26.8 C
Jakarta
Rabu, 22 Januari, 2025

Cara Daftar OVO PayLater, Bisa Juga Loh lewat Tokopedia!

JAKARTA, duniafintech.com – Cara daftar OVO PayLater berikut ini tentunya penting untuk kamu ketahui jika tertarik untuk daftar di layanan ini.

Seperti diketahui, OVO sendiri telah menjadi salah satu platform pembayaran elektronik di Indonesia yang banyak digunakan. Platform pembayaran yang satu ini pun termasuk salah satu aplikasi yang sering memberikan promo.

Pada dasarnya, OVO adalah sebuah aplikasi smart yang memberikan layanan pembayaran dan transaksi secara online (OVO Cash). Di sini, kamu juga bisa berkesempatan untuk mengumpulkan poin setiap kali melakukan transaksi pembayaran dengan OVO.

OVO Cash sendiri bisa dipakai untuk beragam pembayaran yang sudah bekerja sama dengan OVO menjadi lebih cepat. Di samping itu, OVO pun memiliki fitur yang menawarkan cicilan tanpa kartu kredit kepada penggunanya, yang dinamakan OVO PayLater.

Sebagai informasi, OVO PayLater menyediakan limit pinjaman yang dapat dipakai untuk berbelanja terlebih dahulu dan membayar kemudian di aplikasi merchants, misalnya Tokopedia dan beberapa gerai yang bekerja sama dengan OVO.

Baca juga: OVO PayLater Terus Kembangkan Fitur Cicilan

Nah, untuk bisa menggunakan OVO PayLater, ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Berikut ini ulasan selengkapnya.

Sekilas tentang OVO PayLater

OVO PayLater merupakan layanan pinjaman online dalam bentuk e-wallet yang diberikan oleh perusahaan P2PL yang ingin memberikan kemudahan transaksi tanpa kartu kredit. 

Istilah lain yang dikenal dari salah satu fitur OVO ini, yaitu suatu metode pembayaran yang bisa dicicil tanpa kartu kredit. Saat ini, banyak yang menganggap bahwa OVO PayLater bangkrut, tetapi nyatanya layanan ini dibekukan sementara hingga batas waktu yang tidak bisa ditentukan.

Fitur ini menyediakan limit pinjaman yang bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari yang dapat dibeli sekarang dan bayar nanti. Pasalnya, fitur dari OVO saat ini memiliki beberapa pilihan tenor atau jangka waktu untuk melunasi tagihan PayLater.

Tenor yang disediakan oleh OVO adalah 3 hingga 12 bulan, tetapi semuanya kadang terkendala dalam proses pembuatan akun lantaran mengalami beberapa masalah, seperti tidak bisa login OVO atau OVO dibekukan.

Syarat Mendapatkan OVO PayLater

Jika ingin mendapatkan OVO PayLater, berikut ini syarat yang harus kamu penuhi:

– Siapkan foto diri.

– KTP asli yang berlaku.

– Berdomisili di daerah yang sudah bergabung dengan OVO PayLater, yakni Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Surabaya, Palembang, Pekanbaru, Medan, Makassar, Malang, Surakarta, dan Semarang.

– Lakukan upgrade OVO ke Premier.

Berikut ini panduan cara mendapatkan OVO PayLater via aplikasi OVO:

– Buka aplikasi lalu pilih menu “Aktifkan OVO PayLater” melalui aplikasi OVO.

– Kemudian, pilih menu “Aktifkan sekarang”.

– Masukkan kode verifikasi yang sudah dikirimkan ke nomor ponsel yang telah kamu daftarkan di OVO.

– Silakan upload foto selfie dengan memegang KTP.

– Setelah itu, isikan data diri secara lengkap.

– Pastikan kamu membaca syarat dan ketentuan yang tertera. Jika telah membacanya maka selanjutnya centang persyaratan tersebut.

– Proses sudah selesai. Tunggu dalam waktu 1 × 24 jam agar OVO PayLater dapat kamu gunakan.

cara daftar ovo paylater

Cara Daftar OVO PayLater via Tokopedia

Di samping lewat aplikasi OVO, kamu pun bisa mendapatkan OVO PayLater lewat e-commerce Tokopedia. Namun, untuk menghubungkannya ke akun tokopedia syaratnya adalah sebagai berikut:

– Pastikan kembali bahwa nomor handphone yang kamu gunakan oleh aplikasi OVO telah sama dengan akun Tokopedia.

– Akun OVO diharuskan sudah upgrade ke OVO Premiere.

– Akun Tokopedia berusia minimal 6 bulan.

Baca juga: Cara Bayar Shopee PayLater Lewat OVO, Ada Cashback Loh!

Berikut ini cara mendapatkan OVO PayLater via Tokopedia:

– Buka aplikasi Tokopedia lalu login dengan akun Tokopedia yang kamu miliki.

– Klik menu akun di bagian pojok bawah, kemudian klik “Aktifkan Sekarang! (OVO Paylater)”.

– Tunggulah beberapa saat lalu akan ada kode verifikasi ke nomor OVO. Kemudian, masukkan kode verifikasi.

– Upload foto selfie dengan memegang KTP secara jelas.

– Isikan identitas asli, kemudian baca terlebih dahulu syarat dan ketentuan.

– Setelah itu, tunggu proses aktivasi. Adapun proses persetujuan aktivasi ini kurang lebih 1 jam.

– Silakan cek secara berkala di aplikasi Tokopedia. Jika berhasil maka tombol atau link Aktifkan Sekarang! akan hilang dan OVO PayLater dapat digunakan.

Cara Menggunakan Ovo PayLater lewat Tokopedia

Berikut ini adalah cara menggunakan fitur PayLater OVO melalui e-commerce Tokopedia:

– Buka aplikasi Tokopedia di smartphone kamu dan lakukan login akun.

– Kemudian, carilah produk yang diinginkan di kolom search Tokopedia.

– Setelah menemukan produk yang diinginkan, masukkan barang itu ke dalam keranjang.

– Kemudian, konfirmasi pesanan sudah sesuai dan lakukan checkout pesanan.

– Setelah melakukan checkout pesanan, silakan isi alamat penerima dan pilihlah jasa kurir yang diinginkan.

– Masukkan juga kode voucher Tokopedia untuk menghemat belanjaan (jika mempunyai voucher Tokopedia).

– Setelah itu, tekan lanjut untuk meneruskan transaksi.

– Selanjutnya, pilih metode pembayaran dengan OVO, lalu pilih PayLater.

– Kemudian, akan muncul rincian total dari pesanan yang sudah di-mark up dengan biaya layanan PayLater sebesar 5%.

– Berikutnya, tekan bayar sekarang untuk menyelesaikan transaksi.

– Tagihan PayLater akan muncul pada tanggal 27 di akhir bulan. Nah, pastikan ya untuk membayar tagihan tepat waktu supaya tidak dikenakan bunga harian.

Sekian ulasan tentang cara daftar OVO PayLater, baik melalui aplikasi OVO maupun Tokopedia. Bagaimana, gampang kan cara daftarnya? Cobain yuk sekarang juga!

Baca juga: Ovo Paylater Tokopedia: Syarat Daftar dan Cara Aktivasi Akun

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU