28.5 C
Jakarta
Senin, 3 Maret, 2025

Raih Kebugaran dengan Program ‘Fit & Win’ dari Indodana PayLater dan WillFitness

PT Indodana Multi Finance sebagai perusahaan pembiayaan Buy Now Pay Later (BNPL) berizin Otoritas Jasa Keuangan (OJK), melalui layanan Indodana PayLater bersama WillFitness menghadirkan program spesial bertajuk “Fit & Win”.

Awal tahun sering kali menjadi momen yang tepat untuk memulai kebiasaan baru untuk meraih kebugaran. Slogan yang kerap digaungkan ‘new year new me’ menjadi motivasi banyak orang untuk mengadopsi gaya hidup aktif yang lebih sehat melalui olahraga. Supaya rutinitas olahraga terasa menyenangkan, penting untuk menciptakan suasana yang mendukung selama sesi workout. Berikut beberapa tips sederhana untuk membangun suasana workout yang seru dan maksimal:

  1. Konsumsi Pre-Workout yang Bergizi

Tubuh memerlukan energi untuk menjalani sesi olahraga yang optimal. Pilihlah makanan ringan yang kaya karbohidrat kompleks dan protein untuk memaksimalkan pembakaran kalori, seperti buah pisang, yogurt, atau telur rebus. Hindari makanan berat agar tidak merasa kembung saat bergerak.

  1. Putar Musik yang Memotivasi

Playlist yang tepat bisa menjadi penyemangat. Pilih lagu dengan tempo upbeat, gunakan earpods kesayangan dan mainkan genre favorit yang membuat semangat tetap membara sepanjang latihan.

  1. Kenakan Gear Olahraga yang Nyaman

Sepatu olahraga yang nyaman adalah investasi penting untuk mendukung gerakan di gym fisik. Gear yang tepat tidak hanya membantu performa tetapi juga mencegah cedera.

  1. Ajak Teman untuk Berolahraga

Berolahraga bersama teman atau keluarga dapat menambah semangat dan menjadikan sesi workout lebih menyenangkan. Kehadiran orang terdekat juga bisa menjadi pengingat untuk tetap konsisten.

Dalam rangka mendukung masyarakat menjalankan resolusi sehat tahun ini, PT Indodana Multi Finance sebagai perusahaan pembiayaan Buy Now Pay Later (BNPL) berizin Otoritas Jasa Keuangan (OJK), melalui layanan Indodana PayLater bersama WillFitness menghadirkan program spesial bertajuk “Fit & Win”. Program ini dirancang untuk mempermudah pelanggan memulai gaya hidup sehat untuk meraih kebugaran sambil menikmati pengalaman bertransaksi yang praktis, nyaman dan aman.

Indodana Dukung Kesehatan Masyarakat Indonesia

Iwan Dewanto, Direktur PT Indodana Multi Finance, menyampaikan, “Melalui kolaborasi ini, kami ingin mendukung masyarakat Indonesia dalam membangun kebiasaan gaya hidup sehat sedini mungkin, sekaligus memberikan pengalaman transaksi yang mudah, nyaman dan aman.

Dengan bertransaksi menggunakan Indodana PayLater di WillFitness baik pengguna aplikasi maupun pelanggan WillFitness bisa meraih hadiah yang dapat menunjang gaya hidup sehat ketika berolahraga berupa headphone dan sepatu olahraga kekinian. Jadi, dengan adanya program ‘Fit & Win’ yang digelar selama tahun 2025 ini menjadi wujud nyata dan komitmen kami untuk mendukung terciptanya gaya hidup masyarakat yang sehat. “

Program ‘Fit & Win’ dapat dimanfaatkan dengan melakukan transaksi minimum Rp 300.000 menggunakan Indodana PayLater di seluruh cabang WillFitness selama periode 1 Januari – 31 Desember 2025. Selain itu, peserta program wajib memberikan komentar unik pada konten foto ‘Fit & Win’ di halaman Instagram @indodana.id (https://www.instagram.com/p/DGArw3xyCoR/?hl=en&img_index=1) dengan menambahkan tagar #WillWINdodana.

Pemenang akan dipilih berdasarkan komentar paling kreatif dan diumumkan di akun Instagram resmi WillFitness dan Indodana PayLater pada setiap awal bulan. Adapun hadiah yang diberikan berupa sepatu olahraga eksklusif yaitu Nike Vomero 5, On Cloudsurfer Next, atau New Balance 530, yang dapat digunakan untuk menunjang aktivitas workout makin nyaman dan maksimal.

Pihak WillFitness juga menyambut positif kemitraan ini, “Kami percaya bahwa melalui program ini, pelanggan akan semakin termotivasi untuk memulai tahun baru dengan kebiasaan hidup yang sehat. Kerja sama ini juga memperkuat misi kami untuk terus mendukung gaya hidup aktif di Indonesia,” ujar Ronald Liline, CEO WillFitness.

Tahun baru adalah waktu yang tepat untuk perubahan positif meraih kebugaran. Jangan lewatkan kesempatan untuk tetap bugar dan memenangkan hadiah menarik. Segera kunjungi situs web www.indodana.id atau cabang WillFitness terdekat dan gunakan Indodana PayLater melalui aplikasi Indodana Finance untuk bertransaksi sekarang juga!

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU