DuniaFintech.com – Program afiliasi adalah cara mudah untuk bisa mendapatkan uang dengan mudah. Karena hanya dengan menyebarkan link dan mengajak orang lain untuk menggunakan link yang disebar, maka Anda akan mendapatkan keuntungan sesuai dengan yang dijanjikan.
Berikut ini beberapa platform marketplace aset kripto dengan program afiliasi yang membantu Anda mendapatkan uang dengan mudah:
Indodax
Referensikan Indodax.com dan mintalah kepada calon member untuk registrasi menggunakan URL Afiliasi Anda. Anda akan mendapatkan komisi sebesarย 25%ย dari biaya transaksiย downline Anda selama 3 bulan.ย Komisi sebesar 25% dihitung dari biaya transaksi yang dikenakan yaitu 0.3% dari total transaksi (contoh: 0.3% X 300,000,000 Rupiah = 900,000 Rupiah), berarti Anda akan mendapatkan 25% dari 900,000 Rupiah yaitu 225,000 Rupiah tanpa perlu melakukan apapun.
Pintu
Pintu memiliki program afiliasi dimana Anda akan mendapatkan komisi denganย fixed percentageย yaitu sebesarย 25% dariย spread feeย yang diperoleh Pintu untuk setiap transaksiย refereeย diatas Rp 200.000. Lebih lagi, Anda juga masih berhak mendapatkanย referral rewardsย yang ada untuk setiap user Pintu, yaitu dari transaksiย refereeย Anda yang berupa saldo Rupiah yang berkisar antaraย Rp 10.000 – Rp 1.000.000.
SnapEx
Program afiliasi SnapEx menawarkan komisi hingga 50% tergantung dari jumlah pengguna link refferal Anda dan volume trading pengguna yang menggunakan link tersebut. Jika Anda ingin trading di SnapEx anda cukup deposit senilai 50 USDT atau 0,002 BTC. Kemudian,ย untuk melakukan trading di bursa ini, biaya yang dikenakan adalah 0,15%, dan jika ingin withdrawal Anda cukup membayar 5 USDT atau senilai Rp70.000.
Baca juga :
- Pinjam Uang Cuma dengan KTP Tanpa Slip Gaji, Disini Tempatnya!
- Pinjaman Online untuk Pelajar yang Ramah di Kantong
- Mau Dapat Passive Income? Lakukan Beberapa Cara Ini!
- Tips Belajar Saham Untuk Pemula Ini Bisa Bikin Untung!
- Kunci Sukses Jadi Miliarder di Usia Muda
BitMex
Platform crypto selanjutnya yang memiliki program afiliasi adalah Bitmex,ย komisi afiliasi yang diberikan adalah 10%. Namun bisa lebih dari itu tergantung dari jumlah pengguna tautan Anda dan seberapa banyak volume tradingnya. Deposit minimum untuk bisa trading di Bitmex adalah 0,0001 XBT atau kurang lebih senilai $1. Biaya trading yang dibebankan sebesar 0,075% dari order value yang Anda lakukan.ย Jika Anda inginย melakukan withdrawal, Bitmex berpatokan dengan biaya jaringan, saat ini harga yang ditentukan adalah 0.000154 BTC.
Coinmama
Coinmama memiliki program afiliasi dengan komisi senilai 15% apabila Anda berhasil mendapatkan pengguna baru untuk melakukan trading di exchange ini. Jika ingin menggunakan Coinmama, maka Anda harus menyediakan deposit senilai $60 atau โฌ53. Biaya trading yang dibebankan sebesar 5,9%, sedangkan biaya withdrawal gratis. Setelah Anda melakukan WD uang akan langsung di transfer di rekening bank Anda.
Local Bitcoins
Local Bitcoins memberikan komisi 20% bagi program afiliasi yang memiliki Local Bitcoin wallet. Jika Anda merefrensikan pembeli dan penjual, maka Anda akan mendapatlan komisi dari referralย hingga 40% dari total transaksi pengguna yang menggunakan kode Anda.ย Untuk memulai trading, Anda tidak perlu deposit terlebih dahulu, tetapi ada biaya trading yang dikenakan yakni 1% per transaksi yang dibayar oleh penjual. Namun, penjual dapat menaikan harga tergantung keinginan atauย metode pembayaran. Untuk WD, akan dikenakan biaya kurang lebih adalah 0.00022 BTC 0,00022 BTC per transaksi dan biaya deposit sekitar 0,00066 BTC per transaksi.
Remitanoย
Remitano menawarkan program afiliasi Bitcoin dan aset kripto lainnya sebesar 40 persen dari biayaย trading. Program afiliasi ini juga berlaku secara berjenjang, yang disebut Tier 2. Misalnya teman Anda yang telah bergabung mengajak orang lain. Ketika orang lain tersebut membeliย stablecoinย USDT, di manaย trading fee-nya adalah 10 USDT, maka teman Anda yang telah bergabung berhak mendapatkan imbalan sebesar 4 USDT (40 persen). Dan Anda sendiri mendapatkan imbalan 1 USDT (10 persen). Skema itu terus berlanjut selamanya.
(DuniaFintech/ Dinda Luvita)