25.6 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Penjelasan tentang GoPay, Dompet Digital yang Punya Banyak Manfaat

Apa itu GoPay? GoPay adalah layanan uang elektronik milik Gojek Indonesia yang bisa dipakai untuk transaksi semua layanan Gojek seperti GoRide, GoCar, GoSend, dan lainnya. Selain itu, GoPay juga menyediakan fitur transaksi non tunai di berbagai merchant yang bekerja sama baik lewat online ataupun offline.

Apa saja sih fitur yang terdapat dalam GoPay? Berikut ini beberapa fitur yang ada dalam GoPay.

Fitur GoPay

1. GoPay mempunyai fitur patungan gampang yang membuat penggunanya tidak sulit lagi dalam melakukan pembayaran setiap kali berkumpul dengan sanak saudaranya.

2. GoPay memiliki fitur GoPay Diary, yaitu rekapan transaksi GoPay dalam rentang waktu satu bulan. Hal ini membuat pengguna dapat melacak jejak penggunaan GoPay atau transaksinya selama menggunakan Gojek. Pengguna GoPay yang bertransaksi minimal sekali dalam sebulan akan mendapatkan notifikasi khusus melalui email.

3. Keamanan yang Gojek terapkan untuk menjaga saldo GoPay para penggunanya sangat aman. Bahkan, melalui gerakan #AmanBersamaGojek, GoPay punya rangkaian teknologi yang akan terus menjaga keamanan dalam bertransaksi, menjaga saldo serta data pribadi tetap terjamin.

–          Setiap akan menggunakan GoPay, maka pengguna harus melakukan verifikasi transaksi terlebih dahulu.

–          Pengguna yang ingin masuk ke akun Gojek akan mendapat kode OTP atau One Time Password. Kode OTP merupakan kode rahasia yang harus dimasukkan ketika ingin mengakses akun Gojek. Nah, bagi pengguna Gojek, jangan pernah sekalipun memberikan OTP ini kepada siapapun, bahkan pihak yang mengaku sebagai Gojek.

–          Gojek memberikan perlindungan ekstra kepada saldo Gopay dan Gopaylater jika terjadi aktivitas di luar kendali pengguna. tentu saja, hal ini berlaku bagi pengguna yang sudah mengupgrade akunnya ke GoPay Plus.

–          GoPay juga menyediakan menu bantuan selama 24 jam apabila ada pengguna yang ingin mencari suatu informasi atau ingin menyelesaikan suatu kendala yang menimpa pengguna.

4. GoPay dapat digunakan untuk melakukan pembayaran ke seluruh layanan Gojek seperti GoRide, GoCar, GoFood, GoSend, GoBox, GoLife, GoShop, dan lain sebagainya. Tidak sampai di sana, GoPay juga bisa kamu gunakan untuk transaksi kepada rekan usaha GoJek baik online dan offline, dan melakukan transaksi tagihan seperti GoBills dan  GoPulsa.

Cara Registrasi GoPay

Setelah mengetahui sekian banyak fitur yang ada, tentu kamu sangat ingin menggunakannya, bukan? Nah berikut ini cara melakukan registrasi GoPay.

Jika kamu ingin menggunakan GoPay, maka kamu harus mengunduh aplikasi Gojek terlebih dahulu. Barulah setelah itu verifikasi data pribadi dengan cara mengupgrade akun GoPay ke GoPay Plus. Hal ini supaya kamu dapat menggunakan semua fitur andalan dari GoPay. Memang apa saja sih keuntungan dari GoPay Plus ini? Berikut keuntungannya.

Keuntungan Upgrade Akun ke GoPay Plus

–          GoPay memberikan proteksi super skstra untuk Saldo Gopay

–          GoPay menggaransi saldo Gopay apabila saldo pengguna hilang karena aktivitas yang tidak wajar atau berada di luar kendali.

–          Limit yang diberikan kepada akun GoPay Plus lebih besar

–          Lewat GoPay Plus kamu bisa top up saldo hingga mencapai Rp10.000.000.

–          GoPay Plus juga bisa membuat penggunanya mengirim dan menerima saldo GoPay antar pengguna.

–          Juga menyediakan layanan transfer ke rekening bank dari saldo GoPay langsung.

–          GoPay Plus menyediakan fitur paylater. Artinya kamu bisa menggunakan fitur Gojek duluan, bayar kemudian.

–          Ada berbagai macam promo eksklusif yang ditawarkan akun GoPay Plus.

Cara Menjadi GoPay Plus

–          Klik menu Lainnya yang terdapat Pada menu GoPay.

–          Kemudian pilih Upgrade ke Gopay Plus yang tidak membutuhkan bayaran sama sekali.

–          Pilih Upgrade Sekarang untuk melanjutkan langkah Upgrade Akun GoPay kamu.

–          Pihak Gojek akan meminta identitas kamu dengan mengirim foto eKTP.

–          Kemudian Pihak Gojek akan meminta kamu mengambil foto selfie bersama eKTP kamu dengan jelas.

–          Klik Kirim Dokumen dan tunggu verifikasi diproses pihak Gojek selama 1×24 jam.

Cara Transfer Saldo GoPay ke Pengguna GoPay Lainnya

Sebelum melakukan transfer GoPay, hal yang perlu kamu pastikan adalah akun GoPay telah di-upgrade menjadi GoPay Plus.

–          Klik menu Bayar yang terletak pada menu GoPay.

–          Kemudian pilih cara yang diinginkan: scan QR Code atau lewat nomor telepon.

–          Setelah itu, masukkan nominal yang akan dikirimkan ke akun GoPay lainnya.

–          Klik Bayar dan masukkan kode PIN GoPay yang telah kamu buat.

–          Setelah itu, transfer saldo GoPay akan berhasil setelah mendapatkan notifikasi dari Gojek.

Cara Transfer Saldo GoPay ke Rekening Bank

–          Klik menu Bayar yang berada pada menu GoPay.

–          Kemudian kamu dapat memilih ke rekening bank untuk transfer saldo GoPay .

–          Pilih rekening bank tujuan yang akan dikirimkan saldo GoPay

–          Masukkan nominal uang yang akan dikirimkan ke rekening bank yang akan dikirimkan saldo GoPay. Jika sudah, maka tinggal klik Konfirmasi dan masukkan PIN yang sudah kamu buat.

–          Transfer atau pengiriman saldo ke rekening bank pun berhasil dan pengguna akan mendapat rincian transfernya.

Cara Top Up GoPay lewat Driver

–          Pengguna harus membuat pesanan di GoRide,  GoFood, GoShop, atau lainnya.

–          Setelah itu, katakana ke driver yang menerima order jika kamu ingin membeli saldo GoPay.

–          Kemudian berikanlah driver tersebut uang tunai sesuai dengan nominal GoPay yang kamu inginkan

–          Tidak berselang lama, silakan cek riwayat apakah saldo GoPay yang dikirim driver telah masuk. Jika sudah maka top up dari driver pun berhasil. 

Penulis : Kontirbutor

Editor : Gemal A.N. Panggabean

Klik di sini untuk cari tahu perusahaan payment gateway resmi Indonesia.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU