33.6 C
Jakarta
Selasa, 5 November, 2024

Deretan Hobi yang Bisa Menghasilkan Uang, Ada Hobimu?

JAKARTA, duniafintech.com – Pernahkah kamu berpikir untuk menjadikan hobi yang bisa menghasilkan uang? Ternyata ada beberapa hobi yang bisa mendatangkan cuan, apalagi jika hobi itu digeluti dengan sungguh-sungguh.

Meski ada banyak orang yang menganggap hobi hanya sebatas hiburan semata untuk menghilangkan penat, namun ada sebagian lagi yang menganggap ada hobi yang bisa dijadikan peluang menghasilkan uang.

Terlebih lagi di awal tahun baru 2022, saat ini pasti banyak yang memiliki resolusi untuk menambah lebih banyak cuan. Lantas, apa saja hobi yang bisa datangkan cuan tersebut? Simak rangkumannya dalam artikel berikut ini.

7 Hobi yang Bisa Menghasilkan Uang

Berikut beberapa hobi yang bisa mendatangkan uang untukmu.

  1. Menggambar

Hobi menggambar tentu bisa mendatangkan penghasilan tambahan. Untuk setiap desain gambar yang telah dibuat bisa diunggah di sosial media atau di beberapa platform berbayar seperti 99design, shutterstock, fiverr, dan lainnya.

Selain menjadi media promosi, sosial media dan blog juga merupakan tempat untuk menambah portofolio pengalaman. Aneka produk desain ilustrasi yang bisa dibuat adalah infografis, gambar ilustrasi, komik, meme, desain promo, karikatur, dan yang lainnya.

  1. Menulis

Tidak bisa dipungkiri bahwa hobi menulis masih berpeluang besar mendatangkan cuan di 2022. Bagi seorang mahasiswa yang tertarik untuk bekerja dengan waktu fleksibel, pekerjaan sebagai content writer bisa dicoba.

Kamu bisa mulai menulis dan mengirimkannya ke beberapa media online atau media cetak yang tentunya bisa menerima tulisan berbayar. Kamu juga bisa menulis di beberapa platform pekerja lepas seperti Upwork, Fiverr, dan Freelancer.

Dengan menekuni pekerjaan ini, maka kamu tidak perlu khawatir lagi untuk bagi waktu kuliah karena kamu bisa menulis di luar perkuliahan. Selain itu, ada juga sebuah pekerjaan namanya copywriter yang juga memiliki waktu fleksibel. Dengan berkembangnya perusahaan startup atau perusahaan rintisan maka pekerjaan ini akan terus dicari.

Kamu bisa mencoba pekerjaan ini dengan basis tulisan untuk menambah uang saku sekaligus menambah portofolio pengalaman.

  1. Bisnis atau Jualan

Buat kamu yang mempunya hobi bisnis, maka pekerjaan reseller atau dropshipper adalah salah satu contoh bisnis modal kecil.

Kamu hanya perlu menjual barang dari produsen dan bisa dipasarkan secara online atau offline. Keuntungan yang didapat sebagai seorang reseller atau dropshipper bisa diperoleh dari selisih harga beli dan harga jual ke customer.

  1. Main Musik atau Bernyanyi

Hobi bernyanyi atau bermain musik dapat dijadikan bisnis yang bisa dilakukan dari rumah. Kamu hanya perlu untuk mengunggahnya ke sosial media Anda seperti YouTube, TikTok, atau Instagram. Apabila kamu bisa mendatangkan banyak subscriber atau viewers, maka kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan.

  1. Edit Video

Hobi yang bisa menghasilkan uang selanjutnya adalah video editor, kamu hanya perlu berada di depan laptop atau HP dan bekerja di kamar, maka hobi kamu sebagai video editor bisa menjadi pekerjaan yang cukup menjanjikan. Selain tak perlu khawatir waktu kuliah akan terganggu, mahasiswa juga bisa mendapatkan uang tambahan yang lumayan besar.

  1. Membuat Kerajinan Tangan

Patut diakui bahwa selama masa pandemi ini membuat banyak orang menjadi lebih kreatif di rumah. Buktinya adalah ada banyak kerajinan tangan yang berguna bagi banyak orang dan bisa mendatangkan cuan.

Seperti masker dengan desain tangan, tempat hand sanitizer, kalung masker, tas serbaguna untuk menyimpan alat protokol kesehatan, dan lain sebagainya.

Nah, untuk kamu yang mempunyai hobi ini tentunya juga bisa memulainya. Tidak hanya soal pandemi saja, kamu juga bisa membuat kerajinan tangan dari sesuatu yang mudah seperti sabun buatan tangan hingga lilin aromaterapi. Bisa juga dengan membuat sebuah barang-barang untuk dekorasi rumah dari sampah bekas.

Ketika sudah jadi, maka bisa langsung jual kerajinan tersebut secara online atau bisa juga dengan cara kamu bekerja sama dengan mitra yang bisa menjual hasil kerajinan tanganmu.

  1. Bermain Game

Pada era teknologi seperti sekarang ini, tentunya mahasiswa sudah sangat dekat dengan dunia game di gadget. Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika kamu mencoba berpikir untuk mendatangkan cuan dari hobi ini.

Kamu bisa saja menjadi penguji game seperti orang-orang di Playtestic atau PlaytestCloud. Bisa juga menjadi pemain pro gamer dan bergabung ke tim-tim esport Indonesia yang sekarang sudah semakin berkembang.

Pilihan lainnya adalah apabila kamu suka membuat konten yang menarik dan skill yang ditunjukkan sangat hebat, maka tak ada salahnya jika menjadi seorang streamer yang menyajikan konten-konten game.

Nah, demikianlah informasi mengenai 7 hobi yang bisa menghasilkan uang di 2022. Apakah ada hobi kamu?

 

Penulis: Kontributor / M. Raihan Mu’arif

Editor: Anju Mahendra

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU