30.5 C
Jakarta
Senin, 23 Desember, 2024

Microsoft Klaim Blockchain Mampu Tingkatkan Kepercayaan Pelanggan

duniafintech.com – Perusahaan teknologi Microsoft baru-baru ini mengklaim bahwa sistem yang ditawarkan blockchain mampu meningkatkan kepercayaan dan transparansi kepada setiap pengguna. Hal ini mengacu kepada perangkat baru yang tersedia di perusahaan tersebut, yaitu Azure Blockchain Data Manager.

Sebelumnya, perusahaan langganan Microsoft merasa khawatir dengan teknologi blockchain. Para pelanggan tidak sepenuhnya percaya bahwa algoritma yang dihadirkan pada sekelompok data besar dan tertuang dalam ‘black box‘ dapat menjamin keamanan data.

Azure Blockchain Data Manager merupakan sebuah tool yang diperkenalkan oleh Microsoft pada konferensi tahunan Ignite di Orlando, Florida. Ada pun cara kerja dari perangkat tersebut dengan mengambil data on-chain dan menghubungkannya dengan berbagai aplikasi.

Hadirnya integrasi melalui perangkat ini juga mampu melakukan transaksi data yang berasal dari node, sehingga beberapa data mampu terkoneksi dengan berbagai database atau penampungan data.

Baca juga:

Kata Microsoft soal Blockchain

Marc Mercuri, selaku manajer program engineer blockchain untuk Microsoft mengatakan teknologi blockchain memiliki segudang manfaat di berbagai sektor. Ia menegaskan bahwa proses teknologi ini merupakan sesuatu yang terpercaya.

“Blockchain dapat memastikan setiap data yang masuk dan keluar dalam bentuk algoritma dapat dipercaya,”

“Dari manufaktur, energi, sektor publik hingga ritel. Kecerdasan buatan membuat tranformasi bisnis secara digital di segala aspek,”

Blockchain sebagai inovasi keamanan arus dan analisis data, dinilai beberapa kalangan seperti sesuatu yang abstrak namun sederhana. Namun tidak dipungkiri bahwa teknologi ini memberi manfaat nyata untuk para perusahaan sejak awal popularitasnya.

-Fauzan-

 

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU