26.3 C
Jakarta
Senin, 23 Desember, 2024

Cara Top Up OVO lewat ATM Mega, Banyak Keuntungannya!

JAKARTA, duniafintech.com – Cara top up OVO lewat ATM Mega tentu saja perlu kamu ketahui sebab ada banyak keuntungan yang ditawarkan oleh metode ini.

Sebagai pengingat saja, kehadiran fasilitas dompet digital benar-benar berdampak besar terhadap pangsa pasar di tanah air. Pasalnya, sistem pembayaran lama dengan menggunakan uang cash, saat ini sudah mulai ditinggalkan. Semuanya pun kini semua serba online, digital, dan cepat.

Adapun salah satu dompet digital yang paling fenomenal di Indonesia adalah OVO. Dengan OVO, kamu bisa membayar belanjaan di Indomaret dengan scan saja. Di samping itu, OVO pun telah terintegrasi dengan beberapa aplikasi belanja, di antaranya Tokopedia dan Grab.

OVO sendiri mulai berkembang pesat dalam kurun waktu 3 tahun belakangan. Mereka juga terus gencar menghadirkan beragam promo menarik dan cashback besar-besaran dalam rangka menarik para pengguna baru.

Hasilnya pun terbilang luar biasa. Pasalnya, pengguna baru terus bermunculan setiap harinya. Akan tetapi, perlu kembali diingat bahwa saat kamu ingin menggunakan OVO sebagai alat pembayaran, pastikan terlebih dahulu bahwa saldo yang kamu punya mencukupi ya!

Pasalnya, jika saldo OVO kamu kurang maka pembayaran itu akan gagal dan ditolak. Oleh sebab itu, sebaiknya segera lakukan top up saldo OVO, salah satunya di Bank Mega.

Baca juga: Cara Top Up OVO lewat Bank Muamalat, Ada Internet Banking!

Bagaimana sih caranya? Simak yuk penjelasannya di bawah ini!

Cara Top Up OVO lewat ATM Mega

Cara Top Up OVO lewat ATM Mega

Berikut ini beberapa cara isi saldo OVO lewat Bank Mega yang perlu kamu ketahui.

1. Cara Top Up OVO via ATM 

Pertama, kamu bisa isi saldo OVO via ATM Mega. Dengan cara ini, kamu hanya perlu menyiapkan beberapa hal, di antaranya kartu debit ATM Mega, Nomor HP akun OVO kamu, dan juga mencari ATM Mega terdekat. Inilah tata caranya:

– Cari ATM Mega terdekat.

– Setelah di depan mesin ATM, masukkan kartu debit Mega.

– Input PIN ATM Mega.

– Pilih Menu Pembayaran.

– Pilih Lainnya.

– Pilih Dompet Elektronik.

– Pilih OVO.

– Masukkan Nomor HP Akun OVO kamu.

– Masukkan Nominal Top Up OVO.

– Tekan Benar.

– Layar akan menampilkan detail nama akun OVO dan Total Top Up.

– Setelah semua sesuai, tekan Benar.

– Tunggu sebentar. Mesin ATM akan mengeluarkan struk.

– Top Up Saldo OVO Berhasil.

– Proses selesai!

2. Cara Top Up OVO Via Mega Mobile

Berikutnya, kamu pun bisa melakukan top up saldo OVO dengan menggunakan aplikasi Mega Mobile, yang merupakan aplikasi Mobile Banking yang dikeluarkan oleh Bank Mega. 

Di sini, kamu hanya perlu cukup menyiapkan smartphone dan menginstal aplikasi tersebut. Akan tetapi, sebelum masuk ke proses isi saldo OVO, kamu wajib untuk memiliki akun Mega Mobile terlebih dahulu.

Baca juga: Cara Top Up OVO lewat Bank BTN [Mobile] Termudah 2022

Kalau belum punya maka silakan buat dan daftar Mega Mobile terlebih dahulu. Jika sudah punya akun maka berikut ini tata caranya:

– Siapkan smartphone yang sudah diinstal Mega Mobile.

