27.1 C
Jakarta
Senin, 23 Desember, 2024

Bitcoin Capai Level Tertinggi 5 Bulan, Apakah Target Selanjutnya 85 Juta?

duniafintech.com – Selama beberapa minggu ini, pasar cryptocurrency, terutama Bitcoin (BTC), terus terlihat menguat. BTC membuat pasar cryptocurrency menghijau setelah menembus level Resistance untuk mencapai level tertinggi baru di tahun 2019 ini dan juga mengukuhkan eksistensinya sebagai mata uang digital terbaik untuk para investor dan trader.

Baru-baru ini, harga Bitcoin kembali menguat dengan melampaui level Resistance sebelumnya dikisaran harga 77 Juta untuk pertama kalinya dalam lebih dari lima bulan. Kapitalisasi pasar pun juga mengalami peningkatan yang memuaskan banyak pelaku pasar.

Siang kemarin, BTC membentuk banyak transaksi permintaan (Bid) yang menyumbang lebih dari setengah kapitalisasi pasar crypto secara keseluruhan, dimana harga naik hingga ke level harga 79 jutaan dalam waktu kurang dari 10 menit saja! Hal ini menjadi level tertinggi yang telah dicapai BTC sejak 18 November 2018 lalu.

Baca juga

Lonjakan harga tersebut menempatkan bitcoin naik sekitar 7% dari pembukaan sebelumnya, sementara ‘Golden Cross’- yang menurut histori teknikal akan menjadi awal dari Bull-Run- dari indikator SMA pun mulai membayangi.

Secara keseluruhan, BTC telah mengalami keunggulan nilai terhadap dolar Amerika (USD), Rupiah (IDR), dan aset kripto lainnya (Altcoin).

Pada saat penulisan, harga BTC berada di kisaran 80 Jutaan di platform Indodax, dengan pergerakan yang masih terlihat stabil dan meyakinkan.

Baca juga

Tujuan kenaikan berikutnya bisa disekitaran harga 85 Juta, dalam hal momentum ini mungkin dapat berlanjut di sesi Sore maupun Malam.

Kapitalisasi pasar BTC terhadap dolar Amerika (USD) pun juga mengalami kenaikan menjadi $ 96,9 miliar, nilai tertinggi sejak pertengahan November lalu. Selain itu, dominasi pasarnya sekarang berkisar sekitar 53,2 %, menurut data CoinMarketCap.

Data CoinMarketCap juga menerbitkan bahwa volume perdagangan di exchanger cryptocurrency utama AS melampaui 15 miliar dalam kurun waktu 24 jam terakhir. 

Baca juga

Sejak awal April, sentimen Bullish telah menyentuh pasar. Banyak analis dan komentator memiliki beragam pendapat tentang arah yang akan diambil Bitcoin dalam siklus perdagangan saat ini.

Seorang analis crypto, Willy Woo, menyusun daftar pengaruh cryptocurrency terkemuka dalam cuitannya di Twitter.

Bitcoin Capai Level Tertinggi 5 Bulan, Apakah Target Selanjutnya 85 Juta?

Bahkan, ini berarti bahwa Mike Novogratz (Galaxy Digital) 85% yakin bahwa harga Bitcoin tidak akan melihat posisi terendah baru di masa depan, yang artinya tinggal menunggu sinyal-sinyal kenaikan dari BTC.

Perlu diketahui, Mr. Novogratz sebelumnya yakin bahwa Bitcoin akan mencapai 560 jutaan pada akhir tahun 2018, kadang-kadang ia juga membuat prediksi yang cukup liar, namun, komunitas dan para pecinta crypto masih memiliki banyak kredibilitas untuk meyakini potensi Bull-Run di tahun 2019 ini.

picture: pixabay.com

-Syofri Ardiyanto-

1 KOMENTAR

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU