26.8 C
Jakarta
Rabu, 22 Januari, 2025

Mobilechain Applikasi Solusi Mobile Data

duniafintech.com – Mobilechain merupakan platform Blockchain yang baru saja diluncurkan oleh pengembang aplikasi seluler, StartApp. Di mana, platform Blockchain ini dikhususkan untuk aplikasi mobile yang bertujuan menghadirkan Blockchain ke dunia luas.

Seperti diketahui pengembang aplikasi seluler, StartApp merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang mobile media dan data dengan lebih dari 1,5 miliar pengguna di seluruh dunia dan telah membantu lebih dari 40.000 aplikasi dengan konsep data sejak 2010.

Aplikasi mobile Blockchain, Mobilechain dibangun dan diciptakan untuk menjadi sebuah jembatan atau fasilitas untuk menyasar pasar pengguna mobile di dunia. Mengapa?

Hal ini untuk mempercepat dan memperluas adopsi Blockchain di seluruh dunia melalui ponsel, lantaran distribusi teknologi melalui aplikasi ponsel menjadi salah satu pasar terbesar di dunia saat ini.

Sekilas Tentang Mobilechain

Mobilechain merupakan platform Blockchain mobile yang memungkinkan developer dan publisher untuk mengintegrasikan layanan berbasis Blockchain dan cryptocurrency ke dalam mobile apps.

Baca juga

Lantaran, rintangan yang sering dialami oleh penerbit dan pengembang aplikasi mobile yang terbesar adalah menerapkan teknologi Blockchain ke dalam aplikasi yang mereka miliki seperti mengamankan crypto wallet, menangani public and privacy key, dan membangun kontrak cerdas. Yang mana, semua itu memerlukan keahlian teknis tingkat tinggi namun keahlian teknis tingkat tinggi tersebut belum banyak dimiliki oleh para pengembang aplikasi mobile.

Melalui applikasi ini, diharapkan para pengembang dan penerbit aplikasi seluler tidak lagi mengalami rintangan tersebut, hal ini disebabkan pendistribusian teknologi dan fitur Blockchain yang sudah dikembangkan pada Mobilechain menggunakan sistem SDK.

Software Development Kit (SDK) merupakan satu set perlengkapan pengembangan aplikasi software yang digunakan untuk mengembangkan atau membuat aplikasi untuk paket software tertentu, hardware platform, sistem komputer, konsol video game, sistem operasi atau platform sejenis lainnya.

“StartApp percaya bahwa teknologi Blockchain akan berperan penting dalam mengubah mobile economy, dan kami percaya teknologi Blockchain akan benar-benar diadopsi secara besar, oleh karena itu perlu dibawa di dalam ekosistem aplikasi seluler. Dan, dengan keahlian StartApp di ekosistem seluler dan sudah membantu banyak aplikasi selulerdi seluruh dunia, membuat Mobilechain berkembang secara alami,” Ujar Founder StartApp, Gil Dudkiewicz.

Platform ini mengizinkan pihak pengembang aplikasi kepada:

  • Integrate a Secure Cryptowallet, memungkinkan pengguna untuk mengumpulkan dan menggunakan Mobilechain token.
  • Build a Cryptoeconomy, layanan ini akan memungkinkan brand merilis kripto mereka sendiri yang berguna untuk pembelian di toko, reward, dll.
  • Smart Contract, fitur sangat penting dan menghubungkan ke dalam Mobilechain untuk fasilitas peer to peer transaction.

Source : mobilechain.network

Written : Febrian Surya

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU