26.1 C
Jakarta
Senin, 18 November, 2024

Tips Mengelola Uang THR 2022 dan Perlu Berinvestasi

JAKARTA, duniafintech.com – Lebaran Idul Fitri makin dekat. Kawula muda alias milenial harus bisa memanfaatkan uang THR dengan bijak dan sebaik-baiknya. Jangan boros, kalau gak mau boncos. Berikut ini tips penggunaan uang THR 2022 yang bisa jadi referensi. 

Pertama, investasikan uang THR yang kamu hasilkan dari jerih payah kerja selama ini. Hal ini agar uang THR tersebut tidak cepat habis. 

Tips investasi yang relevan saat ini salah satunya ialah trading Bitcoin. Trading Bitcoin merupakan bentuk investasi yang sudah dilegalkan oleh pemerintah Indonesia. Bahkan juga sedang banyak digandrungi saat ini. Aset kripto terutama Bitcoin kini sudah semakin mainstream.

Masuknya institusi investor dan tokoh-tokoh dunia yang mengumumkan bahwa mereka juga turut berinvestasi kripto menandakan bahwa kripto sebagai salah satu produk investasi semakin masif buat dimiliki. 

Nama-nama besar itu seperti Ceo Tesla Elon Musk, Michael Saylor, Jack Dorsey bahkan sampai penulis terkenal Robert Kiyosaki pun berinvestasi di Bitcoin (BTC) dan Ethereum (ETH).

Dalam cuitan twitternya beberapa waktu lalu, penulis buku Rich Dad Poor Dad ini menyarankan orang orang untuk membeli Bitcoin (BTC), emas dan perak untuk menghadapi potensi badai resesi di masa mendatang.

Menanggapi hal ini, CEO Indodax Oscar Darmawan pun setuju karena menurutnya, dengan kondisi ekonomi negara dunia belakangan ini bukan tidak mungkin potensi resesi itu akan ada.

“Saya menyarankan orang-rang untuk bisa melek investasi dan bisa memilih produk investasi yang tepat. Investasi itu bukan hanya untuk mendapatkan profit tinggi dengan modal pembelian semurah mungkin namun juga sebagai aset pelindung,” ujar Oscar dalam keterangan tertulisnya, Kamis 21 April 2022.

Sebagai pelaku industri, Oscar menganggap bahwa kripto adalah investasi yang tepat karena memiliki beberapa keunggulan seperti bisa ditransaksikan selama 24 jam setiap harinya tanpa terikat dengan zona waktu, pergerakan harga dari seluruh dunia, serta memiliki inovasi teknologi yang tinggi karena didukung oleh teknologi blockchain yang memang semakin berkembang dan dibutuhkan dewasa ini.

Kemudian tips selanjutnya, yaitu jangan membeli barang-barang yang tidak perlu. Harus pandai menyesuaikan kebutuhan dan keinginan. 

Perbedaan antara kebutuhan dan keinginan dapat dilihat dari pengertiannya. Sebelum iri, perlu memahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan kebutuhan.

Jika kebutuhan merupakan sesuatu yang sangat diperlukan manusia, keinginan lebih mengacu pada perasaan ingin memiliki sesuatu, baik segera maupun pada waktu yang akan datang. 

Kebutuhan itu memiliki fungsi dan manfaat untuk tolak ukur pemenuhannya. Misalnya, asupan makanan yang berfungsi mencegah perut tidak lapar, sekaligus sumber yang akan memberikan energi bagi kita. 

Sementara itu, untuk keinginan ada selera sebagai standar pemenuhannya. Seperti pakaian, orang yang memiliki uang lebih akan memilih pakaian dengan bahan dan kualitas yang terbaik.

Perbedaan kebutuhan dan keinginan berikutnya dapat dibandingkan dari beberapa nilai. Jika dilihat dari sifatnya, kebutuhan mempunyai sifat yang terbatas sedangkan keinginan itu tidak terbatas.

Berdasarkan garis besarnya, kebutuhan adalah sesuatu yang harus dimiliki atau dimiliki sedangkan keinginan mengacu pada sesuatu yang diinginkan atau diharapkan untuk dimiliki.

Nah, jadi pandai-pandailah memilah antara kebutuhan dan keinginan agar uang THR 2022 kamu bisa bermanfaat. 

Penulis: Kontributor/Panji A Syuhada

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU