29.7 C
Jakarta
Minggu, 19 Januari, 2025

Berita Bitcoin Hari Ini: Tahun Depan, Harga Bitcoin Diprediksi Rp3,9 M

JAKARTA, duniafintech.com – Berita Bitcoin hari ini mengulas soal harga Bitcoin (BTC) yang diprediksi akan menyentuh level Rp3,9 miliar.

Adapun prediksi ini sebagaimana pandangan dari investor dan pendiri Draper Fisher Jurvetson (DFJ), Tim Draper.

Ia meyakini prediksi Bitcoin-nya yang mengatakan aset kripto terbesar ini akan mencapai harga USD250 ribu atau sekitar Rp3,9 miliar per koin pada tahun 2023 mendatang.

Berikut ini berita Bitcoin hari ini selengkapnya, seperti dinukil dari Liputan6.com.

Baca juga: Berita Bitcoin Hari Ini: Asyik, Harga Bitcoin Cs Naik Lagi!

Berita Bitcoin Hari Ini: Menyentuh USD 250 Ribu pada 2022

Draper sendiri sebelumnya mengatakan pada April 2018 lalu, di pesta blockchain Universitas Draper, bahwa dirinya memperkirakan harga Bitcoin bisa menyentuh USD 250 ribu pada 2022.

Lantas, pada acara Web Summit 2022, ia pun menyebut bahwa dirinya memperpanjang perkiraannya selama 6 bulans sebab ia sekarang memprediksi bitcoin akan mencapai kisaran harga itu pada pertengahan 2023.

“Pada pertengahan tahun 2023 saya memperkirakan bitcoin akan mencapai USD 250.000 (Rp 3,9 miliar),” ucapnya, dikutip dari Bitcoin.com, Selasa (8/11/2022).

Adapun perusahaan Draper, yakni Draper Fisher Jurvetson, merupakan Venture Capital terkenal di industri kripto. Ia pun mendukung perusahaan terkemuka, seperti Tesla, Spacex, Robinhood, Docusign, Ring, Skype, dan Baidu.

Diketahui, di tengah pasar bearish tahun ini dan berbicara di konferensi Web Summit 2022, ia mengatakan bahwa bitcoin pada dasarnya merupakan perlindungan terhadap tata kelola yang buruk.

Baca juga: Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Merosot, Dogecoin Akhiri Reli

Berita Bitcoin Hari Ini: Berharap Investor Kripto Wanita Bertambah

Di samping itu, Draper pun menyebut bahwa dirinya mengharapkan wanita menjadi demografi teratas investor ritel yang akan membantu membawa harga bitcoin ke wilayah USD 250 ribu.

Adapun komentar tersebut mirip dengan pernyataan yang dibuatnya selama wawancara dengan Wolf of Wall Streets pada Juni lalu. 

Ia mengungkapkan, lonjakan permintaan Bitcoin akan berasal dari pengeluaran ritel. 

berita bitcoin hari ini

Tidak Mudah

Dijelaskan Draper pula bahwa saat ini tidak mudah menggunakan Bitcoin untuk hal-hal, seperti makanan, pakaian, dan tempat tinggal. Meski demikian, pembelanja ritel bisa menggunakan Bitcoin (BTC). 

Ia pun dengan sepenuh hati percaya tidak akan ada alasan untuk mempertahankan mata uang fiat.  Pemodal ventura ini juga berbicara soal stablecoin dan mencatat sementara mereka adalah jembatan menuju Bitcoin yang baik, mereka terpusat dan pada akhirnya, mereka tidak ada artinya dibandingkan.

Ketika berbicara soal stablecoin, ia menyatakan bahwa Terra stablecoin UST yang saat ini sudah tidak berfungsi dan token asli LUNA dari blockchain. Kata dia lagi kepada pewawancara, konsep stablecoin buatan Terra dibuat salah.

Sekian ulasan tentang berita Bitcoin hari ini yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat.

Baca juga: Berita Bitcoin Hari Ini: Bitcoin Melemah, Dogecoin Melejit

Baca terus berita fintech Indonesia dan kripto terkini hanya di duniafintech.com

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU