27.5 C
Jakarta
Rabu, 22 Januari, 2025

Mengenal Sosok Kapten Vincent Terduga Kasus Afiliator Berkedok Trading

JAKARTA, duniafintech.com – Kapten Vincent Raditya harus berurusan dengan Polda Metro Jaya karena telah dilaporkan oleh Federico Fandy, diduga melakukan penipuan berkedok trading seperti yang dilakukan Doni Salamanan dan Indra Kenz.

Vincent Raditya diduga sebagai afiliartor aplikasi OxTrade. Pamer saldo akun trading adalah cara Kapten Vincent memancing korban untuk ikut kegiatan trading bersama dirinya.

Lantas siapa itu Kapten Vincent?

Asal usul Vincent bermula dikenal melalui banyak konten yang diupload via YouTube, membahas seputar dunia penerbangan. Vincent ini adalah mantan pilot pesawat yang pernah berkarier pada tiga maskapai penerbangan di Indonesia.

Seputar dunia aviasi alias penerbangan menjadi senjata pamungkas Vincent dalam membuat konten di jejaring YouTube. Berpengalaman selama belasan tahun di dunia penerbangan, Vincent berkreasi memberi hiburan kepada penonton sekaligus mengedukasi masyarakat Tanah air dengan konten yang akrab disebut aviation entertainment.

Kontennya berisikan cara-cara atau tips menjadi pilot, sekaligus kegiatan prank para artis di dalam pesawat terbang. Hasil dari konten yang edukatif dan menghibur membuat jumlah subscriber YouTube Kapten Vincent terus melesat, hingga penghasilannya dari YouTube tersebut sanggup membawa pulang satu unit pesawat Cessna 172.

Tidak sedikit yang diajak kolaborasi oleh Kapten Vincent. Sebut saja salah magician ternama Indonesia seperti Master Limbad yang pernah kena prank oleh Kaptent Vincent dalam sebuah pesawat kecil. Master Limbad yang dikenal tidak pernah bersuara, akhirnya panik dan mengeluarkan suara setelah Vincent melakukan performa penerbangan Zero Gravity.

Pertikaian Vincent dengan Sang Istri

Vincent juga pernah diterpa isu rumah tangga. Sang istri yang bernama Novita Condro diduga berselingkuh dengan temannya sendiri yang berusia lebih muda. Saling sindir di media antara Kapten Vincent versus sang istri pun tidak terelakkan.

Vincent dan istrinya, Novita Condro diketahui menikah lima tahun silam, dan dikaruniai dua orang anak. Novitra Condro diketahui bukanlah istri pertama dari Vincent. Pria berusia 38 tahun ini juga pernah menikah dengan Vegen Acni dan bercerai pada tahun 2017, dan juga dikaruania dua orang anak.

Vincent kini mulai menjadi perbincangan hangat oleh warganet. Kali ini bukan karena kontennya atau masalah rumah tangganya, melainkan dugaan bahwa dirinya merupakan afiliator Binary Option, menyusul Doni Salamanan dan Indra Kenz.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU