JAKARTA, duniafintech.com – Aktivasi SPinjam Shopee ditolak? Kamu tidak perlu khawatir ya sebab dalam ulasan kali ini akan dijelaskan cara mengatasinya.
Shopee sendiri merupakan salah satu e-commerce terpopuler di Indonesia. Bahkan, kepopulerannya juga merambah ke beberapa negara tetangga lainnya, mulai dari Vietnam, Singapura, hingga Malaysia.
Tentu saja, predikat itu diperoleh berkat beragam fasilitas di dalamnya yang menguntungkan pelanggan. Sebagai informasi, saat ini banyak pelanggan Shopee yang ingin sekali punya fasilitas SPinjam. Buat yang belum tahu, SPinjam adalah fasilitas pinjaman tunai dari Shopee dengan limit mencapai jutaan rupiah.
Fasilitas ini tentunya sangat membantu guna memenuhi kebutuhan sehari-hari saat kondisi finansial sedang tidak memungkinkan. Akan tetapi, fasilitas SPinjam ini tidak dapat dinikmati oleh semua pelanggan, tetapi hanya mereka yang beruntung menerima penawaran aktivasi SPinjam.
Sekalipun demikian, sejumlah pelanggan yang berhasil menerima penawaran mengaku mengalami kegagalan dalam proses aktivasi. Nah, buat kamu yang juga sedang mengalami masalah aktivasi SPinjam ditolak, kamu bisa kok mengatasinya dengan cara yang akan dijelaskan di bawah ini.
Aktivasi SPinjam Shopee Ditolak
Fitur pinjam uang di Shopee ini diketahui memang hanya berlaku buat para pelanggan tertentu yang menerima penawaran untuk mendapatkan SPinjam. Selain itu, buat pelanggan yang beruntung pun tidak menjamin dapat memakai fasilitas ini.
Nah, saat berhasil menerima notifikasi untuk mengaktifkan SPinjam, pelanggan perlu melakukan aktivasi dan melengkapi beberapa informasi data diri. Kemudian, data yang tercantum akan melalui proses verifikasi oleh pihak Shopee.
Baca juga:Â Cara Bayar Shopee PayLater Pakai CIMB Niaga, Simak Yuk!
Kalau pengajuan aktivasi disetujui maka kamu bakal menerima limit SPinjam. Namun, sebaliknya, kalau ditolak maka ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya.
Penyebab Aktivasi SPinjam Shopee Ditolak
Mengutip laman resmi Shopee, masalah aktivasi SPinjam ditolak dapat disebabkan oleh faktor informasi data diri yang tercantum tidak valid. Di samping itu, saat pengajuan ditolak juga bisa terjadi karena faktor aplikasi hingga kartu identitas yang dimiliki pengguna.
Agar lebih jelasnya, silakan simak beberapa penyebab aktivasi SPinjam Shopee gagal berikut ini.
1. Belum Update Aplikasi Shopee
Pertama, hal ini bisa disebabkan oleh aplikasi Shopee yang dipakai masih versi lama. Aplikasi Shopee yang belum diupdate memang bisa menimbulkan beberapa bug, termasuk gagal aktivasi fitur SPinjam di Shopee.
2. Informasi Data Diri tidak Sesuai
Kedua, informasi data diri yang diunggah pada proses pengajuan SPinjam tidak valid alias tidak sesuai dengan kartu identitas. Tentunya, hal itu jelas meragukan pihak Shopee untuk memberikan limit pinjaman lantaran dinilai sebagai akun palsu.
3. KTP sudah Rusak sehingga Aktivasi SPinjam Shopee Ditolak
Ketiga, saat melakukan aktivasi SPinjam, kamu pun akan diminta untuk mengunggah foto KTP atau kartu identitas lainnya sebagai syarat utama. Jika berkas itu tidak dalam kondisi baik, seperti foto sudah terkelupas, informasi data sudah pudar dan lain sebagainya, maka sistem tidak akan bisa membaca data itu sehingga pengajuan aktivasi akan gagal.
4. Verifikasi Wajah Kurang Jelas
Bukan hanya foto kartu identitas, kamu pun bakal melewati tahap verifikasi wajah saat aktivasi SPinjam. Tahap yang satu ini penting sekali sebab terkait dengan persetujuan aktivasi SPinjam. Oleh sebab itu, ketika di tahap ini kamu tidak mengikuti instruksi, besar kemungkinan aktivasi SPinjam kamu akan gagal.
Cara agar Pengajuan SPinjam Shopee tidak Ditolak
Setelah kamu mengetahui beberapa penyebab aktivasi Shopee Pinjam gagal, berikut ini beberapa cara untuk mengatasinya yang bisa kamu coba.
1. Perbarui Aplikasi Shopee
Kamu harus memperbarui (update) aplikasi Shopee di Google PlayStore maupun AppStore. Selanjutnya, proses aktivasi SPinjam tidak akan ditolak kembali.
2. Lengkapi Data Diri Dengan Benar
Ketika melakukan pengajuan ulang, pastikan juga bahwa kamu memeriksa setiap data diri yang dicantumkan. Di samping itu, nama rekening bank yang nantinya dipakai sebagai rekening penerima, juga harus dipastikan atas nama sendiri.
Baca juga:Â Panduan Cara Upgrade Shopee PayLater Lite ke Shopee PayLater
Selain itu, juga jangan lupa untuk menyiapkan kontak darurat harus nomor yang masih aktif dan memang siap bertanggung jawab terhadap kamu sebagai pengguna SPinjam nantinya.
3. Gunakan Pencahayaan Terang
Di tahap unggah foto KTP atau verifikasi wajah, kamu harus menggunakan pencahayaan yang terang, dengan tujuan agar semua data serta wajah kamu dapat dibaca oleh sistem.
4. Hubungi Call Center
Nah, kalau semua cara di atas telah kamu coba, tetapi verifikasi akun SPinjam tetap saja ditolak, maka selanjutnya kamu bisa meminta bantuan Customer Care Shopee. Kamu bisa mengirimkan pesan pengaduan lewat menu Chat Dengan Shopee atau melakukan panggilan ke nomor 1500702.
Dalam hal ini, kamu bisa menyampaikan kepada petugas bahwa pengajuan aktivasi SPinjam kalian telah ditolak atau tidak disetujui. Petugas pun nantinya akan memberikan panduan terkait solusinya hingga kamu berhasil memperoleh limit SPinjam.
Sekian ulasan tentang aktivasi SPinjam Shopee ditolak yang perlu kamu ketahui. Jangan sampai gagal lagi ya aktivasinya!
Baca juga:Â Berita Fintech Indonesia Keuntungan Pinjam di Fintech Legal
Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.
Penulis: Boy Riza Utama