31 C
Jakarta
Minggu, 19 Januari, 2025

Tips Liburan Hemat yang Sehat Dikantong dan Menyenangkan

JAKARTA, duniafintech.com – Tips liburan hemat ini cocok bagi Anda yang Ingin mengajak anak pergi bertamasya, tapi hanya memiliki budget minimal? Jangan khawatir, sebab liburan hemat biaya sebetulnya bisa dilakukan dengan persiapan yang matang, lho.

Yup, memasuki pertengahan tahun, kebanyakan orang memang menunggu musim liburan. Tak heran jika anak-anak ingin menghabiskan waktu untuk pergi rekreasi.

Namun, jika khawatir dengan pembengkakan pengeluaran saat liburan, kamu bisa mencoba menerapkan metode budgeting yang efektif.

Nah, untuk mengetahui berbagai tips liburan hemat, yuk baca artikel berikut ini!

Baca juga: Ragam Manfaat Hidup Hemat untuk Masa Depan yang Sejahtera

ISFF 2023 INDODAX

Baca juga: Cara Menghemat Listrik di Rumah Supaya Dompet Makin Tebal

Tips Liburan Hemat

10 Tips Liburan Hemat

Menjelang musim liburan sekolah, setiap anak tentu ingin menghabiskan waktunya dengan hal-hal yang menyenangkan, seperti liburan dan jalan-jalan ke destinasi wisata tertentu.

Hal ini tentu juga bisa menjadi kesempatan bagi orang tua supaya bisa mengistirahatkan otak setelah rutinitas kerja yang padat.

Namun, apakah mungkin jika liburan dilakukan dengan biaya minimal? Tentu saja sangat mungkin, kamu bisa melakukan perencanaan liburan dengan matang sedari awal.

Adapun sejumlah cara liburan hemat yang bisa kamu terapkan adalah sebagai berikut.

1. Menyusun Rencana Liburan Sejak Jauh Hari

Tips liburan hemat yang pertama adalah menyusun rencana liburan sejak jauh hari. Pasalnya, musim liburan selalu terjadi di waktu yang sama, yaitu saat pertengahan dan akhir tahun.

Maka dari itu, merencanakan liburan bisa dilakukan lebih awal. Hal ini diperlukan agar kamu dapat menyusun anggaran dana dengan matang dan memesan tiket transportasi sejak lama.

Dengan begitu, pengeluaran saat liburan bisa ditekan seminimal mungkin agar kamu tidak boncos.

2. Menyiapkan Dana Lebih Awal

Trik liburan hemat selanjutnya adalah menyiapkan anggaran dana lebih awal. Hal itu diperlukan agar tidak mengganggu cash flow keuanganmu yang mungkin terjadi setelah liburan.

Persiapan dana ini bisa kamu lakukan dengan membuka tabungan khusus atau berinvestasi dalam jangka waktu 3 sampai 6 bulan sebelum liburan.

Sebagai catatan, sebaiknya jangan menggunakan dana darurat atau uang cicilan pinjaman untuk pergi liburan, karena bisa membuat perencanaan anggaran bulananmu terganggu.

3. Membuat Daftar Destinasi Liburan

Tips liburan hemat selanjutnya juga bisa kamu lakukan dengan membuat daftar destinasi tujuan terlebih dahulu dan perkiraan biaya yang akan dihabiskan untuk masing-masing lokasi.

Di samping itu, kamu juga perlu melakukan survei lokasi liburan melalui review pengunjung di website destinasi tujuan.

Hal itu dilakukan agar kamu bisa memilih destinasi liburan yang nyaman, tetapi low budget.

Selain itu, kamu juga bisa menyesuaikan destinasi liburan favorit dengan anggaran dana yang telah disiapkan agar lebih hemat.

4. Memesan Tiket Transportasi dan Penginapan Lebih Awal

Memesan tiket transportasi dan booking penginapan lebih awal juga bisa menjadi salah satu trik liburan hemat.

Pasalnya, harga tiket transportasi saat memasuki musim liburan akan lebih mahal seiring dengan meningkatnya orang yang bepergian.

