25.6 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Aplikasi Atenda Bantu UKM Permudah Urusan Administrasi Karyawan

duniafintech.comย – Aplikasi Atenda siap bantu para pengusaha berskala kecil dan menengah atau UKM untuk merapikan persoalan administrasi karyawan mereka. Atendaย memilikiย sejumlahย fitur yang memberikan kemudahan bagi setiap pemilik usaha untuk membuat jadwal kerja karyawan, memantau absensi, memberikan bonus dan potongan gaji,ย hingga menghitung gaji secara otomatis. Dari sisi karyawan,ย Atenda mempermudah dalamย hal absensi kerja, pengajuan cuti atau izin, pertukaran jadwal danย pengajuan bonus.

Lebih dariย 900 Perusahaan Beralih keย Atenda

CEO Atenda, Juvenco mengatakan jumlah pengguna aplikasi Atenda yang aktif terdaftar pada sistemย saat ini sudah mencapai 900ย perusahaan. Terdiri dari berbagaiย lini usaha bukan hanya UKM tetapi juga sejumlah merkย franchiseย dan beberapa perusahaan besar yang ternama. Lebih lanjut dijelaskan,ย mayoritas perusahaan yang tergabung dalam aplikasi Atenda adalah perusahaan F&B atau makanan dan minuman serta dari ranah industri kreatif.

Baca Juga:

Secara statistik unit UKM bertumbuh 5%, selama tahun 2019 tercatat hingga 58 juta perusahaan. Kenaikan ini disebabkan tak lain karena memangย sektor UKM mendapat dorongan lebih dari pemerintah.ย Pembukaan lapangan kerja baru, pemerataan ekonomi, dan peningkatan produksi produk khas masing-masing daerah menjadi tujuan utamanya.

“BUKAN HANYA PEMERINTAH, ATENDA PUN TURUT BERGERAK MENJADI SALAH SATU PENDUKUNG PERKEMBANGAN INDUSTRI UKM DENGAN MENYEDIAKAN MODAL PERANGKAT DAN MENJADI FASILITATOR BAGI PARA PELAKU UKM DI SELURUH INDONESIA. SECARA UMUM KEBUTUHAN MESIN ABSENSI KARYAWAN MENJADI HAL YANG PALING DIMINATI OLEH PARA PENGGUNA,” UNGKAP JUVENCO.

Saat ini aplikasi Atenda dapat digunakan secara gratis melaluiย perangkat telepon pintarย Android dan iOS. Para pemilik usaha dan karyawan hanya perlu mengunduhnya melaluiย PlayStoreย atauย AppStoreย kemudian mendaftarkan diriย sesuai arahan dalam aplikasi.

โ€œKAMI MERANCANG ATENDA AGAR MUDAH DIGUNAKAN, CUKUP DENGAN MENGUNDUH DAN MENDAFTARKAN DIRI. DAPATKAN JUGA PAKET GRATIS UNTUK PARA PEMILIKI UKM, SESUAI DENGAN VISI KAMI UNTUK MEMBANTU UKM DI INDONESIA LEBIH BERKEMBANG,โ€ย LANJUT JUVENCO.

Di era serba digital sekarang ini, peralihan dari mesin absensi manual ke administrasi berbasis aplikasi menjadi sebuah inovasi yang mutlak diperlukan demi kelancaran operasional perusahaan.ย Oleh karena itu, implementasi konkrit dengan menggunakan aplikasi seperti Atenda menjadiย bagian yang patut diperhitungkan.

(DuniaFintech/KarinHidayat)

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU