30 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Apa Syarat Daftar Akulaku? Ketahui Yuk di Sini!

JAKARTA, duniafintech.com โ€“ Syarat daftar Akulaku berikut ini tentunya sangat penting untuk diketahui jika kamu tertarik untuk menggunakannya.

Seperti diketahui, pinjaman tanpa kartu kredit bisa kamu nikmati saat ini sebab ada banyak perusahaan pinjaman online maupun kredit yang menyediakan fasilitas kredit barang, yang salah satunya adalah Akulaku.

Mengingat Akulaku sendiri menjadi solusi kredit instan yang memudahkan anda untuk berbelanja dengan cara cicilan tanpa membutuhkan kartu kredit serta prosesnya yang cepat dan aman dilakukan pada merchant yang sudah bermitra, Akulaku banyak menjadi pilihan banyak orang saat ini.

Di samping itu, proses daftar dan memiliki akun Akulaku ini juga terbilang mudah. Pasalnya, kamu hanya perlu menyetujui persyaratan dan ketentuan yang telah ditetapkan lalu tinggal menikmati fasilitas yang ditawarkan.

Nah, sebelum bisa melakukan cicilan dana di aplikasi ini, tentunya hal pertama adalah dengan mendaftar. Namun, kamu terlebih dahulu harus memenuhi syarat untuk menjadi pengguna kredit Akulaku.

Baca juga: Review Akulaku Pinjaman Tunai: Gampang Syaratnya, Mudah Bayarnya!

Agar lebih jelas lagi, simak yuk ulasan berikut ini!

Apakah Akulaku Terdaftar di OJK?

Penting juga kamu ketahui, perusahaan fintech Akulaku ini telah terdaftar di lembaga pemerintah, yakni Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Nah, dengan demikian, kamu tidak perlu khawatir lagi untuk melakukan kredit di aplikasi yang satu ini ya!

Cara Daftar Akun Akulaku

Sebelum menggunakan aplikasi yang satu ini, kamu perlu melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Caranya bisa lakukan dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

1. Pertama, sebelum membuat akun, kamu harus download dan instal aplikasi ini di smartphone kamu.

2. Kalau aplikasi sudah berjalan maka silakan pilih menu โ€œPersonalโ€ lalu pilih menu โ€œMasuk/Daftarโ€.

3. Apabila sudah maka silakan klik tombol โ€œMembuat akunโ€ untuk memulai proses pendaftaran akun baru. Jangan lupa masukkan nomor HP kamu lalu klik โ€œKirimโ€.

4. Setelah kamu memasukkan nomor HP, pihak Akulaku secara otomatis akan mengirimkan kode verifikasi via SMS. Masukkan kode itu lalu klik โ€œSelanjutnyaโ€.

5. Sekiranya verifikasi berhasil dilakukan, proses selanjutnya adalah membuat kata sandi untuk masuk ke dalam aplikasi. Pastikan bahwa kamu mengisi kedua kolom sama dan benar.

6. Jika semua proses sudah dilakukan maka pendaftaran akun baru kamu berhasil dan aplikasi Akulaku dapat digunakan.

syarat daftar akulaku

Syarat Daftar Akulaku

Sebagai informasi, nantinya tidak semua kredit akan bisa langsung disetujui oleh pihak Akulaku. Lazimnya, tim Akulaku akan mengecek, apakah pemohon telah memenuhi syarat atau belum.

Inilah syarat-syarat daftar Akulaku yang penting untuk kamu ketahui:

1. Pemohon pengajuan kredit sudah memiliki e-KTP.

2. Usia minimal pemohon 23 tahun.

3. Domisili di Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Jabodetabek, dan Yogyakarta.

4. Untuk karyawan yang ingin mengajukan kredit, wajib untuk melampirkan slip gajinya.

5. Untuk pengusaha, harus melampirkan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Bagi yang belum mempunyai NPWP, dapat melampirkan rekening koran ketika pengajuan.

Nah, demikianlah syarat yang mesti dipenuhi dan wajib untuk kamu lengkapi. Kalau kamu salah satu yang tidak sesuai maka jangan harap pengajuan kamu bisa diterima ya!

Baca juga: Cara Gestun Akulaku via Shopee dan Bukalapak 2022

Tips agar Pengajuan Akulaku Disetujui

Seperti disampaikan sebelumnya, tidak semua pengajuan akan diterima oleh pihak Akulaku. Maka dari itu, penting buat kamu mengetahui apa saja syarat supaya pengajuan dapat diterima dengan baik. Berikut ini tips-tips jitu yang bisa kamu coba.

1. Jujur sewaktu pengajuan KTA

Sewaktu proses pengajuan KTA, kamu harus jujur ya. Artinya, jangan sampai kamu memalsukan data diri sebab hal itu pasti sangat berbahaya. Pasalnya, perusahaan fintech akan selalu jeli untuk menerima pengajuan para calon pemohonnya.

2. Penghasilan minimal Rp2โ€”Rp3 juta per bulan

Akulaku, sebagaimana perusahaan fintech lainnya, pastinya akan sangat mempertimbangkan penghasilan calon pemohon. Nah, usahakan ya sewaktu pengajuan, kamu juga melampirkan slip gaji sebagai tanda bukti yang kuat dan dapat dipercayai oleh tim Akulaku.

3. Lampirkan NPWP untuk kelengkapan data

Terdapat banyak kasus gagal sewaktu pengajuan KTA lantaran tidak punya NPWP. Misalkan kamu seorang karyawan, pegawai, atau pengusaha, yang tentunya harus punya NPWP sebab kamu sebagai orang yang bekerja dan berpenghasilan setiap bulannya.

Limit Kredit Akulaku

Adapun di Akulaku, besaran limit kredit yang diberikan bisa mencapai Rp15 juta, dengan tenor bervariasi, mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan.

Plafon pinjamannya pun mengikuti skor kredit, dalam arti semakin baik skor kredit yang dimiliki, semakin tinggi juga plafon yang bisa diberikan.

Sebagai informasi, bunga yang ditetapkan oleh Akulaku cukup besar dan dibebankan secara harian. Sekalipun tidak dipublikasikan di laman resmi, kamu akan mendapatkan informasi bunga Akulaku sewaktu melakukan transaksi.

Oleh sebab itu, pastikan ya bahwa kamu mampu membayar tagihan pada tanggal jatuh tempo dan mengukur kemampuan kamu terlebih dahulu sebelum menggunakan fasilitas cicilan Akulaku.

Sekian ulasan tentang syarat daftar Akulaku yang perlu kamu ketahui. Tertarik untuk segera mendaftar?

Baca juga: Cara Bayar Akulaku Lewat m Banking BCA, Praktis Loh!

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU