32.8 C
Jakarta
Selasa, 23 April, 2024

Cepat Kaya Tanpa Modal dengan Bisnis Online

DuniaFintech.com – Sebentar lagi kita akan menutup tahun 2020, namun Anda merasa belum puas dengan penghasilan yang Anda peroleh di tahun ini? Mencari cara cepat kaya tanpa modal?

Jika memikirkan dengan seksama maka sebenarnya cara cepat kaya tanpa modal merupakan hal yang sama sekali tidak masuk akal. Bagaimana tidak? Anda ingin memiliki sebuah usaha tapi anda tak memiliki uang sepeserpun untuk membangun usaha anda tersebut.

Berbeda halnya, jika yang Anda tanyakan bukan cara cepat kaya tanpa modal melainkan cara membuka usaha agar cepat kaya dengan modal yang minim. Hal ini tentunya memiliki potensi untuk Anda usahakan. Salah satu cara membuka usaha dengan modal minim dapat dilakukan melalui bisnis online.

Baca juga:

Berikut daftar bisnis online yang bisa menjadi peluang bisnis Anda.

Youtuber

Apabila Anda memiliki keterampilan berkomunikasi atau membuat konten video yang menarik, maka pekerjaan ini sangat sesuai untuk dilakukan. 

Untuk memulai bisnis pada platform ini Anda harus memiliki akun terlebih dahulu untuk bisa mengunggah video . Lakukan pendaftaran menggunakan gmail agar lebih mudah.

Beberapa syarat yang harus Anda penuhi jika monetisasi video yaitu, channel Anda setidaknya sudah memiliki 10.000 tayangan video dengan jumlah pengikut lebih dari 1000 subscriber dan memiliki 4000 jam tayang dalam 12 bulan terakhir.

Blogging

Blogging sudah lama menjadi sumber penghasilan tambahan yang tidak dapat diremehkan. Bahkan, peluang bisnis ini bisa dimulai tanpa menggunakan modal sama sekali.

Anda dapat memanfaatkan WordPress atau Blogger. Dari dua platform tersebut, server serta nama domain yang Anda gunakan bisa gratis.

Tapi ada baiknya jika Anda membuat blog dengan hosting berbayar, karena membuat blog dengan menggunakan hosting gratis memiliki beberapa kelemahan yang serius.

Setelah itu, mulailah buat konten yang berkualitas agar semakin menarik banyak pembaca. Jangan lupa untuk mengaktifkan Google Adsense, iklan sponsor, maupun iklan afiliasi. 

Penghasilan dari hasil blogging cukup variatif., jutaan rupiah bisa Anda raih apabila mendapatkan traffic yang memadai.

Bisnis Dropshipping

Bisnis online ini bisa dilakukan oleh siapa saja dan caranya juga tergolong mudah. Anda hanya perlu menjual produk sendiri tanpa perlu memiliki stok barang tersebut.

Penghasilan yang Anda dapatkan tergantung pada selisih harga jual yang Anda bebankan kepada konsumen dan harga beli produk pada produsen. Semakin besar selisih harga maka semakin besar pula komisi yang Anda dapatkan.

Penerjemah

Memiliki kemampuan berbahasa asing dapat membuat Anda lebih banyak memiliki peluang kerja, apalagi untuk dapat bekerja secara online.

Anda dapat sebagai penerjemah baik untuk penerjemah buku-buku yang terbit dalam bahasa asing ataupun bekerja sebagai penerjemah pada perusahaan sebagai freelancer.

Sebagai pemula, Anda dapat menawarkan jasa tersebut kepada orang-orang terdekat atau kerabat Anda. Anda bisa juga mencari pekerjaan sebagai penerjemah melalui loker online.

(DuniaFintech/ Dinda Luvita)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE