33.6 C
Jakarta
Jumat, 22 November, 2024

E2E Commerce, Be Digital – Go Global

duniafintech.com – Dikarenakan tantangan industri dan juga memperluas cakupan industri di sektor eCommerce, ritel dan pameran. Konferensi e2e commerce kembali digelar untuk ketiga kalinya di Indonesia.

Dengan bertemakan “Be Digital-Go Global” pameran e2e Commerce Indonesia akan menampilkan inovasi & teknologi guna memperkuat fondasi ritel untuk ekspansi regional maupun global.

Acara yang dihelat pada tanggal 17-18 Oktober 2018 di gedung Kartika Expo, Balai Kartini ini akan memperkenalkan smart retail dan smart logistics sebagai bagian dari segmen pameran kali ini.

“Indonesia adalah sebuah pasar yang dinamis, dikarenakan banyaknya informasi yang diperoleh melalui penetrasi internet, e2e Commerce memainkan peran penting untuk mendapatkan tren dan teknologi terbaru terkait dengan teknologi smart retail untuk semua pemegang saham yang beroartisipasi di pasar Indonesia,” pungkas Echo Sembiring, Head of Modern Trade & eCommerce, MAKARIZO.

Acara ini dilengkapi dengan beragam aktifasi mulai dari konferensi, pertemuan komunitas & free seminar oleh para partner pendukung.

Seperti dari pantauan duniafintech.com, konferensi e2e Commerce Indonesia mengundang jajaran para ahli yang berkompeten di bidangnya, dengan menampilkan tokoh-tokoh utama di industri, baik lokal maupun internasional. Pembicaranya antara lain:

Rudy Salahuddin selaku Deputi Divisi Ekonomi Kreatif dan  UKM Kementrian Kordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia. Ravi Kumar selaku Director/Head of eCommerce MAP subsidiaries, Echo Sembiring, Head of Modern Trade & eCommerce MAKARIZO, Arnab Ganguly, Group Head Kanmo retail group.

Dengan adanya pameran akbar e2e commerce ini semakin membuktikan bahwa Indonesia merupakan lahan subur yang berpotensi untuk menjadi negara dengan pertumbuhan e-commerce terbesar di dunia.

Writer: Romy Syawal

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU