33.4 C
Jakarta
Senin, 25 November, 2024

Apa itu Asuransi Dwiguna? dan Produknya di Indonesia

JAKARTA, duniafintech.com – Apa itu Asuransi dwiguna? atau endowment insurance diketahui saat ini menjadi salah satu satu jenis produk pertanggungan yang cukup populer dan memiliki beberapa manfaat penting dalam memberikan perlindungan terhadap pemegang polis.

Sejalan dengan namanya, produk pertanggungan ini dapat memberikan dua manfaat yang berguna bagi calon pemegang polis yang ingin tertanggung terlindung dari dampak keuangan karena kematian dini dan lain sebagainya.

Untuk mengenal lebih jauh tentang produk pertanggungan yang satu ini dan manfaat yang diperoleh ketika menggunakannya, simak penjabaran lengkapnya di bawah ini.

Baca juga:ย Cara Memilih Asuransi Jiwa Terbaik

apa itu asuransi dwiguna

Apa itu Asuransi Dwiguna?

Pengertian asuransi dwiguna adalah proteksi yang memberikan sejumlah uang pertanggungan saat tertanggung meninggal dalam periode tertentu, yang bisa juga secara sekaligus memberikan seluruh uang pertanggungan jika tertanggung masih hidup pada masa akhir pertanggungan sesuai dengan jangka waktu produk pertanggungan ini.

Dalam hal ini, nasabah pemegang produk pertanggungan akan membayarkan beban polisnya secara berkala sesuai dengan perjanjian layanan produk pertanggungan. Beban polis produk pertanggungan sendiri merupakan sejumlah dana yang akan dibayarkan ke perusahaan produk pertanggungan setiap bulannya (premi).

Jenis-jenis Produk

1.ย Asuransi Pensiun

2. Asuransi Pendidikan

3. Asuransi PNS

Daftar Produk dan Polis

1.ย Astra Life AVA iPLAN Protection

Ini merupakan produk endowment insurance yang diterbitkan oleh PT Astra Aviva Live, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produk pertanggungan jiwa yang sudah berdiri sejak tahun 1990.

Adapun Astra Life AVA iPLAN Protection bakal memberikan perlindungan produk pertanggungan terhadap risiko meninggal dunia beserta Manfaat Tahapan dan Manfaat Akhir Kontrak yang akan dibayarkan kepada pemegang polis dengan rentang masa pertanggungan hingga tertanggung mencapai usia 70 tahun.

Manfaat

a. Usia masuk tertanggung: 30 hari-70 tahun.

b. Premi mulai Rp100 ribu per bulan.

c. Santunan meninggal dunia.

d. Santunan meninggal dunia akibat kecelakaan sampai Rp 10 miliar.

e. Manfaat akumulasi dana.

f. Bonus tidak ada klaim 5 persen dari uang pertanggungan per 3 tahun sekali.

g. Manfaat akhir kontrak.

2. Manulife MiFuture Income Protector

Diketahui, Manulife Financial merupakan sebuah perusahaan asal Kanada yang bergerak di sektor finansial yang berfokus pada industri produk pertanggungan kesehatan dan jiwa. Manulife Financial menawarkan endowment insurance berupa Manulife MiFuture Income Protector yang merupakan produk proteksi dan tabungan dengan manfaat perlindungan finansial dan juga membantu dalam mempersiapkan dana pensiun agar masa tua lebih mudah.

Manfaat

a. Usia masuk tertanggung: 30 hari-59 tahun.

b. Usia pemegang polis: minimal 18 tahun.

c. Masa pertanggungan 20 tahun.

d. Terdapat pilihan pencairan dana di usia 25 tahun, 35 tahun, 45 tahun, 55 tahun, atau 60 tahun.

e. Santunan meninggal dunia 100% uang pertanggungan.

f. Manfaat pembebasan premi.

g. Manfaat akhir polis endowment insurance 200% uang pertanggungan.

3. Prudential USave PRUStar

Berikutnya ada endowment insurance Prudential USave PRUStar, yang merupakan produk produk pertanggungan jiwa terbaik dengan sistem pembayaran iuran/premi tahunan yang memberikan manfaat tunai dan manfaat akhir pertanggungan.

Menjadi salah satu perusahan produk pertanggungan di lebih dari 30 negara di dunia, Prudential adalah perusahaan produk pertanggungan besar yang menyediakan produk dan jasa produk pertanggungan, manajemen investasi, dan lainnya kepada para nasabahnya.

Manfaat

a. Produk Bancassurance bersama dengan UOB Indonesia.

b. Manfaat pertanggungan: 10 tahun.

c. Masa pembayaran premi: 5 tahun.

d. Premi mulai Rp 300 ribu per bulan.

e. Santunan meninggal dunia 240% uang pertanggungan.

f. Manfaat tabungan ditambah bonus 10%.

g. Bonus tunai 6% premi tahunan.

4. AIA Proteksi Edukasi Maksima

PT AIA Financial menerbitkan Proteksi Edukasi Maksima (EduPlan) sebagai produk endowment insurance mereka. Perusahan ini sendiri merupakan salah satu perusahaan produk pertanggungan jiwa terkemuka di Indonesia yang yang berdiri sejak tahun 1983.

AIA Financial juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan menyediakan produk produk pertanggungan jiwa, investasi, dan produk pertanggungan kesehatan, dengan berbagai manfaat dan keunggulan.

Manfaat

a. Produk pertanggungan dwiguna untuk pendidikan anak.

b. Usia masuk anak: 15 hari-10 tahun.

c. Usia pemegang polis: minimal 18 tahun.

d. Masa produk pertanggungan: sampai anak berusia 20 tahun.

e. Pilihan masa pembayaran premi 5, 10, 15 tahun.

f. Santunan meninggal dunia.

g. Santunan tambahan jika meninggal karena kecelakaan 100% uang pertanggungan.

h. Manfaat tabungan pendidikan anak 200% uang pertanggungan.

i. Uang pertanggungan minimal Rp100 juta.

j. Pembebasan premi.

k. Bonus tahunan dan bonus akhir polis.

5. Kresna Life Protecto Investa Kresna

Berdiri sejak tahun 1991, Asuransi Jiwa Kresna atau lebih dikenal dengan Kresna Life menawarkan produk endowment insuranceย  bernama Kresna Life Protecto Investa Kresna. Produk ini merupakan produk pertanggungan jiwa endowment dengan dua keunggulan sekaligus, yakni perlindungan terhadap risiko kematian akibat kecelakaan dan pengembalian investasi secara optimal.

Manfaat

a. Masa pertanggungan: 5 tahun.

b. Usia masuk tertanggung: 17-65 tahun.

c. Santunan meninggal dunia.

d. Uang pertanggungan maksimum Rp 2 miliar.

e. Manfaat investasi.

6. Equity Life Pro Education Plus

Lebih dikenal dengan nama Equity Life, PT Equity Life Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri produk pertanggungan jiwa individu dan kumpulan. Perusahaan produk pertanggungan jiwa ini berdiri sejak tahun 1987. Equity Life diketahui menawarkan Equity Life Pro Education Plus sebagai program produk pertanggungan individu yang dirancang untuk memastikan tersedianya dana pendidikan anak.

Manfaat

a. Usia masuk tertanggung: 1-60 tahun.

b. Masa produk pertanggungan: 10-22 tahun.

c. Santunan meninggal dunia.

d. Manfaat dana pendidikan.

Syarat Mengajukan

1. Usia nasabah pemegang polis dimulai dari usia 18 tahun.

2. Usia tertanggung bervariasi mulai dari 1-65 tahun tergantung perusahaan penyelenggara produk pertanggungan.

3. Terdapat iuran/premi yang dapat dibayarkan setiap bulan atau tahunan.

4. Rentang masa produk pertanggungan umumnya 20 tahun.

Untuk lebih jelas mengenai persyaratan pengajuan polisnya, bisa langsung menghubungi perusahaan penyelenggara masing-masing produk pertanggungan yang dipilih.

Simulasi

Contohnya, endowment insurance untuk perencanaan pendidikan dapat digambarkan dengan pembayaran iuran/premi sebesar Rp5 juta per tahun, pemegang polis akan mendapat uang pertanggungan sebesar Rp300 juta di tahun ke-20. Kendati anak masih berusia 2 tahun, pemegang polis sudah dapat memprediksi dan merencanakan berapa biaya yang dibutuhkan saat anak kelak masuk jenjang sekolah SD, SMP, SMA, hingga universitas.

Uang produk pertanggungan pun bisa dicairkan berdasar kebutuhan biaya untuk mendanai keperluan memasuki jenjang sekolah dimaksud.

Cara Mendaftar Asuransi Dwiguna

Bagi mereka yang ingin mendaftar menjadi nasabah pemegang polis endowment insurance maka dapat menemui petugas yang melayani pendaftaran produk endowment insurance pada perusahaan produk pertanggungan yang sudah dipilih.

Di sejumlah perusahaan produk pertanggungan diketahui sudah tersedia platform digital untuk pendaftaran secara online sehingga calon nasabah cukup memahami produk produk pertanggungan yang bakal dipilih dan bisa langsung mendaftar mengikuti tata cara pendaftaran yang ditentukan oleh perusahaan produk pertanggungan itu.

Baca juga:ย Asuransi Melahirkan BCA โ€” Polis hingga Cara Klaimnya

apa itu asuransi dwiguna

Apa itu manfaat Asuransi Dwiguna

1. Dana produk pertanggungan akan terakumulasi

2. Memiliki santunan meninggal dunia

3. Premi yang disetorkan tidak hangus

4. Ada bonus produk pertanggungan

Perbedaan dengan Unit Link

Meski sepintas mirip dengan produk pertanggungan berjangka, produk endowment insurance diketahui menyediakan fitur tambahan sebagai tabungan bagi pemegang polis, misalnya tabungan pendidikan anak.

Fitur tambahan sebagai tabungan ini juga bisa diartikan sebagai penawaran nilai tunai yang bisa dicairkan saat kontrak berakhir atau bisa juga dicairkan dalam jangka beberapa tahun. Lain halnya dengan endowment insurance, produk produk pertanggungan jiwa unit link diketahui punya dua fungsi sebagai perlindungan menyeluruh (full protection) dan dan juga sebagai investasi.

Terkait hal itu, apabila nasabah kamu mengalokasikan sebagian besar premi untuk produk pertanggungan, jumlah nilai uang pertanggungan yang didapatkan cukup besar nilainya. Akan tetapi, apabila mengalokasikan sebagian besar premi untuk investasi, ada kemungkinan nilai keuntungan investasi yang akan didapatkan lebih besar.

Baca juga:ย Asuransi Mandiri Sejahtera Cerdas, Apa Saja Manfaatnya?ย 

 

Penulis: Kontributor/Boy Riza Utama

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU