JAKARTA, duniafintech.com – Jenis crypto beserta kelebihan dan kekurangannya perlu untuk Anda pahami. Di dunia ini, mata uang digital bukan hanya bitcoin, namun juga ada jenis litecoin, hingga feathercoin.Â
Saat ini, investasi mata uang kripto tersebut menjadi salah satu yang paling diminati masyarakat dunia. Investasi ini dapat memberikan keuntungan maksimal, namun tentu juga ada risikonya.Â
Nah, untuk lengkapnya, mari kita simak jenis crypto beserta kelebihan dan kekurangannya tersebut.
Jenis Crypto Beserta Kelebihan dan Kekurangan
Agar bisa menemukan cryptocurrency terbaik, tentu kita juga harus tahu apa saja macam-macam cryptocurrency yang ada. Dengan begitu, akan lebih mudah menemukan informasi terkait. Jenis crypto terbaik apa yang ingin kamu miliki atau gunakan untuk investasi tersebut.Â
Untuk bisa menjawab pertanyaan seperti di atas, kamu bisa mengenali lebih jauh beberapa jenis mata uang digital yang juga bisa menjadi pilihan investasi crypto jangka panjang. Inilah jenis crypto beserta kelebihan dan kekurangannya:
1. Jenis Crypto Beserta Kelebihan dan Kekurangannya: Yang Pertama Bitcoin
Jenis investasi Bitcoin menjadi salah satu jenis mata uang digital yang sangat populer. Keberadaannya bahkan sudah mampu menarik hati banyak investor. Tidak heran jika sekarang ini Bitcoin menjadi pilihan jenis investasi crypto indonesia sekarang ini.
Baca juga:Â Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Cs Lanjutkan Penguatan Harga
Karena pilihan cara invest Bitcoin ini banyak diperdagangkan, pertumbuhan nilai aset kripto yang satu ini terus meningkat. Bahkan, Bitcoin ditargetkan mampu masuk skala perdagangan global sejak kemunculan pertamanya. Permintaan yang tinggi juga dikarenakan cara menggunakan Bitcoin yang cukup mudah dan praktis sebagai digital cash.
Kelebihan Bitcoin
Saat mendefinisikan kelebihan dan kekurangan Bitcoin, kita bisa mewakili cryptocurrency secara umum. Berikut adalah beberapa keuntungan dari cara investasi melalui Bitcoin, seperti:
– Mata uang kripto
– Hitungan Hash Rate Bitcoin yang canggih membuat kepercayaan publik semakin terjamin dan terhindar dari risiko pemalsuan
– Bisa menekan laju inflasi
– Posisi yang kuat melalui pengembangan komunitas global
Kekurangan Bitcoin
Meski hadir dengan banyak kelebihan, Bitcoin juga memiliki beberapa kekurangan, seperti:
– Bersifat spekulatif, dimana nilainya akan meningkat jika banyak yang menggunakan dan sebaliknya
– Bitcoin tidak mengenal pembatalan transaksi
– Proses bersifat publik sehingga tidak ada jaminan kelalaian atau kesalahan proses pengiriman
– Dompet hardware rentan terkena virus jika tidak dirawat dengan baik
2. Jenis Crypto Beserta Kelebihan dan Kekurangannta: Kedua Litecoin
Salah satu contoh cryptocurrency yang juga banyak diminati adalah Litecoin. Litecoin mulai dikenal sebagai mata uang digital sejak diperkenalkan di tahun 2011. Mata uang digital peer-to-peer yang satu ini mampu menghasilkan blok baru dengan kecepatan yang tinggi. Tidak hanya itu, transaksi yang cepat tanpa sistem komputasi yang kuat juga sangat mungkin dilakukan dengan Litecoin.
Baca juga:Â Berita Bitcoin Hari Ini: Usai Laporan Inflasi AS, Kripto Perkasa Lagi!
Kelebihan Litecoin
Seperti Bitcoin, Litecoin juga menjadi salah satu mata uang crypto yang bagus yang memberikan banyak kelebihan. Jadi, kamu semakin punya banyak alasan mengapa memilih jenis kripto yang satu ini.
– Hadir untuk menyempurnakan Bitcoin
– Waktu generasi blok yang disusun kurang lebih 2,5 menit dan jauh lebih cepat dari Bitcoin
– Algoritma mining atau penambangan lebih sederhana
– Hadir dengan Segregated Witness untuk transaksi koin yang lebih cepat dengan biaya yang rendah
– Keberadaan fitur Swap Atom memudahkan pemilik koin kripto untuk menggunakan Litecoin dalam bertransaksi tanpa platform khusus
Kekurangan Litecoin
Sayangnya, Litecoin juga hadir dengan beberapa kekurangan yang tidak bisa dipungkiri, seperti:
– Adanya risiko jika tidak ada ketertarikan di pasar
– Mining atau penambangan yang mudah bisa menyebabkan penumpukan stok Litecoin
– Penurunan inflasi bisa terjadi secara drastis
3. Dogecoin
Sebagai turunan dari Litecoin, Dogecoin pertama kali diperkenalkan di Desember 2013. Seperti namanya, anjing Shiba Inu menjadi maskot dari mata uang digital satu ini. Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa jenis kripto ini tergolong yang paling bersahabat. Banyak komunitas Dogecoin yang melakukan kegiatan amal dan donasi. Jika dibandingkan dengan Bitcoin, Dogecoin memiliki nilai yang lebih rendah.
Kelebihan Dogecoin
Sebagai salah satu jenis mata uang virtual, Dogecoin memberikan banyak kelebihan yang menguntungkan para penggunanya, seperti:
– Pasokan dengan jumlah tidak terbatas
– Penerbitan yang lebih tinggi dibandingkan Bitcoin
– Jenis mata uang kripto yang cukup populer
– Nilainya terbilang stabil
– Biaya transaksi lebih murah
– Komunitas yang besar dan ramah
Kekurangan Dogecoin
Sebelum memilih mata uang kripto yang satu ini, kamu bisa mempertimbangkan beberapa kekurangannya, termasuk:
– Pengembangan relatif melambat
– Teknologi yang jarang
4. Bitcoin Cash
Sama seperti Bitcoin, Bitcoin Cash juga mulai banyak digunakan. Meski namanya mirip tapi kedua jenis kripto ini memiliki perbedaan. Ukuran blok Bitcoin Cash lebih besar dari Bitcoin yaitu hingga 8 MB sedangkan Bitcoin hanya 1 MB saja.
Hal ini tentu membuat Bitcoin Cash sebagai opsi transaksi yang berukuran besar dengan lebih cepat dibandingkan dengan Bitcoin.
Usia Bitcoin Cash yang masih terbilang mudah masih terbilang jarang digunakan. Ini dikarenakan oleh nilainya yang masih rendah jika dibandingkan dengan Bitcoin.
Kelebihan Bitcoin Cash
Meski usianya tergolong muda, namun Bitcoin Cash memiliki beberapa kelebihan seperti:
– Memiliki kemampuan untuk membuat kenaikan nilai yang lebih konsisten
– Kecepatan transaksi yang tergolong lebih cepat dapat menguntungkan pengguna
– Tingkat keamanan dan proteksi yang cukup tinggi
– Fitur dan tampilan yang lebih menarik
Kekurangan Bitcoin Cash
Seperti jenis Cryptocurrency lainnya, Bitcoin Cash juga memiliki kekurangan, seperti:
– Risiko kerusakan hardware menjadi tantangan
– Belum mencapai Critical Mass yang dibutuhkan untuk menciptakan ukuran blok yang lebih dari 1 Mb dengan baik dan jaringan stabil
– Adopsi yang belum banyak berdampak pada sifat Bitcoin Cash yang spekulatif
5. Feathercoin
Feathercoin adalh jenis kripto yang bersifat open-source. Peter Bushnell adalah pembuat Feathercoin pertama. Ia bekerja sebagai IT Officer di Brasenose College, Oxford University pada April 2013. Kripto ini memiliki kesamaan dengan Litecoin.
Itulah Jenis crypto beserta kelebihan dan kekurangannya. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.
Baca juga: Beragam Kegunaan Bitcoin, Bukan Cuma Buat Investasi Lho!
Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.
Penulis: Kontributor/Panji A Syuhada