25.6 C
Jakarta
Senin, 18 November, 2024

Top Gainer Saham Hari Ini, Simak Info dari Samuel Sekuritas

JAKARTA, duniafintech.com – Top gainer saham hari ini terkait dengan Indeks Harga Saham Gabungan yang turun cukup dalam di sesi I hari ini.

Mengutip laporan Tempo.co, berikut ini analisis dari tim Samuel Sekuritas terkait pergerakan saham pada hari ini.

Baca juga: Top Gainer Saham Hari Ini: IHSG Jeblok, Saham Ini Paling Perkasa

Top Gainer Saham Hari Ini: Apa itu Top Gainer Saham?

Perlu diingat kembali, top gainer saham pada dasarnya adalah saham yang cenderung ditutup dengan harga yang lebih tinggi ketimbang yang dibuka/harga penutupan sebelumnya di pasar saham.

Adapun saat indeks pasar saham naik, kemungkinan akan ada lebih banyak pertumbuhan saham terbaik daripada losers di pasar. Top gainer saham pun bisa diartikan sebagai harga emiten yang mengalami peningkatan harga paling tinggi dalam satu hari perdagangan.

Lazimnya, Bursa Efek Indonesia (BEI) akan merilis laporan statistik yang berisi 10 pertumbuhan saham terbaik setiap harinya di halaman resminya.

Top Gainer Saham Hari Ini

Seperti disinggung di atas, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diketahui turun cukup dalam pada sesi pertama hari ini, Rabu (21/9). IHSG menutup sesi di level 7.154,4 atau turun 0,59% lebih rendah ketimbang angka penutupan kemarin (Selasa, 20/9), yakni 7,196,9.

Menurut Samuel Sekuritas Indonesia, sejumlah pasar Asia cenderung melemah. Pada akhir sesi pertama hari ini, Shanghai terpantau turun 0,5%, demikian halnya dengan Hang Seng yang melemah 1,5%, Kospi amblas 0,9%, dan Nikkei terkerek turun 1,1%.

“Per akhir sesi pertama perdagangan hari ini, sebanyak 187 saham menguat, sementara 322 melemah, dan 170 stagnan, dengan nilai transaksi mencapai Rp6,68 triliun, frekuensi trading sebanyak 829.863 kali dan volume trading sebanyak 176,7 juta lot,” demikian tim analis Samuel Sekuritas menyatakan.

top gainer saham hari ini

Di lain sisi, saham emiten tambang batu bara dari Grup Bakrie, yakni Bumi Resources (BUMI), diketahui masih menjadi saham yang paling aktif diperdagangkan pada sesi pertama hari ini, dengan frekuensi transaksi mencapai 35.497 kali, dibayangi oleh SLIS (33.415) dan COAL (26.787).

Sementara itu, dari segi volume, saham BUMI juga menjadi yang terbanyak diperdagangkan pada sesi pertama hari ini, dengan volume mencapai 51,2 juta lot, diikuti oleh BIPI (9,9 juta) dan DEWA (6,3 juta).

Sebagai informasi, hanya dua indeks sektoral yang berhasil menutup sesi perdagangan pada zona hijau di sesi pertama hari ini. Indeks sektor consumer non-cyclical (IDXNONCYC) melejit 0,14% dan indeks sektor teknologi (IDXTECHNO) meroket 0,07%.

Adapun indeks sektor energi (IDXENERGY) menjadi indeks sektoral yang menutup sesi pertama hari ini dengan penurunan terdalam turun 1,55%, diikuti indeks sektor infrastruktur (IDXINFRA) 0,94% dan indeks sektor properti (IDXPROPERT) 0,93%.

Baca juga: Kasih Cuan Besar, Inilah Deretan Top Gainer Saham Hari Ini

5 Besar Top Gainer

Berikut ini adalah daftar 5 besar top gainer sesi pertama hari ini (berdasarkan persentase kenaikan):

  1. BAPA (naik 25,6% ke Rp147 per saham)
  2. COAL (naik 20,8% ke Rp498 per saham)
  3. KREN (naik 17,6% ke Rp140 per saham)
  4. VRNA (naik 14% ke Rp57 per saham)
  5. SLIS (naik 9,8% ke Rp334 per saham)

5 Besar Top Loser

Di bawah ini merupakan 5 besar top loser sesi pertama hari ini (berdasarkan persentase penurunan):

  1. SRAJ (turun 6,9% ke Rp107 per saham)
  2. KRYA (turun 6,9% ke Rp322 per saham)
  3. PGLI (turun 6,9% ke Rp322 per saham)
  4. SATU (turun 6,9% ke Rp81 per saham)
  5. FIRE (turun 6,8% ke Rp164 per saham)

Di lain sisi, bursa Amerika Serikat ditutup melemah pada Selasa, 20 September 2022, kemarin. Saham DJIA diketahui turun 1.0%, S&P500 turun 1.1%, dan Nasdaq melemah 0.95%.

“Investor melakukan aksi jual di pasar saham AS menjelang pengumuman suku bunga the Fed yang dijadwalkan pada Rabu, 21 September 2022. Pasar memperkirakan kenaikan suku bunga 75 bps,” demikian tim analis Samuel Sekuritas menyatakan lewat keterangan tertulis, Rabu (21/9).

Adapun berdasarkan data ekonomi, angka pembangunan rumah baru (housing starts) melonjak sebanyak 12.2% secara month on month (mom) pada Agustus. Angka ini jauh di atas perkiraan Dow Jones, yakni naik 0.3%.

Namun, angka perizinan bangunan (building permits) diketahui malah anjlok 10% secara mom atau jauh di bawah ekpektasi, yaitu turun 4.4%.

Sekian ulasan tentang top gainer saham hari ini yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat!

Baca juga: Joss! Emiten Properti Ini Duduki Top Gainer Saham Hari Ini

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com.

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU