25.8 C
Jakarta
Rabu, 13 November, 2024

Halofina Beberkan Tren Financial Freedom, Apa Itu?

duniafintech.com –ย Financial Freedomย atau kebebasan finansial merupakan istilah yang tengah menjadi gaya hidup para milenial di Amerika Serikat. Meskipun IDN Times mengklaim milenial menghabiskan 50% pendapatan, serta hanya menabung sebanyak 10% namun mereka memiliki visi FIRE (Financial Independent, Retire Early).

Visi FIRE dilandasi oleh keresahan para milenial yang tidak ingin menghabiskan waktu hidupnya hanya untuk bekerja dan mencari uang saja. Berangkat dari hal tersebut, Eko P Pratomo selaku Chairman dan Co-Founder dari teknologi penasihat keuangan, Halofina menyebut bahwa Financial Freedom sebagai kondisi dimana pengeluaran seseorang lebih rendah dibanding pendapatan pasifnya.

โ€œIstilah Financial Freedom atau Kebebasan Finansial berarti kondisi dimana nilaiย passive
incomeย yang dihasilkan seseorang baik dari aset finansial atau non finansial, nilainya setara atau bahkan melebihi nilai pengeluaran rutin bulanannyaโ€

Baca juga:

Cara Raih Financial Freedom

Sebagai pionir teknologi perencana keuangan di Indonesia, Halofina membeberkan beberapa langkah dalam meraih Financial Freedom.

  • Mempunyai Pendapatan Tetap

Pendapatan tetap merupakan kunci dalam meraih kebebasan finansial. Pendapatan tetap meliputi gaji, laba usaha yang Anda jalankan serta pendapatan yang kerap didapatkan dalam kurun waktu tertentu.

Nantinya, pendapatan ini tidak hanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan, namun juga bisa digunakan untuk membuat aset finansial/non finansial.

  • Fokus Pada Pengeluaranย 

Kebanyakan orang menilai bahwa pendapatan menjadi bagian utama dalam mengatur keuangan personal. Salah satunya penghasilan pasif yang setara dengan kebutuhan bulanan. Setelah menghitung pengeluaran bulanan, Anda hanya perlu mematok nilai aset yang hendak dimiliki. Hal tersebut ditujukan untuk mendapatkan penghasilan setara dengan kebutuhan bulanan.

  • Lirik Investasi

Kenali produk yang akan Anda jadikan investasi. Hal ini penting mengingat pendapatan Anda tidak bisa dihabiskan secara konsumtif saja. Investasi membuat program Financial Freedom Anda semakin tercapai.

-Fauzan-

 

 

 

Iklan

mau tayang di media lain juga

ARTIKEL TERBARU