31.2 C
Jakarta
Kamis, 19 Desember, 2024

Proyeksi Ekonomi Indonesia 2024 dari BI Masih di Kisaran 4,7%—5,5%

JAKARTA, duniafintech.com – Proyeksi ekonomi Indonesia 2024 disampaikan oleh Bank Indonesia (BI). Dikutip via Kontan.co.id, Kamis (22/2/2024), Dalam hal ini, BI mengaku tetap optimistis terkait proyeksi ekonomi Indonesia 2024. 

Dikatakan Gubernur BI, Perry Warjiyo, pihaknya mempertahankan proyeksi ekonomi Indonesia 2024 di kisaran 4,7% hingga 5,5% secara tahunan. 

“Prospek ini sejalan oleh membaiknya ekspor, sejalan dengan potensi peningkatan pertumbuhan ekonomi dunia,” katanya dalam konferensi pers di Jakarta.

Baca juga: Waspada! Begini Situasi Ekonomi Indonesia Terkini Kata Jokowi

proyeksi ekonomi Indonesia 2024

Proyeksi Ekonomi Indonesia 2024

Terkait prospek ekonomi global dunia, ia pun mengerek perkiraan pertumbuhan ekonomi dunia tahun ini dari 2,8% yoy, menjadi 3,0% secara tahunan.

Sementara itu, pertumbuhan dalam negeri diyakini tetap baik, didukung positifnya keyakinan pelaku ekonomi. 

Baca juga: Nasib Ekonomi RI jika Prabowo Jadi Presiden, Ini Kata Para Pakar Asing

proyeksi ekonomi Indonesia 2024

Meski demikian, terkait proyeksi ekonomi Indonesia 2024, Perry berpesan Indonesia tetap harus mendorong konsumsi rumah tangga dan investasi, khususnya non bangunan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. 

Ke depan, BI akan memperkuat bauran kebijakan, khususnya kebijakan makroprudensial dan sistem pembayaran. 

BI juga akan bersinergi erat dengan stimulus fiskal pemerintah, untuk mendorong permintaan dalam negeri.

proyeksi ekonomi Indonesia 2024

Baca juga: Masa Depan Ekonomi RI dalam Kepemimpinan Prabowo-Gibran, Ini Prediksi Pengamat

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU