30.8 C
Jakarta
Jumat, 29 Maret, 2024

GUDANG VOUCHER, TEMPAT VOUCHER ELEKTRONIK

duniafintech.com – Dunia online telah mengubah perilaku sebagian konsumen. Dari cara belanja hingga mengirim barang, kini hanya tinggal klik atau lewat smartphone. Berbagai metode pembayaran pun tersedia dengan beragam pilihan. Salah satunya melalui voucher elektronik seperti melalui Gudang Voucher.

Gudang Voucher–sering disingkat dengan GV–berada di bawah naungan PT Buana Media Teknologi. Gudang Voucher adalah sebuah micro payment gateway yang menawarkan layanan pembayaran dengan menggunakan nomor kode voucher. Caranya dengan mengakses website Gudang Voucher yang menyediakan layanan pembayaran internet melalui voucher secara elektronik. Kode voucher kemudian akan tampil di website. Gudang Voucher tidak mengirimkan voucher dalam bentuk fisik.

Voucher Gudang Voucher diperoleh secara elektronik yang dapat digunakan sebagai sarana pembayaran di situs-situs e-commerce, online game, top-up telepon, pembayaran akses internet, dan layanan mobile content (ringtone, Java game, wallpaper dan sebagainya) serta layanan-layanan lain berbasis internet. Bentuk produknya berupa e-voucher, e-coupon, e-ticket, e-slip number, e-invoice number, e-sales number, serial number, serial key, product key, account (username and password), dan kode-kode lain yang mewakili sebuah produk atau tagihan.

Proses konfirmasi atas transfer pengguna melalui bank dapat dilakukan secara instan (realtime) karena sistem Gudang Voucher terintegrasi dengan bank melalui jaringan VPN (Virtual Private Network) yang sangat aman. Selain itu, konfirmasi transfer juga sangat praktis karena prosesnya tidak memerlukan bukti transfer yang harus dikirimkan, seperti halnya proses pembayaran konvensional. Pembayaran atau proses top-up secara realtime dapat dilakukan dari hampir semua bank di indonesia, baik secara langsung maupun melalui jaringan ATM Bersama.

Di samping itu, Gudang Voucher juga menjalin kerjasama dengan situs-situs e-commerce sebagai salah satu alternatif pembayaran. Dengan demikian, Gudang Voucher menjadi one stop payment untuk transaksi perdagangan barang dan jasa melalui internet dan mobile.

Sebelum menikmati berbagai layanan di Gudang Voucher, user harus mendaftar terlebih dahulu. Registrasi ini tidak dipungut biaya. Pengguna dapat bertransaksi melalui Gudang Voucher 24 Jam sehari 7 hari seminggu selama jalur komunikasi dengan bank tidak terjadi gangguan. Gudang Voucher mengklaim, harga setiap voucher di tempatnya sama dengan atau lebih murah dibandingkan harga pasaran.

Gudang Voucher juga membuka kesempatan kepada seseorang atau perusahaan yang sedang menjual atau ingin menjual barang atau jasa di internet untuk bekerja sama. Dengan kata lain, pihak-pihak yang ingin bersinergi dengan Gudang Voucher sebagai merchant. Gudang Voucher memiliki solusi untuk toko online pada sebuah applikasi e-commerce yang dikembangkannya. Merchant yang ingin bergabung caranya sangat mudah, yakni dengan format API (Application Programming Interface). Bagi merchant yang ingin bergabung juga tidak dikenakan biaya pendaftaran, bulanan, atau minimum transaksi.

 

Source: gudangvoucher.com

Written by: Sebastian Atmodjo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE