26.2 C
Jakarta
Selasa, 5 November, 2024

Cara Buka Rekening BCA Online, tidak Perlu Repot ke Bank!

JAKARTA, duniafintech.com – Cara buka rekening BCA Online tentunya penting untuk diketahui oleh kamu yang tertarik dengan layanan terbaik Bank BCA.

Saat ini, perkembangan zaman telah menggeser tujuan pembukaan tabungan, mulai dari sebagai tabungan saja hingga pembayaran gaji karyawan dan juga transaksi jual beli.

Bahkan, saat ini juga ada yang mempunyai rekening khusus untuk menabung sehingga tidak bercampur dengan transaksi lainnya. Pada era milenial ini pun siapa pun bisa membuka rekening secara online tanpa perlu repot dan susah payah datang ke kantor cabang.

Baca juga: Cara Buka Tabungan BCA Dollar Terbaru dan Daftar Biayanya

Kamu bisa langsung membuka smartphone atau laptop di rumah dan membuka rekening secara online. Caranya pun sama seperti registrasi akun baru pada umumnya, tetapi perbedaannya adalah kamu tidak perlu mengantre dan hal ini bisa dilakukan di mana saja.

Berikut ini ulasan selengkapnya. Simak yuk!

Syarat Buka Rekening

Nah, sebelum masuk ke proses cara buka rekening BCA online ini, kamu harus tahu terlebih dahulu apa saja syarat yang perlu dilengkapi.

Pasalnya, syarat-syarat ini memang sangat diperlukan sebab jika tidak maka proses pembuatan rekening BCA secara online akan gagal dan ditolak.

Adapun syarat yang wajib dilengkapi adalah KTP, NPWP, foto diri, dan foto tanda tangan. Nantinya, data ini akan diupload secara online via BCA Mobile.

cara buka rekening bca online

Cara Buka Rekening BCA Online

Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa kamu coba untuk buka rekening online Bank BCA.

1. Download dan Instal Aplikasi BCA Mobile

Pertama, kamu harus punya aplikasi BCA Mobile di smartphone. Silakan download BCA Mobile di PlayStore atau AppStore lalu langsung instal aplikasinya di smartphone.

Pastikan bahwa nomor HP yang akan digunakan nantinya belum terdaftar di akun BCA Mobile sebelumnya.

2. Buat Rekening BCA Online

Berikutnya, bukalah aplikasi BCA Mobile lalu tekan Buka Rekening Baru. Selanjutnya, kamu akan masuk ke dalam tahap pembuatan tabungan BCA secara online.

3. Pilih Jenis Tabungan

Pada langkah berikut ini, kamu dapat memilih jenis rekening BCA sesuai dengan keinginan. Ada 4 pilihan jenis tabungan BCA, yaitu Tahapan, Tapres, Tahapan Gold, dan Tahapan Xpresi.

4. Verifikasi Nomor Handphone

Kalau sudah memilih jenis tabungan BCA yang ingin dibuat maka selanjutnya silakan memverifikasi nomor HP yang kamu pakai. Silakan klik Kirim dan melihat SMS yang kamu peroleh dari Bank BCA.

Setelah selesai memverifikasi, lanjutkan dengan membuat kode akses BCA Mobile. Kode akses ini akan digunakan saat hendak mengakses BCA Mobile sewaktu-waktu. Oleh sebab iu, buatlah kode akses yang sulit diketahui orang lain, tetapi sangat familiar dan mudah diingat oleh kamu sendiri.

5. Melengkapi Dokumen

Nah, setelah membuat kode akses, kamu akan diminta untuk melengkapi semua dokumen yang dibutuhkan, antara lain, foto e-KTP, foto diri, foto tanda tangan, dan foto NPWP.

Kemudian, unggah semua dokumen itu dengan jelas dan benar. Data kamu pun akan terjamin aman dan tidak bocor sebab sudah dilindungi oleh sistem Bank BCA. 

6. Melengkapi Data Diri

Usai dokumen berhasil diupload dan dikirim, langkah berikutnya adalah melengkapi form data diri. Silakan diisi semua form dengan benar dan detail. Isilah semua data, seperti nama, status perkawinan, agama, status tempat tinggal, pendidikan terakhir, pekerjaan, sumber penghasilan, pendapatan per tahun, dan masih banyak lainnya.

Baca juga: Cara Bayar Cicilan Pegadaian Via ATM BCA Dijamin Anti Ribet!

7. Memilih Jenis Kartu

Kalau dokumen dan data diri dilengkapi maka saat kamu untuk memilih jenis kartu yang tersedia, yaitu Silver, Gold, dan Platinum. Perlu diketahui, setiap jenis kartu ATM BCA ini punya limit transfer dan biaya admin yang berbeda-beda.

8. Pengambilan Kartu ATM BCA

Jika telah memilih jenis kartu ATM BCA maka kalian akan diberikan pilihan tempat untuk mengambil kartu itu. Silakan pilih kantor cabang Bank BCA terdekat dari rumah kamu supaya lebih efisien. Pengambilan kartu ini dapat dilakukan pada hari yang sama atau pada hari-hari setelah pendaftaran.

9. Verifikasi Video Call dengan Customer Service BCA

Selepas memilih tempat untuk pengambilan kartu ATM BCA, langkah berikutnya adalah melakukan video call dengan Customer Service (CS) BCA. Video Call ini dilakukan untuk melakukan verifikasi data yang sudah diinput sebelumnya.

Dengan demikian, perlu ditekankan kembali bahwa saat mengisi form dokumen dan data diri, isilah dengan benar dan teliti. Kalau salah maka silakan minta diperbaiki saat kamu melakukan video call dengan CS BCA.

10. Aktivasi Mobile Banking BCA

Setelah session video call selesai, kamu akan diminta untuk melakukan aktivasi Mobile Banking BCA. Silakan klik pada tombol aktivasi Mobile Banking dan tunggulah beberapa saat.

11. Pembuatan PIN Mobile Banking BCA dan Internet Banking BCA

Setelah melakukan aktivasi Mobile Banking BCA, tahapan selanjutnya, yakni melakukan pembuatan PIN Mobile Banking BCA dan Internet Banking BCA untuk transaksi. Silakan buat PIN lalu tekan lanjut.

Perlu diketahui, PIN ini akan digunakan saat kamu ingin melakukan berbagai transaksi. PIN ini dipakai untuk verifikasi bahwa transaksi yang dilakukan adalah kamu sendiri yang mau. Oleh sebab itu, buat PIN yang susah, tetapi mudah diingat.

12. Pembayaran Setoran

Sama halnya dengan membuat rekening BCA secara offline, pembuatan secara online pun diharuskan untuk melakukan setoran awal yang besarannya disesuaikan dengan jenis tabungan yang dipilih.

Ada beragam cara yang disediakan oleh pihak Bank BCA, di antaranya Mobile Banking, Internet Banking, ATM BCA, Cabang BCA, maupun ATM Bank lain.

Kamu bisa pilih salah satu dan ikuti petunjuk setoran tersebut, yang biasanya sama dengan layaknya kamu transfer uang ke rekening BCA baru itu.

Keuntungan Buka Rekening BCA Online

– Proses pembuatan rekening cepat.

– Tidak ada biaya admin alias gratis.

– Tidak perlu repot ke kantor cabang Bank BCA.

– Keamanan terjamin.

– Data aman.

– Tersedia banyak pilihan rekening.

Sekian ulasan tentang cara buka rekening BCA online. Selamat mencoba! 

Baca juga: Cara Bayar MNC Play via ATM BCA Lengkap dengan Ketentuannya

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU