25.6 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Ekspansi Bisnis Digital Cristiano Ronaldo & Tak Ada Gadget Untuk Anak

JAKARTA, duniafintech.com – Aliran pundi-pundi kekayaan mega bintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo nampaknya masih akan terus mengalir. Pasalnya, ia menjalin kerjasama bisnis dengan pengusaha asal Singapura, Peter Lim.

Keduanya berkolaborasi dalam peluncuran ZujuGp, platform digital berbasis komunitas yang diklaim dapat menjadi pengubung antara pendukung sepak bola di belahan dunia Timur dan Barat.

Platform digital ini diharapkan dapat mendorong komunikasi dan perdagangan antara empat miliar fans sepak bola di dunia, mulai dari menonton pertandingan secara langsung, membeli merchandise tim ataupun pemain idola, hingga berinteraksi langsung dengan pemain favorit.

Plaftorm ini juga diklaim akan memudahkan para pemilik klub, agen pemain ataupun tim pemandu bakat untuk menemukan dan mengembangkan pemain-pemain berbakat.

Tentu saja ini akan menjadi salah satu bisnis yang mengiurkan untuk menambah pundi-pundi kekayaan Ronaldo.

Tak berhenti sampai di situ, Ronaldo masih punya sederet bisnis lainnya.

  • Hotel

Ronaldo memiliki hotel bersama dengan Pestana Hotel Group, yakni perusahaan Portugis di bidang pariwisata yang kemudian berubah nama menjadi Pestana CR7. Pesepak bola berusia 36 tahun ini juga memiliki dua hotel di Portugal, ditambah hotel di Paris dan New York

  • Pakaian

Ronaldo juga punya sumber kekayaan dari bisnis pakaian, dengan memiliki perusahaan jeans yakni CR7 Demim, dan membuat selimut CR7 bersama dengan Denali.

  • Parfum

Bisnis parfum juga menjadi salah satu pilihan CR7, Bekerja sama dengan produsen parfum di Inggris dan diberi nama Eden Perfume Christiano Ronaldo Fragrance.

  • Restoran

Sebuah restoran yang telah dibangin di Ibiza Spanyol yang bernama Zela ternyata merupakan bisnis kuliner miliknya, dan memiliki saham di Grupo Mabel Capital, diikuti Rafael Nadal, Pau Gasol dan Enrique Iglesias juga diketahui memiliki saham tersebut.

  • Fitness

CR7 Crunch adalah nama property bisnis Ronaldo dibidang Fitness sejak tahun 2016. Ronaldo diketahui ingin menggelar 100-150 pusat kebugaran, karena dirinya mengakui sangat menjaga kesehatan tubuhnya.

  • Rental Jet Pribadi

Bagi yang ingin menyewa jet pribadi bisa saja ke Cristiano Ronaldo. Dengan harga sewa sekitar Rp45 juta per jam, bisnis rental jet pribadinya ini bisa meraup keuntungan hingga Rp15 miliar.

  • Klinik Rambut

Untuk urusan rambut bisa juga datang ke klinik rambut milik Ronaldo yang bernama Insparya, dengan fokus transplantasi rambut dan memiliki beberapa cabang di Portugal.

Tak Kasih Gadget ke Anak

Dengan kekayaan yang dia punya, Ronaldo bisa saja membelikan apa yang diminta oleh anak kesayangannya. Namun dalam hal gadget, dia punya cara tersendiri.

Ronaldo tidak memungkiri, bahwa hal-hal yang berbau teknologi sangat penting dan relevan di generasi muda zaman sekarang, Akan tetapi, ia juga tidak mau anak-anaknya menjadi kecanduan dengan gadget di masa yang akan datang. Untuk itu Ronaldo tidak membiasakan anak-anaknya untuk bermain dengan gadget. Hal Itu diterapkan Ronaldo agar anak-anaknya tidak bergantung pada gadget.

“Saya juga tahu bahwa generasi muda ini selangkah lebih maju dari usia mereka, jadi saya setuju bahwa kita harus memanfaatkannya, tetapi tidak terobsesi dengan teknologi,” kata pemain yang membela klub Manchester United ini, dikutip dari The Sun, Kamis (7/4).

“Beri mereka, tetapi dengan jangka waktu tertentu, tidak memberi mereka sepanjang waktu. Saya pikir itulah poin utamanya di sini.” tegasnya.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU