33.1 C
Jakarta
Sabtu, 23 November, 2024

Fintech ini Beri Layanan Akses Gratis 6 Bulan untuk Penggunanya

duniafintech.com – Open platform di bidang layanan keuangan, Moneyhub beri layanan akses gratis 6 bulan kepada para pengguna baru atau pengguna yang sudah mempunyai akun di aplikasinya. Moneyhub memberikan kesempatan kepada orang-orang untuk menikmati layanannya mendapatkan wawasan dan kontrol atas manajemen keuangan pribadinya.

Selain itu, aplikasi ini juga berfungsi untuk konsultasi dengan financial planner handal secara online agar dapat menentukan keputusan secara proaktif dan informatif untuk keuangan Anda ditengah-tengah pandemi ini.

Aplikasi ini dapat dikatakan sebagai open platform karena menjalankan strategi bisnis dengan open ekosistem sehingga selalu membuka kerja sama dengan berbagai partner-partner yang dapat memberi keuntungan bagi penggunya.

Aplikasi Moneyhub menggunakan teknologi Artificial Intelegence (AI) dimana aplikasi ini membantu orang-orang membuat keputusan mengenai keuangannya kemudian mencarikan solusi yang pas agar mendapat pilihan berhemat. Sebagai contoh, aplikasi Moneyhub akan memunculkan kebiasaan Anda dalam perilaku belanja setelah Anda mempunyai akun.

Baca Juga:

Layanan akses gratis 6 bulan ini agar para pengguna dapat menikmati layanan dari akun premium yang tersedia di dalam fiturnya. Dengan akun premium ini, Anda disuguhkan dengan layanan konsultasi, mencari pengeluaran bank yang tidak terduga, serta potensi aktivitas penipuan yang menghampiri anda.

Selama masa pandemi Covid-19 ini, ada baiknya kita pandai untuk mengelola keuangan agar dapat bertahan. Tentu saja untuk Sebagian masyarakat Indonesia harus berputar otak untuk atur keuangan untuk bertahan di tengah pandemi corona ini agar tetap stabil. Maka dari itu Moneyhub memberikan kemudahan memberi layanan akses gratis 6 bulan untuk Anda agar dapat mengelola keuangan dengan baik.

Samantha Seaton selaku CEO Moneyhub mengatakan, “Sekarang, orang-orang perlu mengendalikan uang mereka karena kondisi ekonomi yang tidak pasti. Kami berharap bahwa dengan membuat aplikasi manajemen uang Moneyhub dengan layanan akses gratis 6 bulan, kami akan membantu lebih banyak orang menavigasi perubahan dan menjadi proaktif dan tidak reaktif dalam hal keuangan mereka.”

Samantha menambahkan, akses gratis ke Moneyhub akan memungkinkan individu mengatur peringatan, anggaran, menyapu uang antar rekening dan melacak pengeluaran, tabungan, dan investasi mereka secara berkala. Dengan pendekatan ini, Moneyhub akan memberikan dukungan manajemen uang kepada banyak pengguna baru dan semua yang ada.

(DuniaFintech/VidiaHapsari)

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU