28.1 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Kantongi Pendanaan Rp 2,86 Triliun, Glance Bakal Ekspansi ke AS dan Rusia

JAKARTA – Perusahaan rintisan yang bergerak di bidang kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI), Glance mengumumkan pendanaan Seri D senilai US$ 200 juta atau setara Rp2,86 triliun (kurs Rp 14.325 per US$).ย 

Suntikan dana segar tersebut diberikan oleh Jio Platforms Limited (JPL) yang merupakan unit bisnis digital dari perusahaan multinasional yang berbasis di India Reliance Industries (RIL).

Direktur Jio Platforms Limited Akash Ambani mengatakan, ketertarikannya memberikan pendanaan pada Glance lantaran pertumbuhan bisnis yang sangat pesat dalam dua tahun terakhir. Dengan produk-produk yang unik, dia optimistis ekspansi bisnis akan sukses dilakukan.ย 

โ€œDengan dukungan investasi ini, Glance diharapkan dapat meluncur juga di sejumlah pasar penting global, serta meningkatkan pengalaman jutaan pengguna Jio. Ini semakin memperkuat komitmen kami untuk menyediakan ekosistem teknologi dan digital mutakhir dan paling canggih bagi konsumen di India dan kawasan lainnya,โ€ ujarnya dalam keterangannya, Selasa (15/2).

Sementara itu, Founder dan Chief Exevutive Officer (CEO) InMobi Group Naveen Tewari mengatakan, investasi dari Jio ini bertujuan untuk mengakselerasi peluncuran Glance di sejumlah pasar penting internasional di luar Asia, seperti Amerika Serikat (AS), Meksiko, dan Rusia.ย 

โ€œInvestasi Jio kepada Glance membawa sinergi penting dalam hal visi dan filosofi. Jio merupakan perusahaan disruptif yang memungkinkan internet diakses oleh jutaan pengguna, menjadikan India salah satu pasar internet terbesar di dunia,” katanya.

Glance memiliki misi untuk menciptakan ekosistem live content dan live commerce layar kunci terbesar di dunia dan akan menggunakan dana yang diraih untuk berekspansi secara global.ย 

Selain Jio Platforms, perusahan juga didukung oleh raksasa teknologi Google dan Mithril Capital, sebuah perusahaan modal ventura yang berbasis di Silicon Valley.ย 

Hingga saat ini layar kunci Glance hadir di lebih dari 400 juta perangkat di Asia, dengan 25 juta daily active users di Asia Tenggara (ASEAN). Tak hanya itu, Reliance juga membuat terobosan di pasar smartphone dengan meluncurkan JioPhone Next smartphone.ย 

Investasi Jio di Glance dan kehadiran Glance di layer kunci JioPhone Next smartphone akan membawa pada perubahan paradigma tentang bagaimana penggunanya menikmati internet,โ€ ujar Naveen.

Glance mempelopori konten yang terpersonalisasi dan berbasis AI, live entertainment commerce dan gaming di layar kunci. Selain itu, perusahaan juga telah menciptakan terobosan platform pencarian layar kunci untuk live content, commerce, dan gaming di Asia.

Melalui pendanaan tersebut, Glance berencana untuk meningkatkan ekspansi bisnis ke skala global. Adapun investasi Jio merupakan validasi besar terhadap visi dan misi perusahaan.ย 

“Ini memberikan kami kekuatan untuk membawa pengalaman inovatif Glance ke berbagai penjuru dunia. Kami berharap dapat bekerja sama dengan Jio untuk menciptakan ekosistem konten, kreator dan commerce masa depan,โ€ ucapnya.

Penulis : Nanda Aria

Editor : Gemal A.N. Panggabean

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU