DuniaFintech.com – Dengan diberlakukan pembatasan sosial, tentunya hal tersebut juga berdampak pada prosedur dari instansi pendidikan, salah satunya transaksi untuk melakukan pembayaran kuliah. Namun sayangnya, sejumlah kampus masih menerapkan metode bayar biaya kuliah secara manual. Padahal, metode ini kerap memunculkan berbagai permasalahan khususnya saat pandemi melanda seperti antrean panjang. Tenang, karena SevimaPay bisa menjadi solusinya. Mari kita bahas tentang SevimaPay ini yuk!
Tentang SevimaPay
SevimaPay sendiri merupakan aplikasi payment gateway yang menghubungkan kampus dengan bank. SevimaPay adalah layanan pembayaran online mahasiswa melalui teller, ATM, mobile banking, atau e-channel bank lainnya secara real time. Pembayaran dapat dilakukan kapanpun dan di manapun selama dalam durasi pembayaran yang ditentukan kampus.
Cara kerja SevimaPay
Transaksi pembayaran SevimaPay terintegrasi dengan tagihan pada SIM Akademik, mahasiswa cukup men-generate kode Virtual Account (VA) untuk membayar tagihan. Setelah mahasiswa melakukan pembayaran maka secara otomatis status akan berubah menjadi “LUNAS”.
Cara Pembayaran SevimaPay
Salah satu metode pembayaran SevimaPay adalah transfer bank, berikut salah satu cara pembayaran SevimaPay via transfer bank BNI:
1. Pilih menu transfer
2. Masukkan kode VA (jika antar bank bisa tambahkan kode bank, jika sesama bank bisa langsung masukkan kode VA)
3. Masukkan nominal jumlah tagihan yang akan dibayar
4. Selesai, dapat struk bukti transfer berhasil.
Selain transfer bank, pembayaran juga bisa dilakukan via merchant retail seperti Indomaret ataupun via aplikasi e-commerce seperti Tokopedia loh.
Baca juga:
- Pinjam Uang Cuma dengan KTP Tanpa Slip Gaji, Disini Tempatnya!
- Tips Belajar Saham Untuk Pemula Ini Bisa Bikin Untung!
- Butuh Pinjaman Uang Mendesak? Cek Beberapa Pinjaman Ini
- Pinjaman Online untuk Pelajar yang Ramah di Kantong
- Daftar Payment Gateway
Keuntungan Menggunakan SevimaPay
Untuk Mahasiswa;
- Mahasiswa dapat melakukan pembayaran kuliah kapan pun selama 24 jam
- Mahasiswa dapat melakukan pembayaran melalui ATM, Internet/Mobile Banking atau teller bank
- Memberikan rasa aman kepada mahasiswa pada saat melakukan pembayaran biaya kuliah karena mahasiswa tidak perlu membawa uang kes ke kampus
- Tidak perlu melakukan antrian yang panjang
Untuk Kampus;
- Bagian keuangan tidak perlu sibuk mencatat serta melayani padatnya antrian mahasiswa yang akan melakukan pembayaran
- Pembayaran yang dilakukan mahasiswa melalui ATM, Internet/Mobile Banking akan langsung masuk kedalam sistem keuangan
- Data pembayaran mahasiswa dapat dilihat secara real time oleh pihak kampus
- Sistem SevimaPay dibangun dengan standart keamanan yang tinggi. Standart operasi yang baku menjamin semua proses terkontrol dengan baik.
- Pelaporan rekapitulasi online dan akurat.
(DuniaFintech/ Dinda Luvita)