27.4 C
Jakarta
Selasa, 3 Oktober, 2023

KOLABORASI STARTUP FINTECH KOINWORKS DENGAN LOCALBRANDASIA

duniafintech.comĀ – Bingung dengan strategi bisnis yang tepat di era digital? Atau masih bertanya-tanya bagaimana sih mengembangkan dan menjaga kemajuan sebuah bisnis? Event @boeatan.idn yang diselenggarakan KoinWorks menjawab rasa penasaran Anda!

Event ini diselenggarakan hari Selasa, 23 Januari 2018 dengan mengusul tema “The Problems that FashionPreneurs Face”. Dalam event tersebut, Anda diajak untuk berdiskusi bersama salah satu sosok inspirasional di balik LocalBrand, Sayed Muhammad.

Berawal dari kepedulian terhadap makers Asia, KoinWorks memutuskan untuk bekerja sama dengan LocalBrandAsia untuk mendukung para makers agar dapat lebih berkembang.

Jonathan selaku Head of Marketing KoinWorks menjelaskan:

Pada dasarnya sih kita as a KoinWorks mau bikin sebuah ekosistem yang memang bisa dipakai untuk UKM-UKM berkembang. (…)Kita mau sediain semua yang dibutuhkan oleh UKM tersebut. Maka dari itu kita kerjasama dengan tokopedia, e-commerce, marketplace, ada workingspace, dan beberapa komunitas, dan satu lagi yang kita tahu akan sangat berguna buat temen-temen UKM adalah LocalBrandAsia.”

“Passionnya mereka (LocalBrand) kebanyakan diorang yang membuat bisnisnya sendiri/barangnya sendiri (makers) dan itu dia yang mau kita kuatin dan mau kita dukung supaya bisa jadi berkembang dan kita kasih mereka kekuatan finansial juga which is, ga cuma kekuatan finansial tapi kekuatan teknologi juga dari temen-temen LocalBrandAsia, dimana mereka bisa berjualan secara gampang di semua marketplace,” tambahnya.

Sayed mengatakan:

LocalBrandAsia ini membantu brand bisa berjualan dibanyak marketplace gitu jadi mau jualan di plaform localbrand.co.id itu juga bisa, tapi kalo mau jualan di LocalBrand.co.id, Matahari Mall, Lazada, dan lainnya sekaligus, pakailah platform LocalBrandAsia ini. Jadi ya mungkin itu salah satu yang membuat KoinWorks tertarik bekerjasama dengan localbrandasia ini karena ibaratnya kan brand itu mencarkan, nah kalo udah join di localbrandasia ini basicaly dia join disemua marketplace.”

Dalam forum diskusi, Sayed menjawab semua pertanyaan dari tema “The Problems that FashionPreneurs Face” dalam satu lembar halamanĀ  “BUSINESS CANVAS MODEL”

Percuma kalian bikin business plan panjang-panjang, tapi baru jalan satu bulan dua bulanĀ  udah banyak berubahnya.” ungkap Sayed

Sayed juga menjelaskan beberapa aspek yang terdapat dalam business canvas model tersebut, antara lain customer segments, problem, unique value proposition, solution, channels, revenue streams, cost structure, key metrics, dan unfair advantage.

Sayed memperjelas bahwa aspek-aspek ini berurutan, namun antara customer segments dan problem dapat kita pilih sesuai dengan fokus kita, ingin melihat customer segments atau problemnya terlebih dahulu.

Selama berlangsungnya acara, para audience sangat aktif bertanya dan Sayed juga sangat komunikatif dalam menanggapi pertanyaanya para audience. Antusiasme para audience pun tidak surut, hingga acara selesai banyak dari mereka yang tampak masih berdiskusi dengan Sayed mengenai bisnis yang sedang dijalani.

Diakhir acara Sayed pun mengungkapkan akan harapan besarnya terhadap LocalBrandAsia.

LocalBrandAsia itu menjadi one of the pilar ofĀ  e-commerce, kita pengen jadi salah satu pilar besarnya e-commerce.Ā Secara platform kita mau jadi yang terdepan.”

Jonathan merangkum hasil diskusi kali ini, yakni:

Basicaly make sure yang dia buat itu berdasarkan passionnya dia gitu dan memang soluable problem-problem yang udah ada gitu. Kalo memang dia ga mencari solusi dia ga akan berkembang. Pastiin solusinya bikin dari awal, semua bisnisnya terencana dengan baik dan dicoba lalu evaluasi-evaluasi.(..) dan ujungnya stick to your plan dan pastiin itu berjalan.”

Banyak sekali hal yang di-share dalam event @boeatan.idn ini, kan? Kami tunggu event selanjutnya! Sukses selalu KoinWorks dan LocalBrandAsia!

Ā 

Written by : Dinda Luvita

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

-Inline sidebar-

ARTIKEL TERBARU

Tips Membatalkan Belanja di TikTok Shop yang Belum dan sudah Dibayar

JAKARTA, duniafintech.com – Tips membatalkan belanja di TikTok Shop sangat penting diketahui apabila Anda adalah orang yang gemar berbelanja di TikTok Shop. Pada dasarnya, Anda...

Tips Mencairkan Shopee Paylater: Cara Kerja hingga Jenis Biaya

JAKARTA, duniafintech.com - Tips mencairkan Shopee Paylater merupakan salah satu fitur pembayaran yang populer di platform e-commerce Shopee. Pastikan untuk selalu mengelola penggunaan Shopee Paylater...

Tips Melunasi Tagihan Akulaku

JAKARTA, duniafintech.com – Tips melunasi tagihan Akulaku, termasuk sebelum jatuh tempo, tentu saja akan sangat penting untuk diketahui oleh para pengguna Akulaku. Pasalnya, tagihan Akulaku...

Tarik Tunai BCA Dollar via ATM dan Kantor Cabang, Ini Panduannya

JAKARTA, duniafintech.com – Tarik tunai BCA Dollar paling mudah dan praktis tentu saja akan sangat penting untuk diketahui, utamanya oleh para nasabah BCA. Seperti diketahui...

Panduan Daftar BPJSTKU Akulaku: Keuntungan dan Resikonya

JAKARTA, duniafintech.com - Panduan daftar BPJSTKU Akulaku merupakan aplikasi yang memungkinkan Anda untuk mengelola dana pensiun dan asuransi sosial secara online. Dengan Akulaku, Anda...
LANGUAGE