aplikasi OCTO Mobile di Play Store atau App Store
  • Buka dan Login dengan memasukkan user ID pada aplikasi tersebut. Jika kamu belum punya ID, maka buat akun terlebih dahulu
  • Pada halaman depan aplikasi, pilih Buka Rekening Permata Saya
  • Kemudian Klik opsi Daftar & Investasi pada lalu pilih Buka Deposito Berjangka
  • Kemudian pilih antara Deposito Berjangka atau Deposito Berjangka Syariah, sesuai kebutuhanmu
  • Langkah selanjutnya adalah memasukkan Nominal Deposito dan pilih Jangka Waktu
  • Kamu akan melihat Syarat dan Ketentuan, silakan baca dengan seksama lalu centang kotak biru jika kamu setuju dengan persyaratan tersebut
  • Kemudian cek kembali data yang telah kamu masukkan, pastikan semuanya sudah benar
  • Jika kamu sudah yakin semuanya benar, klik Konfirmasi
  • Kemudian masukkan PIN OCTO Mobile
  • Anda bisa mengetahui pembukaan produk simpanan berjangka sudah sukses atau belum dengan adanya notifikasi Pembukaan Rekening Berhasil / Opening Account Successful

b. OCTO Clicks

  • Kunjungi laman https://www.octoclicks.co.id/
  • Kemudian Login dengan memasukkan user ID atau Anda bisa registrasi akun baru dulu jika kamu belum punya akun.
  • Setelah berhasil login, pilih Daftar & Investasi yang ada pada menu di sebelah kiri
  • Klik Deposito Berjangka
  • Kemudian pilih jenis produk deposito antara Deposito Berjangka, Valas atau Syariah
  • Masukkan setoran awal, pastikan Anda memasukkan diatas nilai minimal yang ditetapkan
  • Selanjutnya, pilih periode jangka waktunya dan klik opsi Perpanjangan Otomatis
  • Akan ada jendela berisi Syarat dan Ketentuan, baca, lalu klik kotak merah dan klik Lanjut
  • Selanjutnya periksa data yang Anda isikan. Pastikan semuanya sudah benar
  • Anda harus melakukan konfirmasi dengan memasukkan kode OTP yang dikirim melalui nomor ponsel.
  • Anda akan menerima pemberitahuan pembuatan deposito berhasil jika pembukaan yang kamu lakukan sukses dilakukan

Baca juga: Ajukan KTA CIMB Niaga dengan Memenuhi Persyaratannya agar Langsung Cair

 

Penulis: Kontributor/Boy Riza Utama

Editor: Rahmat Fitranto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE