26.4 C
Jakarta
Selasa, 24 Desember, 2024

Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Cerah, Ethereum Loyo, Intip Harganya di Sini

JAKARTA, duniafintech.com – Berita Bitcoin hari ini terkait harga Bitcoin dan kripto jajaran teratas lainnya pada perdagangan Minggu (22/1/2023).

Adapun kripto big cap terpantau bergerak bervariasi, sedangkan harga Bitcoin bergerak di zona hijau.

Berikut ini berita Bitcoin hari ini selengkapnya, seperti dinukil dari Liputan6.com.

Baca juga: Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Cs Menguat Lagi, Intip Harganya di Sini

Berita Bitcoin Hari Ini: Harga BTC Naik 1 Persen

Mengacu pada data Coinmarketcap, Minggu, 22 Januari 2023, harga Bitcoin (BTC) naik 1 persen dalam 24 jam terakhir.

Dalam sepekan terakhir, harga kripto kapitalisasi pasar terbesar ini melambung 10,01 persen.

Kini, harga bitcoin berada di posisi USD 22.754,26 atau sekitar Rp 342,94 juta (asumsi kurs Rp 15.071 per dolar Amerika Serikat (AS).

Di lain sisi, harga ethereum (ETH) loyo alias bergerak di zona merah selama 24 jam terakhir. Bahkan, harganya terperosok 1,74 persen.

Meski demikian, dalam sepekan terakhir, harga ethereum menanjak 6,23 persen. Saat ini, harga ethereum berada di posisi USD 1.619,63 atau sekitar Rp 24,40 juta.

Adapun harga binance coin (BNB) melemah 0,51 persen dalam 24 jam terakhir. Dalam sepekan terakhir, harga BNB bertambah 0,97 persen. Kini, harga BNB berada di posisi USD 300,53 .

Selanjutnya, harga XRP pun berada di zona merah dalam 24 jam terakhir. Harga XRP susut 1,11 persen.

Akan tetapi, dalam sepekan terakhir, harga XRP naik 3,93  persen. Kini, harga XRP berada di posisi USD 0,4034.

Daftar Harga Kripto Lainnya

Harga cardano (ADA) sendiri bertambah 1,8 persen dalam 24 jam terakhir. Dalam sepekan terakhir, harga cardano melonjak 6,49 persen. Kini, harga cardano berada di posisi USD 0,366.

Kemudian, ada harga dogecoin (DOGE) yang bergerak di zona merah selama 24 jam terakhir. Namun, harga dogecoin bertambah 0,82 persen. Saat ini, harga dogecoin berada di posisi USD 0,08514.

Harga solana (SOL) menguat dalam 24 jam terakhir. Harga solana (SOL) naik 0,52 persen dan selama sepekan terakhir melambung 10,30 persen. Harga solana bergerak di posisi USD 25,03.

Harga stablecoin tether (USDT) melemah tipis 0,01 persen dalam 24 jam terakhir. Dalam sepekan terakhir, harga tether bergerak di zona hijau. Kini, harga tether berada di posisi USD 1,00.

USD Coin (USDC) juga bergerak di zona hijau dalam 24 jam terakhir. Selama sepekan terakhir, harga USDC naik tipis 0,01 persen.

Baca juga: Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Cs Kembali ke Zona Merah, Cek Harganya

Dalam sepekan terakhir, harga USDC bertambah 0,02 persen. Saat ini, harga USDC berada di posisi USD 1,00.

Binance USD (BUSD) pun bergerak di zona merah. Harga binance USD merosot 0,04 persen dalam 24 jam terakhir.

Dalam sepekan terakhir, harga BUSD turun 0,01 persen. Saat ini, harga BUSD di posisi USD 0,9999.

Berita Bitcoin Hari Ini

Berita Bitcoin Hari Ini: Senator AS Tegaskan Bitcoin Adalah Komoditas Bukan Mata Uang

Sebelumnya, Senator AS John Boozman mengungkapkan, meskipun disebut mata uang kripto, Bitcoin tetap dianggap sebuah komoditas bukan mata uang.

Dia menekankan, pertukaran di mana komoditas diperdagangkan, termasuk bitcoin, harus diatur oleh Commodity Futures Trading Commission (CFTC).

“Bitcoin, meskipun mata uang kripto, itu tetap adalah komoditas. Ini adalah komoditas di mata pengadilan federal dan pendapat ketua Securities and Exchange Commission (SEC). Tidak ada perselisihan tentang ini,” kata Boozman dalam sebuah sidang, dikutip dari Bitcoin.com.

Menyebut keruntuhan FTX mengejutkan, sang senator berkata laporan publik menunjukkan kurangnya manajemen risiko, konflik kepentingan, dan penyalahgunaan dana pelanggan. 

Senator Boozman melanjutkan untuk berbicara tentang regulasi kripto dan memberdayakan Commodity Futures Trading Commission (CFTC) sebagai pengatur utama pasar spot kripto. 

“CFTC secara konsisten menunjukkan kesediaannya untuk melindungi konsumen melalui tindakan penegakan hukum terhadap aktor jahat,” lanjut Senator Boozman.

Boozman yakin CFTC adalah agensi yang tepat untuk peran regulasi yang diperluas di pasar spot komoditas digital.

Pada Agustus 2022, Boozman dan beberapa senator memperkenalkan Undang-Undang Perlindungan Konsumen Komoditas Digital (DCCPA) untuk memberdayakan CFTC dengan yurisdiksi eksklusif atas pasar spot komoditas digital. 

Dua RUU lainnya telah diperkenalkan di Kongres tahun ini untuk menjadikan regulator derivatif sebagai pengawas utama untuk sektor kripto.

Sementara bitcoin adalah komoditas, Ketua SEC Gary Gensler berulang kali mengatakan sebagian besar token kripto lainnya adalah sekuritas.

Baca juga: Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Terus Bergairah, Ethereum Melemah, Cek Harganya

Sekian ulasan tentang berita Bitcoin hari ini yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat.

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU