25.2 C
Jakarta
Minggu, 3 November, 2024

Maju Exchange Bagikan Uang Kripto?

duniafintech.comย –ย Platform bursa kripto, Maju Exchange dikabarkan akan melaksanakanย Initial Coin offeringย (ICO) atau penggalangan dana dalam mata uang kripto untuk Token MJex pada Mei 2019.

Baca juga :ย Ekonom: Bitcoin Adalah Aset Digital dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat dan Tertinggi

MJex sendiri merupakan token keanggotaan dariย platformย bursa kripto tersebut.

Dalam rangka merayakan ICO, Maju Exchange memberikan Rp 300 juta dalam bentuk koin (uang kripto) untuk 10.000 orang pertama yang mendaftar pada acara pra-registrasi.

Maju Exchange juga akan memberikan keuntungan berupa tambahan bonus sejumlah 3 persen jika ada pengguna yang membeli koin sebelumnya (advance deposit), terhitung sejak 25-30 April 2019.

Pada 25 April, Maju Exchange dilaporkan akan mengadakan ‘Meet up’. Selama acara ini berlangsung perusahaan akan memberikan Rp 20 juta untuk 100 pengguna pertama yang mengunjungi acara dan mendaftar diย websiteย Maju Exchange.

Adapun koin yang diberikan selama acara Pra-Registrasi dan Meet-up akan dikirim melaui Airdrop ke akun pribadi pengguna pada tanggal yang sama, yaitu 7 Mei 2019.

Baca juga :ย Survey Global Kejahatan Siber di Server dan Jaringan: Sophos

John Yu, CEO PT. Maju Partners Indonesia mengatakan melalui acara ICO dan Airdrop (bagi-bagi uang kripto gratis), perusahaan ingin menunjukkan kepada pengguna mengenai filosofi dari perusahaan.

Berdasarkan keterangan pada hari Rabu (10/4/2019), John Yu mengatakan bahwa pihak platform tersebut ingin menunjukkan hal tersebut dengan memberikan keuntungan kepada pengguna dan calon pengguna yang akan bergabung menjadi anggota dari pihak bursa kripto terssebut.

ICO akan berlangsung dalam dua putaran. Putaran pertama dimulai pada 1 Mei dan putaran kedua akan dilanjutkan pada minggu berikutnya atau pada 6 Mei 2019.

Putaran pertama ICO akan buka dari 19.00-24.00 WIB dengan jumlah total penjualan sebanyak 30.000.000 koin. Pengguna yang membeli koin di putaran pertama akan mendapatkan keuntungan bonus sebesar 15 persen dari jumlah total pembelian mereka.

Halย serupa berlaku di putaran kedua, sejumlah 30.000.000 koin akan dijual pada rentang waktu yang sama. Pengguna juga akan mendapatkan keuntungan bonus sebanyak 10 persen dari total pembelian koin.

Baca juga :ย Jarang Terdengar, Begini Perkembangan Fintech di Brunei Darussalam

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU