duniafintech.com – Dalam menjalankan bisnis, kekhawatiran tentunya dirasakan terhadap kemungkinan risiko yang akan terjadi. Oleh sebab itu, pengaturan rencana agar bisnis yang dijalankan terhindar dari risiko sangat penting. Digital Risks solusinya.
Selain menggunakan strategi jitu, cara lain untuk memperkecil risiko bisnis, masyarakat kerap menggunakan jaminan perlindungan (asuransi). Ini bertujuan agar pengusaha selalu siap dan waspada, karena tidak ada yang tahu kapan datangnya risiko menghampiri. Harapannya, kecemasan dan rasa was-was akan berkurang sebab bisnis yang digeluti sudah diasuransikan, serta roda bisnis dapat tetap berjalan sebagaimana mestinya.
Apa saja yang dilakukan Digital Risks untuk bisnis Anda?
Perusahaan rintisan yang berkantor di London, Inggris ini, menawarkan jaminan perlindungan untuk bisnis kecil, fintech, agen periklanan, dan startup. Digital Risks mengelola asuransi pengguna dengan cepat. Ini disesuaikan dengan bisnis pengguna yang dinamis dan fleksibel, maka dimudahkan membeli asuransi secara online sehingga lebih efisien. Hal tersebut dirancang oleh pakar industri, maka dari itulah dapat memberikan perlindungan lebih baik.
Startup ini didirikan pada tahun 2014 oleh Ben Rose dan Cameron Shearer. Digital Risks terdiri dari tim yang dinamis, datang dari orang-orang yang pernah bekerja di dunia asuransi, keuangan, teknologi, dan media. Tim di Digital Risks mengklaim hendak mengubah suatu tugas yang tampaknya biasa-biasa saja menjadi pengalaman yang baru dan menarik, serta membuat perubahan yang lebih baik.
Cara kerja startup ini, yaitu dalam hitungan menit mengatur asuransi bisnis pengguna dengan membeli polis secara online dan mendapatkan penawaran terbaik. Rancangan asuransi pun dengan digital sehingga pengguna yakin bahwa ia dilindungi. Harapannya agar pelanggan tidak merasa dipersulit atau bingung lagi dalam hal asuransi.
Pelanggan bisa mengakses website Digital Risks kapan dan di mana saja. Jenis asuransi yang ditawarkan Digital Risks yaitu media liability, cyber liability, commercial legal protection, contents and equipment, dan lain-lain. Digital Risks adalah nama dagang dari Enro Limited dengan kewenangan dan otorisasi dari Financial Conduct Authority.
Pengguna bisa berlangganan asuransi secara bulanan. Dengan begitu dapat fleksibel memilih opsi untuk membatalkan atau mengubah asuransi setiap saat, sebab asuransi tumbuh dengan bisnis pengguna. Ketika pengajuan klaim, startup ini membantu pengguna secara pribadi sehingga tidak ada penundaan. Hal tersebut karena misi Digital Risks adalah untuk menawarkan asuransi yang digital untuk sekarang dan masa depan. Tujuannya membuat hidup lebih sederhana dan mudah, memberikan pelanggan perlindungan yang mereka butuhkan, dan layanan yang layak.
-Fenni Wardhiati-