– Gunakan nomor yang terdaftar agar aplikasi bisa berjalan.

– Login akun Mega Mobile.

– Pilih Menu Isi Ulang.

– Pilih Dompet Elektronik.

– Pilih OVO.

– Masukkan nomor HP akun OVO.

– Masukkan Nominal Top Up.

– Klik Lanjut.

– Layar akan menampilkan detail nama akun OVO dan Total Top Up.

– Setelah semua sesuai, klik Kirim.

– Input PIN Mega Mobile.

– Klik Kirim.

– Tunggu Sebentar. Top Up Saldo OVO Berhasil.

– Selesai!

3. Melalui Mega Internet

Cara selanjutnya adalah melalui Mega Internet, yang merupakan layanan online perbankan yang diluncurkan oleh Bank Mega. Kamu hanya perlu menyiapkan laptop atau komputer (PC) yang terkoneksi dengan internet.

Akan tetapi, sebelum masuk ke proses isi saldo OVO, kamu wajib memiliki akun Mega Internet terlebih dahulu. Namun, kalau belum punya maka silakan buat dan daftar Mega Internet ini ya. Setelah memiliki akun, simak berikut ini panduannya:

– Siapkan laptop atau komputer (PC) yang terkoneksi internet

– Bukan browser Google Chrome atau Mozilla.

– Kunjungi laman https://ibank.bankmega.com/. 

– Login akun Mega Internet.

– Pilih Menu Pembayaran.

– Pilih Sumber Dana.

– Pilih Penyedia Jasa OVO.

– Masukkan nomor HP akun OVO.

– Masukkan Nominal Top Up.

– Klik Lanjut.

– Layar akan menampilkan detail nama akun OVO dan Total Top Up.

– Setelah semua sesuai, klik Lanjut.

– Input PIN Mega Internet.

– Klik Kirim.

– Tunggu Sebentar. Top Up Saldo OVO berhasil.

– Selesai!

4. Via Debit Mega

Cara lainnya, kamu juga bisa melakukan top up saldo OVO via Debit Mega. Ini menjadi cara yang cukup mudah lantaran kamu hanya melakukan beberapa settingan (pengaturan) langsung dari aplikasi OVO.

Kemudian, siapkan smartphone dan instal aplikasi OVO dan simak caranya berikut ini:

– Buka Aplikasi OVO di smartphone.

– Pilih Menu Top Up.

– Pilih Top Up dari Kartu Debit.

– Pilih Bank Mega.

– Pilih Nominal Top Up.

– Isi Semua Form.

– Klik Lanjut.

– Tunggu Sebentar.

– Top Up Saldo OVO Berhasil.

– Proses selesai!

Keuntungan Isi Saldo OVO di Bank Mega

– Proses pengisian saldo cepat.

– Fleksibel, bisa dilakukan di mana saja.

– Biaya admin kecil Rp1.500.

– Aman.

– Terjamin.

Ketentuan Terkait Cara Isi Saldo OVO via Bank Mega

1. Minimum Top Up

Minimum Top Up Saldo OVO di Bank Mega adalah sebesar Rp20.000.

2. Biaya Admin untuk isi saldo

Biaya admin isi saldo OVO di Bank Mega adalah sebesar Rp1.500.

3. Lama waktu yang dibutuhkan untuk top up OVO

Hanya dalam hitungan menit, saldo OVO akan masuk ke akun kamu.

4. Sudah top up, tetapi saldo belum masuk?

Tunggu beberapa menit sebab barangkali ada gangguan server dari OVO atau Bank Mega.

Sekian ulasan tentang cara top up OVO lewat ATM Mega yang perlu diketahui. Selamat mencoba!

Baca juga: Cara Top Up OVO lewat Panin Bank, Pasti Praktis dan Aman!

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.

 

Penulis: Boy Riza Utama

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU