33 C
Jakarta
Jumat, 19 April, 2024

Cara Top Up ShopeePay lewat Flip dan Keuntungannya

JAKARTA, duniafintech.com – Cara top up ShopeePay lewat Flip memang sangat perlu diketahui oleh para pengguna setia ShopeePay. 

Adapun Flip merupakan salah satu aplikasi yang mendukung dan dapat meringankan untuk pengisian e-wallet, transfer antar bank, dan transfer ke luar negeri secara gratis. Flip pun berfungsi sebagai alat untuk setiap transaksi supaya tidak dikenakan biaya sama sekali.

Hal itu berbeda dari proses di bank yang lazimnya sekitar Rp4.500 hingga Rp6.500, bahkan untuk transfer keluar negeri bisa dikenakan biaya admin mencapai $5.

Nah, dengan menggunakan aplikasi Flip ini, kamu dapat lebih menghemat biaya administrasi transfer antara bank hingga pengisian e-wallet sampai dengan seminim mungkin, bahkan gratis.

Keuntungan yang diperoleh oleh Flip diketahui berdasarkan transaksi pada Fitur Flip+, Flip Globe, dan pengisian e-wallet sehingga tidak dikenakan charge. Berikut ini ulasan selengkapnya.

Top Up e-Wallet via Flip — Cara Top Up ShopeePay lewat Flip

Adapun keuntungan lainnya saat menggunakan Flip adalah kamu dapat melakukan pengisian, baik dengan GoPay, OVO, DANA, dan ShopeePay secara mudah tanpa biaya admin sama sekali.

Baca juga: Cara Transfer ShopeePay ke OVO Terbaru dan Termudah 2022

Dalam hal ini, kian banyak melakukan tansaksi, kian banyak juga saving DANA yang bisa dihemat. Di lain sisi, Flip pun mendukung banyak metode pembayaran, mulai dari BCA, BNI, BRI, Mandiri, dan bank umum lainnya yang tersedia di tanah air.

Dengan demikian, kamu tidak akan kesulitan untuk melakukan pembayaran atau transfer ke aplikasi Flip ini sendiri dan juga untuk pengisian e-wallet.

Cara Top Up ShopeePay lewat Flip

Cara Top Up ShopeePay lewat Flip

Sebagai informasi, cara kerja Flip seperti saat kamu ingin mentransfer ke rekening Mandiri, sementara kamu hanya punya bank BNI sehingga kamu dapat mentransfer saldo ke akun Flip menggunakan Bank BNI tanpa biaya.

Melalui aplikasi Flip ini, kamu pun bisa melakukan transfer kembali ke Bank Mandiri tujuan tanpa akan dikenakan biaya administrasi. Namun, ada dua kali langkah yang perlu dilakukan, tetapi nantinya kamu bisa menyimpan DANA lebih banyak.

Baca juga: Cara Top Up ShopeePay lewat BJB Digi dan Ketentuan Biayanya

Di lain sisi, dengan memiliki saldo ShopeePay, banyak jenis transaksi yang bisa dilakukan hanya dengan menggunakan gadget. Apalagi, saat ini fitur di aplikasi Shopee pun kian lengkap sehingga kebutuhan apa pun dapat diperoleh hanya dalam satu aplikasi.

Inilah tata cara top up ShopeePay lewat Flip yang dapat kamu coba.

  1. Download/unduh aplikasi Flip terlebih dahulu di Google PlayStore bagi pengguna Android dan AppStore bagi pengguna iOS.
  2. Install aplikasi ini.
  3. Setelah itu, isi data diri dengan lengkap.
  4. Untuk top up saldo Shopeepay, silakan klik opsi Kirim Uang Gratis yang bisa ditemukan di bagian bawah halaman utama.
  5. Lanjutkan dengan mengeklik opsi Tambah Rekening Baru. Kemudian, di bagian Tujuan Kirim Uang, klik opsi e-wallet supaya bisa melakukan top up saldo di ShopeePay.
  6. Bukan hanya ShopeePay, kamu pun bisa melakukan top up OVO, Gopay, dan juga DANA.
  7. Masukkan nomor HP kamu yang terdaftar di ShopeePay yang digunakan.
  8. Kemudian, Flip akan mengecek nama akun ShopeePay kamu terlebih dahulu.
  9. Jika nama akun ShopeePay sudah tampil maka silakan lanjutkan dengan klik Lanjut.
  10. Selanjutnya, masukkan jumlah nominal saldo yang ingin kamu top up.
  11. Berikutnya, kamu akan masuk ke halaman review transaksi lalu akan muncul informasi nama penerima, nomor HP tujuan, dan nominal yang ingin di-top up. Jika informasi sudah benar maka silakan klik opsi Lanjut ke Metode Pembayaran.
  12. Selanjutnya, kamu harus memilih metode transfer dan bank yang digunakan.
  13. Transfer nominal top up + kode unik yang Flip berikan.
  14. Jika sudah transfer maka klik Saya Sudah Transfer.
  15. Kemudian, transaksi akan diproses dalam waktu kurang lebih 1—10 menit.
  16. Jika transaksi berhasil maka kamu akan mendapatkan notifikasi top up saldo ShopeePay sudah berhasil.
  17. Selesai!

Keunggulan Mengisi Saldo Shopeepay via Flip

Sejauh ini, Flip memang menjadi sebuah aplikasi multifungsi yang memberikan layanan transfer bebas biaya admin antar bank. Selain itu, juga gratis top up saldo di berbagai dompet digital dengan aplikasi ini.

Saat menggunakan Flip, top up dompet digital yang umumnya akan dikenakan biaya admin, saat ini sudah bisa menjadi gratis. Biasanya, saat melakukan top up melalui Alfamart, Indomaret, dan ATM akan ditarik biaya tambahan.

Nah, biaya tambahan itu merupakan biaya administrasi ketika melakukan isi ulang saldo ShopeePay kamu. Adapun saldo ShopeePay bukan hanya bisa digunakan dalam berbelanja baju, elektronik, dan sebagainya, melainkan juga bisa untuk pembelian pulsa, pembayaran listrik, bahkan memesan makanan yang dapat dilakukan dengan praktis.

Lebih jauh, saat menggunakan saldo ShopeePay saat berbelanja menggunakan aplikasi Shopee, kamu pun akan mendapatkan banyak promo menarik, potongan harga, dan juga gratis biaya ongkir. Intinya, transaksi di aplikasi Shopee akan jauh lebih hemat dengan menggunakan saldo ShopeePay.

Di lain sisi, kamu pun tidak perlu takut sebab legalitas dan keamanan aplikasi Flip ini terjamin. Aplikasi Flip diketahui sudah mendapatkan izin lisensi dari Bank Indonesia (BI) sejak tanggal 4 Oktober 2016 lalu dengan nomor 18/196/DKSP/68.

Flip sendiri tidak berada pada perizinan OJK sebab Flip adalah perusahaan transfer dana yang berada di bawah pengawasan Bank Indonesia langsung. Dengan adanya pengawasan OJK ini, segala transaksi kamu bersama Flip dapat dipastikan aman dan resmi.

Sekian ulasan tentang cara top up ShopeePay lewat Flip yang bisa kamu coba sekarang juga. Semoga sukses ya!

Baca juga: Cara Top Up ShopeePay lewat BNI Mobile Banking hingga ATM

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.

 

Penulis: Boy Riza Utama

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE