26.9 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Cara Aman Ajukan Pinjaman Online Agar Terhindar dari Penipuan

DuniaFintech.com – Pertumbuhan pinjaman online sangat luar biasa dalam beberapa tahun terakhir. Fintech pinjaman bertambah beberapa kali lipat hanya dalam waktu singkat. Akan tetapi, Anda harus tetap berhati-hati dengan semakin menjamurnya aplikasi pinjam uang online ilegal yang banyak merugikan Nasabah.  Maka dari itu, Bagaimana cara aman ajukan pinjaman online di tempat yang tepercaya?

Dengan kemajuan teknologi, pinjaman online memang terbilang mudah. Meskipun lebih mudah, pertumbuhan peminjaman online ternyata tetap tidak secepat online banking. Ada banyak faktor yang menyebabkan kenapa hal ini terjadi. Pertama, pihak peminjam yang ternyata memiliki kredit jelek atau pihak pemberi pinjaman yang ternyata bermasalah.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) seringkali menerima banyak keluhan mengenai perilaku pinjaman online yang dianggap merugikan, mulai dari bunga yang luar biasa tinggi, penyedotan data pribadi yang masif, ketentuan yang tidak transparan sampai cara penagihan yang tidak manusiawi.Ditambah lagi, munculnya banyak sekali pinjaman online ilegal yang tumbuh bak cendawan di musim hujan.

Apa yang harus dilakukan? Bagaimana cara aman ajukan pinjaman online tepercaya?

Kenali Lembaga yang Ingin Anda Gunakan Jasanya

Saat ini ada banyak sekali jasa peminjaman online yang bisa Anda temukan di internet. Semua menawarkan kemudahan kepada calon nasabahnya. Tapi, apakah hanya dengan itu sudah cukup?

Salah satu cara aman ajukan pinjaman online adalah kenali terlebih dahulu perusahaan penyedia jasa terutama reputasinya dalam memberikan pinjaman. Daftar perusahaan pinjaman terpercaya dapat Anda lihat di Daftar Perusahaan P2P Lending yang tersedia di DuniaFintech. Banyak perusahaan pinjaman online yang tidak hanya terpercaya tapi juga terjamin mudah dengan waktu pencairan cepat.

Baca Juga:

Cari Penyedia Pinjaman dengan Bunga Rendah

Seperti yang sudah disebutkan di atas, masalah bunga yang kelewat tinggi sempat membuat jasa peminjaman online menjadi headline di media massa. Kebijakan bunga yang sangat tinggi ini tentu saja akan menyulitkan para peminjam. Anda dapat menentukan penyedia pinjaman dengan pilihan bunga di tabel Daftar Perusahaan P2P Lending.

Perhatikan Syarat Pengajuan Pinjaman

Semudah apapun proses yang ditawarkan sebuah lembaga peminjaman, Anda tidak boleh mengabaikan begitu saja. Saat ini banyak sekali orang-orang yang memanfaatkan keadaan dengan iming-iming memberi pinjaman mudah tapi akhirnya malah menjebak. Anda akan diminta untuk menyediakan dokumen sebagai persyaratan pengajuan pinjaman berupa fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk), fotokopi KK (Kartu Keluarga), fotokopi BPKB (opsional), fotokopi kartu kredit (opsional) dan slip gaji.

Semua dokumen di atas adalah kelengkapan standar yang diminta oleh perusahaan peminjaman online. Bukan hanya sebagai jaminan bagi pemberi pinjaman, tapi juga memberikan rasa aman kepada Anda sebagai peminjam.

Perhatikan Lama Pencairan Dana

Dengan sistem online yang serba cepat, rata-rata perusahaan peminjaman memerlukan waktu pencairan dana hingga seminggu. Proses ini bisa lebih lama jika ternyata ada banyak nasabah yang sedang mengantri untuk mengajukan pinjaman. Untuk membantu mempercepat prosesnya, pastikan Anda melengkapi semua berkas yang diminta oleh lembaga peminjam.

Bayar Cicilan Sesuai dengan Aturan yang Disyaratkan

Terakhir, cara aman ajukan pinjaman online adalah setelah dana pinjaman dicairkan, Anda bisa menggunakannya untuk beragam keperluan. Demi kenyamanan Anda dan lembaga peminjam, pastikan Anda membayar cicilan tepat waktu dan sesuai aturan yang disyaratkan peminjam.

(DuniaFintech/VidiaHapsari)

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU