31.9 C
Jakarta
Minggu, 22 Desember, 2024

Fintech JULO Gelar Program Undian Berhadiah Untuk Para Nasabahnya

duniafintech.com – Perusahaan Fintech JULO memiliki berbagai upaya baru untuk meningkatkan kualitas pinjaman Peer-to-Peer (P2P) lendingnya. Perusahaan menjelaskan bahwa mereka akan mengadakan program untuk membagikan hadiah kepada para nasabah yang melakukan pembayaran sebelum tanggal jatuh tempo.

Seperti yang kita ketahui, perusahaan Fintech saat ini masih rentan sekali dengan yang namanya pembayaran di atas tanggal jatuh tempo atau bahkan kredit macet sehingga meningkatkan persentase dari non performing loan (NPL) perusahaan.

Program Fintech JULO tersebut ialah berupa undian hadiah kepada para nasabah berupa uang tunai senilai Rp 5 juta, Rp 3 juta, Rp 2 juta, dan juga handphone merek Oppo. Semua pemenang akan diundang untuk datang ke kantor JULO untuk menerima hadiah secara langsung.

Head of Collection JULO, Muqlash Yusufi, mengatakan bahwa pemberian apresiasi ini sebagai kegiatan berkala yang dilakukan oleh JULO.

Yusufi pun mencatat:

“Nasabah yang setia dan bertanggung jawab berhak untuk diapresiasi. Bentuk apresiasi ini kami salurkan melalui pemberian undian JULO. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan loyalitas nasabah dan juga upaya Kami untuk mendidik nasabah agar menjadi nasabah yang bertanggung jawab.”

Yusufi pun meyakini bahwa membayar sebelum tanggal jatuh tempo adalah untuk keuntungan nasabah itu sendiri. Lantaran nasabah akan memperoleh skor kredit yang baik yang memberikan mereka kesempatan memperoleh pinjaman berikutnya dengan lebih mudah.

Head of Engineering dan Co-Founder JULO, Hans Sebastian, pun mengatakan bahwa tujuan dari diadakannya undian ini adalah agar kesadaran nasabah untuk membayar lebih cepat dari waktunya dan membayar tepat waktu akan semakin meningkat.

Hans menjanjikan bahwa kedepannya JULO juga berencana untuk terus mengadakan undian yang serupa dengan hadiah yang lebih menarik lagi.

Sekedar informasi, JULO merupakan layanan peminjaman personal tanpa jaminan aset atau Kredit Tanpa Agunan (KTA). JULO juga telah mendapatkan dukungan dari beragam investor, yaitu Skystar Capital, East Ventures, Convergence Ventures, serta sejumlah angel investor.

JULO saat ini telah merambah diberbagai kota di Indonesia didalam dan diluar pulau Jawa seperti Palembang, Bali, Ambon, Gorontalo, Manado, Tarakan, Medan, dan lain-lainnya sehingga para calon nasabah di hampir seluruh Indonesia bisa menggunakan jasa pinjaman JULO.

JULO juga telah menjadi salah satu pinjaman yang sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Misi JULO ke depannya sejalan dengan upaya OJK untuk dapat meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia hingga 75%.

Baca juga

picture: pixabay.com

-Syofri Ardiyanto-

2 KOMENTAR

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU