33.6 C
Jakarta
Jumat, 22 November, 2024

Mau Pintar Atur Duit? Pilih Produk Keuangan Di sini

duniafintech.com – Mau pintar atur duit  bukan lagi hal yang mustahil. Jika membicarakan satu kata yaitu “keuangan”, maka rangkaian kata yang mengiringinya akan menarik perhatian, misalnya saja pengelolaan keuangan, yang dapat diartikan mengenai cara mengelola urusan uang.

Atur keuangan bisa dimaknai menyusun segala hal tentang uang. Sedangkan produk keuangan, dapat dimaksudkan tentang barang atau jasa yang berkaitan dengan uang. Beragam rangkaian kata di atas sangat akrab dengan kita.

Dalam keseharian pun kita seringnya terkait dengan persoalan uang. Baik itu mengenai pemasukan atau pengeluaran dana. Harapan banyak orang, pastinya pengeluaran sekecil-kecilnya dan pemasukan yang didapat sebesar-besarnya, agar tidak seperti pepatah yang mengatakan, besar pasak dari pada tiang, yang artinya adalah pengeluaran atau belanja lebih besar daripada pendapatan, dengan demikian pintar atur duit bisa diterapkan.

Menilik banyaknya produk yang disampaikan oleh berbagai institusi keuangan, sebijak mungkin masyarakat dapat memilih mana yang sesuai. Sebab masih ada yang sebenarnya bimbang pada pilihan yang ditawarkan. Setidaknya sebelum akan memutuskan, konsumen bisa membandingkan informasi-informasi produk tersebut, sehingga tepat sasaran dan pas dengan kebutuhan. Untuk itulah startup fintech AturDuit hadir.

AturDuit Berekspansi ke Indonesia

Hadir untuk membantu masyarakat memilih produk keuangan, AturDuit berekspansi ke Indonesia. Startup yang juga berada di Malaysia, Singapura dan Filipina ini, sebelumnya bernama iMoney.co.id. Induk perusahaan startup ini yaitu iMoney Group yang berpusat di Kuala Lumpur, Malaysia. Keberadaannya akan menambah pengetahuan keuangan untuk masyarakat yang dihadirkan oleh perusahaan rintisan (startup).

Startup ini menganalisis seluruh produk keuangan yang berada di Indonesia. Pengguna dapat mengaksesnya melalui web portal atau ponsel. Informasikan keuangan akan didapatkan pengguna dengan membandingkannya lalu mengajukan aplikasi tanpa kendala. Di web portal, pengguna akan melihat fitur menu di sudut kanan atas. Fitur tersebut berisi kartu kredit, kredit/pinjaman, internet, simpanan, asuransi, pedoman dan pusat pengetahuan.

Dua menu yang menarik dari portal pembanding keuangan ini adalah internet dan pedoman. Di menu internet, tersedia paket internet yang dapat digunakan untuk anggota rumah dengan berbagai pilihan kuota. Pada menu pedoman, disediakan beberapa diantaranya yaitu kalkulator untuk menghitung, panduan keuangan terbaru, dan tips berhemat.

Tiga layanan yang tersedia untuk pengguna yaitu layanan perbandingan. Pelanggan dapat membandingkan produk keuangan secara gratis setiap saat. Layanan yang kedua adalah layanan tanya-jawab/aplikasi, dimana pengguna dapat mengajukan pertanyaan atau aplikasi. Kemudian tim AturDuit akan menghubungi kembali untuk memberikan jawabannya. Sedangkan pada layanan ketiga, yaitu layanan konten edukasi. Di sini, pengguna mendapatkan pengetahuan tentang produk keuangan.

Berada di bilangan Jakarta Selatan, AturDuit hendak membantu masyarakat untuk membandingkan dan memilih yang sesuai dengan kebutuhan. Hal itu dilakukan dengan cepat, tanpa hambatan. Kemudahan tersebut dapat dilakukan dimanapun pengguna berada dan dibantu oleh konsultan yang ahli dari AturDuit.

Penulis : Kontributor

Editor : Gemal A.N. Panggabean

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU