27.6 C
Jakarta
Sabtu, 20 April, 2024

Daftar Harga Pasang WiFi Indihome di Rumah Terbaru

JAKARTA, duniafintech.com – Harga pasang WiFi Indihome tentunya sangat beragam, tergantung dari paket WiFi Indihome yang akan dipilih untuk dipasang di rumah. Indihome itu sendiri merupakan layanan jaringan internet dengan menggunakan sambungan kabel fiber optic yang disediakan langsung oleh PT Telkom Indonesia. 

Harga paket WiFi Indihome juga tergantung dari kecepatan jaringan internet dan tambahan layanan lainnya. Paket WiFi Indihome ini tidak hanya menyediakan jaringan internet saja, melainkan juga menyediakan layanan tambahan lain seperti paket TV kabel dan telepon.

Selain itu, ada juga penawaran khusus dari Indihome bagi Anda yang berprofesi sebagai pelajar, pendidik, dan jurnalis. Harga paket WiFi untuk kalangan dengan profesi tersebut harganya terbilang lebih murah daripada kalangan umum.

Syaratnya pun mudah, Anda hanya cukup melampirkan identitas resmi dari masing-masing profesi. Bagi seorang pelajar wajib menyertakan identitas tambahan berupa Kartu Pelajar. Sementara bagi pengajar, maka wajib menyertakan Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK).

Sedangkan bagi seorang jurnalis, wajib menyertakan foto kartu identitas jurnalis yang diterbitkan oleh perusahaan.

Selengkapnya, apabila Anda ingin pasang WiFi Indihome di rumah dengan ISP Indihome, simak daftar harga paket WiFi Indihome terbaru berikut ini.

Daftar Harga Pasang WiFi Indihome

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, bahwa harga paket WiFi Indihome tergantung dengan kecepatan dan tambahan layanan lainnya, seperti paket 2P dan 3P untuk pelajar, pengajar, dan jurnalis. Namun, ada juga paket 2P dan 3P untuk kalangan umum, berikut ini adalah daftar harganya.

  1. Harga Paket WiFi Indihome 2P (Internet + Telepon) untuk Pelajar, Pengajar, dan Jurnalis

Paket ini merupakan harga khusus bagi pelajar, pengajar, dan jurnalis, sehingga paket ini juga sudah termasuk layanan tambahan berupa bebas akses telepon rumah selama 50 menit dan Indihome Study untuk mendapatkan berbagai macam materi pelajaran secara digital. Untuk biaya pasang WiFi Indihome paket ini adalah Rp150 ribu. Adapun kecepatan yang ditawarkan dengan masing-masing harga adalah sebagai berikut:

  • Kecepatan internet 20 Mbps: Rp255.000/bulan
  • Kecepatan internet 30 Mbps: Rp315.000/bulan
  1. Paket WiFi Indihome 3P (Internet + TV dengan Channel Disney+ Hotstar) untuk Pelajar, Pengajar, dan Jurnalis

Paket ini juga sudah termasuk layanan tambahan sama seperti paket WiFi Indihome 2P, namun berbeda kapasitas yang berupa bebas akses telepon rumah selama 100 menit, 36 channel TV kabel, dan Indihome Study. Biaya pasang WiFi untuk paket ini adalah Rp150 ribu, dan untuk biaya kecepatan internetnya akan disesuaikan dengan kecepatannya. 

  • Kecepatan internet 20 Mbps: Rp300.000/bulan
  • Kecepatan internet 30 Mbps: Rp355.000/bulan
  1. Harga Pasang WiFi Indihome Paket 2P (Internet + TV dengan Channel Disney+ Hotstar) untuk Kalangan Umum

Paket sudah termasuk layanan tambahan berupa TV kabel dengan tambahan channel Disney+ Hotstar. Biaya pasang WiFi untuk paket ini adalah Rp500 ribu. Dengan biaya kecepatan internet yang disesuaikan, antara lain:

  • Kecepatan internet 30 Mbps: Rp370.000/bulan
  • Kecepatan internet 50 Mbps: Rp595.000/bulan
  • Kecepatan internet 100 Mbps: Rp945.000/bulan
  1. Harga Paket WiFi Indihome 2P (Internet + Telepon dengan Channel Disney+ Hotstar) untuk Kalangan Umum

Paket ini sudah termasuk layanan tambahan berupa bebas akses telepon rumah selama 100 menit dan bebas akses layanan Disney+ Hotstar. Biaya pasang WiFi untuk paket ini adalah Rp500 ribu, dan biaya kecepatan internet tiap bulannya, antara lain:

  • Kecepatan internet 30 Mbps: Rp335.000/bulan
  • Kecepatan internet 50 Mbps: Rp475.000/bulan
  • Kecepatan internet 100 Mbps: Rp795.000/bulan
  1. Paket WiFi Indihome 2P (Internet + Telepon) untuk Umum

Paket ini sudah termasuk dengan layanan tambahan berupa bebas akses telepon rumah selama 100 menit. Biaya pasang Wifi untuk paket ini adalah Rp500 ribu dan biaya berlangganan tiap bulan, antara lain:

  • Kecepatan internet 20 Mbps: Rp275.000/bulan
  • Kecepatan internet 30 Mbps: Rp315.000/bulan
  • Kecepatan internet 40 Mbps: Rp385.000/bulan
  • Kecepatan internet 50 Mbps: Rp445.000/bulan
  • Kecepatan internet 100 Mbps: Rp795.000/bulan
  1. Paket WiFi Indihome 3P (Internet + Telepon + TV) untuk Umum

Paket sudah termasuk layanan tambahan lainnya, seperti akses telepon rumah selama 50 menit dan 97 channel TV kabel. Biaya pasang WiFi untuk paket ini adalah Rp500 ribu. Adapun harga pasang WiFi Indihome berdasarkan kecepatannya, antara lain:

  • Kecepatan internet 30 Mbps: Rp385.000/bulan
  • Kecepatan internet 50 Mbps Rp615.000/bulan
  • Kecepatan internet 100 Mbps: Rp965.000/bulan

Harga pasang WiFi Indihome dan paket internetnya akan dibayarkan pada saat proses pemasangan perangkat Indihome telah selesai. Harga paket di atas juga masih belum termasuk PPN sebesar 10%.

Jika Anda tertarik untuk melakukan pemasangan WiFi Indihome di rumah, maka bisa mengunjungi langsung laman resmi Indihome atau bisa juga menghubungi call center merek di nomor 147 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai pemasangan WiFi Indihome baru. Jadi, itulah tadi daftar harga pasang WiFi Indihome yang bisa menjadi referensi Anda, semoga bermanfaat.

 

 

Penulis: Kontributor / M. Raihan Mu’arif

Editor: Anju Mahendra

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE