31.7 C
Jakarta
Rabu, 24 April, 2024

Optimalkan Potensi Gen Z, DANA Wujudkan Indonesia Tanpa Tunai

duniafintech.com – Belum lama ini DANA merilis informasi mengenai pencapaian impresif yang dibukukannya selama 2019. Dalam kurun waktu 2 tahun DANA telah mengembangkan beragam fitur inovatif yang memperkarya kemampuan dompet digital nya untuk wujudkan Indonesia tanpa tunai guna optimalkan potensi gen Z.

Banyak di antara fitur-fitur inovatif DANA menjadi terobosan baru di industri, di antaranya adalah fitur Card Binding (penyimpanan kartu) dan DANA Protection. Dengan fitur Card Binding, pengguna DANA dapat menyimpan kartu kredit dan kartu debitnya di dalam dompet digital DANA, untuk dijadikan sumber dana ketika bertransaksi. Fitur ini merupakan salah satu terobosan DANA yang memungkinkan penggunanya untuk move on dari top-up.

Terobosan lainnya dari DANA, yang mendapat sambutan antusias masyakarat luas adalah DANA Protection yang memberikan jaminan perlindungan 100% untuk setiap transaksi nontunai digital menggunakan dompet digital DANA. Melalui program ini, DANA berkomitmen tinggi dalam meyakinkan masyarakat terhadap keandalan dan keamanan teknologi yang dikembangkannya.

Baca Juga:

CEO dan salah satu Founder DANA, Vincent Iswara mengatakan “Kunci utama keberhasilan DANA dalam menghadirkan terobosan-terobosan baru guna optimalkan potensi gen Z adalah adanya SDM (sumber daya manusia) yang mumpuni di bidangnya masing-masing. SDM DANA, yang kami sebut DANAm8s, merupakan anak-anak bangsa Indonesia terbaik yang memiliki kompetensi global. Mayoritas DANAm8s berada di divisi pengembangan teknologi dan inovasi. Merekalah yang berada di balik lahirnya inovasi-inovasi DANA yang terus bergulir.”

Agustina Samara, Chief People Officer DANA juga menambahkan untuk optimalkan potensi gen Z, 70% dari total keseluruhan DANAm8s masih berusia 30 tahun ke bawah. Bahkan, 55% di antaranya adalah Gen Z berusia di bawah 25 tahun. Mereka adalah anak-anak muda yang cerdas dan memiliki pemahaman luas terhadap kebutuhan kekinian sekaligus solusi inovatifnya. Mereka adalah generasi yang bukan lagi money oriented, tapi sangat antusias dan berorientasi pada kepuasan atas pencapaian kinerja personal.

Agustina Samara yang akrab dipanggil Tina menjelaskan bahwa dari sudut pandang usia, Gen Z adalah generasi yang masih belum memiliki tingkat emosial yang matang. Namun, mereka adalah generasi dengan skill dan passion yang sangat istimewa. Untuk mengakomodasi dan mengoptimalkan potensi dan produktivitas para Gen Z di DANA, pihak manajemen menerapkan pendekatan-pendekatan yang sesuai dengan karakteristik mereka.

(DuniaFintech/VidiaHapsari)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Iklan

ARTIKEL TERBARU

LANGUAGE