26.1 C
Jakarta
Sabtu, 25 Maret, 2023

Mandiri Tabungan Haji: Fitur, Cara Buka, hingga Simulasi

JAKARTA, duniafintech.com – Mandiri Tabungan Haji adalah salah satu produk tabungan terbaik untuk mewujudkan mimpi beribadah ke Tanah Suci.

Saat ini, membuka tabungan haji memang menjadi pilihan banyak orang untuk mengantisipasi kemungkinan uang tabungan akan terkuras untuk hal-hal yang tidak menjadi prioritas.

Nah, salah satu bank yang menyediakan layanan tabungan haji, yaitu Bank Mandiri. Produknya bernama Mandiri Tabungan Haji dan Umroh (MTHU).

Menukil laman resmi Bank Mandiri, layanan ini akan memudahkan nasabah dalam mempersiapkan BPIH baik untuk ibadah haji reguler, haji khusus (haji plus), dan umroh. Berikut ini ulasan selengkapnya.

Baca juga: Tabungan Haji BCA Syariah —Layanan Setoran hingga Keunggulan

Keuntungan dan Fitur Mandiri Tabungan Haji

  • Membantu meringankan penyiapan dana untuk menunaikan ibadah haji.
  • Dapat dibuka di seluruh cabang Bank Mandiri.
  • Gratis biaya pembukaan, administrasi dan penutupan rekening.
  • Penyetoran dapat dilakukan secara tunai di cabang atau melalui fasilitas pemindahbukuan melalui mandiri e-banking (mandiri atm, mandiri sms, mandiri internet dan mandiri call).
  • Fasilitas autodebet dari rekening Mandiri Tabungan atau Mandiri Giro ke rekening MTHU.
  • Jaringan yang luas dengan cabang yang tersebar diseluruh nusantara serta Online dengan SISKOHAT Kementerian Agama sehingga memudahkan nasabah terdaftar sebagai calon jemaah haji yang ditetapkan oleh bank Mandiri.     
  • Dapat dibuka di seluruh cabang Bank Mandiri, yang tersebar di seluruh Indonesia.
  • Jumlah mandiri atm (tunai dan non tunai) yang tersedia.

Daftar Biaya MTHU

  • Biaya Administrasi: Tidak ada
  • Biaya di Bawah Saldo Minimum: Tidak ada
  • Biaya Pelunasan Dipercepat: Tidak ada
  • Biaya Penutupan Rekening: Tidak ada
  • Biaya Penarikan Sebelum Jatuh Tempo: Tidak ada biaya
  • Biaya Lain-lain: Tidak ada biaya

mandiri tabungan haji

Syarat Buka Tabungan MTHU

Adapun dalam proses pengumpulan dana setelah pembukaan rekening dilakukan secara auto debet dari Mandiri Tabungan atau Mandiri Giro ke rekening MTHU.

Nah, untuk dapat membuka rekening atau tabungan haji, calon nasabah perlu untuk mendatangi bank yang dituju dengan beragam persyaratan dokumen yang dibutuhkan.

Inilah persyaratan buka tabungan hajinya:

  • Melampirkan fotokopi KTP/identitas yang masih berlaku dan menunjukkan dokumen asli
  • Setoran awal minimal Rp100.000
  • Setoran selanjutnya minimal Rp100.000

Baca juga: Tabungan Haji Muamalat: Cara Daftar dan Keunggulannya

Cara Buka Tabungan MTHU

Jika persyaratan sudah dilengkapi maka kamu bisa langsung membuka tabungan haji di kantor cabang Bank Mandiri terdekat. Inilah panduannya:

  • Mendatangi kantor cabang Bank Mandiri terdekat
  • Sampaikan tujuan kepada customer service mengenai pembukaan tabungan haji
  • Mengisi formulir pembukaan rekening
  • Menyerahkan dokumen yang sudah disiapkan
  • Menyerahkan setoran awal Rp100.000

Simulasi Mandiri Tabungan Haji

Perlu diingat, setelah punya tabungan, nasabah mesti rutin menyetor dana untuk dapat mencapai Rp25 juta. Lantas, dana itu akan disetorkan kepada Kementerian Agama sebagai daftar jamaah haji untuk mendapatkan nomor porsi.

Di bawah ini merupakan contoh perhitungan simulasi setoran per bulan serta di tahun ke berapa mendapatkan nomor porsi. Simulasi berikut ini dihitung dengan asumsi setoran awal Rp500.000.

  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-1: Rp2.100.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-2: Rp1.050.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-3: Rp700.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-4: Rp525.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-5: Rp420.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-6: Rp350.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-7: Rp300.000 per bulan
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-8: Rp265.000 per bulan 
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-9: Rp235.000 per bulan 
  • Memperoleh nomor porsi di tahun ke-10: Rp210.000 per bulan

Sekian ulasan tentang Mandiri Tabungan Haji yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat.

Baca juga: Pilihan Tabungan Haji Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Cara Membukanya

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

-Inline sidebar-

ARTIKEL TERBARU

Perencanaan Keuangan Syariah: Tujuan hingga Cara Melakukannya

JAKARTA, duniafintech.com – Perencanaan keuangan syariah pada dasarnya penting dipahami dengan baik, terutama oleh kalangan umat Islam. Adapun perencanaan keuangan sendiri dilakukan dengan tujuan untuk...

Jenis-jenis Pasar Modal, Apa Saja? Cari Tahu Yuk di Sini!

JAKARTA, duniafintech.com – Jenis-jenis pasar modal sangat penting diketahui oleh para calon investor yang hendak terjun ke dunia investasi. Pada dasarnya, setiap investor tentunya ingin...

Cara Klaim Asuransi Equity Life: Kesehatan, Jiwa, Rider

JAKARTA, duniafintech.com – Cara klaim asuransi Equity Life penting diketahui bagi kamu yang ingin membeli polis asuransi yang satu ini. Saat ini, memang ada banyak...

Asuransi Mobil MSIG: Daftar Polis, Cara Klaim, dan Bengkel Rekanan

JAKARTA, duniafintech.com – Asuransi mobil MSIG adalah salah satu pilihan asuransi yang bisa dipertimbangkan bagi pemilik kendaraan roda empat. Adapun salah satu keunggulan asuransi ini...

Kementerian ESDM tidak Naikkan Tarif Listrik Tiga Bulan ke Depan

JAKARTA, duniafintech.com - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan untuk tarif dasar listrik di bulan April tidak akan naik. Menteri ESDM Arifin Tasrif...
LANGUAGE