Di samping itu, kamu juga bisa memilih untuk menggunakan transportasi pribadi agar lebih hemat apabila jarak destinasi tujuan dengan rumahmu cukup dekat.

5. Mengutamakan Kenyamanan

Selanjutnya, tips liburan hemat juga harus kamu lakukan dengan mengutamakan kenyamanan dibandingan kemewahan.

Sebab, jika menuruti keinginanmu untuk berlibur dengan mewah, maka kamu harus mengeluarkan kocek yang lebih banyak.

Sebaliknya, apabila lebih memperhatikan tujuan liburan, seperti untuk menyegarkan otak dan menenangkan diri, maka kamu bisa menekan biaya rekreasi dengan memilih destinasi nyaman, tetapi pengeluaran minimal.

6. Memanfaatkan Promo Liburan

Cara liburan hemat berikutnya adalah dengan memanfaatkan promo yang biasanya disediakan oleh pihak hotel atau provider tiket.

Pasalnya, saat memasuki musim liburan, banyak jasa traveling yang memanfaatkan kesempatan untuk menarik pelanggan dengan menyediakan sejumlah promo.

Maka dari itu, kamu bisa mencari berbagai promo liburan terlebih dahulu melalui internet atau media sosial jika ingin lebih hemat biaya.

7. Menyiapkan Kebutuhan Pokok di Rumah

Cara liburan hemat dan seru berikutnya adalah dengan menyiapkan sejumlah kebutuhan pokok di rumah.

Ketika berlibur cukup lama, kamu tentunya membutuhkan banyak keperluan, seperti peralatan mandi, makanan ringan, obat-obatan, dan kebutuhan lainnya.

Nah, jika membelinya di lokasi liburan, kemungkinan besar harga barang-barang yang dijual relatif mahal.

Oleh sebab itu, menyiapkan keperluan di rumah akan membantumu untuk menekan biaya liburan agar bisa lebih hemat.

8. Menggunakan Uang dengan Bijak

Tips liburan hemat selanjutnya adalah menggunakan uang dengan bijak. Banyak orang yang mudah tergoda dengan aneka oleh-oleh saat pergi liburan, sehingga bisa menghabiskan uang melebihi batas.

Itulah mengapa, menahan diri saat liburan sangat penting agar kamu bisa menggunakan keuangan dengan bijak dan membeli barang-barang prioritas saja.

Dengan begitu, kamu bisa mencegah terjadinya pembengkakan pengeluaran saat liburan dan menghindari pembelian barang-barang yang minim manfaat.

9. Menggunakan Asuransi Perjalanan

Trik liburan hemat dan asyik selanjutnya adalah memanfaatkan asuransi perjalanan. Banyak orang yang mengabaikan manfaat asuransi perjalanan, karena dianggap kurang penting.

Padahal memiliki asuransi perjalanan bisa membantumu untuk menekan biaya liburan, menanggung kecelakaan, delay pesawat, hingga ganti rugi kehilangan barang.

Untuk itu, kamu bisa mencari perusahaan penyedia asuransi perjalanan terbaik dan melakukan pendaftaran sejak jauh hari sebelum liburan.

10. Mencatat Pengeluaran Selama Liburan

Tips liburan hemat dan menyenangkan yang terakhir adalah mencatat pengeluaran selama rekreasi.

Hal ini bertujuan untuk mengontrol diri agar tidak mengeluarkan uang melebihi rencana awal.

Di sisi lain, jika sudah terlanjur mengeluarkan dana melebihi batas anggaran, kamu bisa langsung mengeremnya agar uang yang tersisa cukup untuk biaya perjalanan pulang.

Demikian sederet informasi terkait tips liburan hemat biaya, mulai dari menyusun rencana sejak jauh hari hingga mencatat pengeluaran selama bertamasya.

Nah, jika ingin berlibur dengan biaya yang hemat, kamu juga bisa mempersiapkan keuangan lebih awal.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk mulai siapkan keuangan untuk liburan dari sekarang.

Baca juga: Cara Hemat dengan Barang Bekas juga Bisa Untung

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU