DuniaFintech.com – Ingin mencoba pinjaman online tapi tersendat karena persyaratan melampirkan slip gaji? Slip gaji selalu jadi momok bagi sebagian orang ketika hendak mengajukan pinjaman. Sementara itu, Anda tahu bahwa menyiapkan slip gaji bukan perkara gampang dan cepat. Mencari pinjaman online tanpa slip gaji? Berikut 3 daftar pinjaman online tanpa slip gaji terpercaya yang bisa jadi pilihan untuk Anda melakukan pinjaman secara mudah.
Kredit Pintar
Perusahaan pinjaman online yang pertama yang bisa Anda pilih adalah Kredit Pintar. Dengan kredit pintar, Anda bisa mendapatkan dana dengan hanya bermodalkan KTP dan ponsel.
Cara melakukan pengajuan pinjaman online lewat aplikasi Kredit Pintar
(1) Unduh aplikasi Kredit Pintar; (2) Isi data pribadi dan informasi yang dibutuhkan ke dalam aplikasi; (3) Tunggu proses verifikasi; (4) Pilih jenis pinjaman dengan tenor 14 hari, 30 hari, hingga 3 bulan sesuai dengan kebutuhan; dan (5) Dana tunai akan di transfer ke rekening Anda.
Persyaratan pengajuan pinjaman
- WNI berusia 18-21 (jika sudah menikah); berusia 22-60 (jika sudah menikah) dan berdomisili di Indonesia
- Foto KTP dan rekening bank atas nama sendiri
- Penghasilan tetap
Sistem biaya dan bunga yang berlaku
- Biaya penanganan: 9-10%
- Biaya bunga, survei, provisi, dan lain-lain: 11%-15%
Bunga pinjaman Kredit Pintar
- Pinjaman Rp 600,000 dan tenor 14 hari. Dana cair rekening Rp 540,000 dan jumlah pengambalian pinjaman Rp 666,000. Total bunga adalah 18.92% dan 1.4% per hari
- Pinjaman Rp 1,200,000 dan tenor 14 hari. Dana cair rekening Rp 1,080,000 dan jumlah pengambalian pinjaman Rp 1,332,000. Total bunga adalah 18.92% dan 1.4% per hari
- Pinjaman Rp 1,200,000 dan tenor 28 hari. Dana cair rekening Rp 1,056,000 dan jumlah pengambalian pinjaman Rp 1,392,000. Total bunga adalah 24.14% dan 0.9% per hari
- Pinjaman Rp 2,300,000 dan tenor 3 bulan (90 hari). Dana cair rekening Rp 1,955,000 dan jumlah pengambalian pinjaman Rp 2,645,100. Total bunga adalah 26.09% dan 0.3% per hari.
Baca juga:
- Pinjaman Online Terdaftar dan Berizin OJK per Oktober 2020
- Tips Belajar Saham Untuk Pemula Ini Bisa Bikin Untung!
- Butuh Pinjaman Uang Mendesak? Cek Beberapa Pinjaman Ini
- Pinjaman Online untuk Pelajar yang Ramah di Kantong
- Cari Keringanan Untuk Cicilan Biaya Pendidikan? Pakai Aplikasi Ini Aja
Tunaiku
Selanjutnya adalah Tunaiku, Tunaiku tentu saja bebas agunan dan memiliki persyaratan mudah dengan proses yang cepat. Tunaiku sendiri menyediakan pinjaman sampai dengan IDR 20 juta! Tenornya adalah hingga 20 bulan. Proses pengajuan bisa Anda lakukan via online dari situs resmi dan aplikasi mereka. Debitur dapat melunasi pinjaman lebih awal dari perjanjian tanpa terkena bunga atau denda tersembunyi.ย
Cara mengajukan pinjaman
- Pendaftaran: pilih jumlah dan lama pinjaman yang Anda inginkan. Lengkapi formulir pengajuan dan klik โkirim formulirโ.
- Terima persetujuan: silahkan tunggu kurang lebih 1 hari untuk mengetahui status pengajuan Anda.
- Konfirmasi pinjaman: isi info untuk pengantaran kontrak oleh kurir (diproses dalam 1 sampai 3 hari kerja).
- Tanda tangan kontrak: bertemu kurir untuk menkonfirmasi KTP dan melakukan tanda tangan kontrak (akan dilakukan dalam 1 sampai 3 hari kerja, mereka tidak melakukan survey)
- Menerima dana: silahkan tunggu sampai uang tunai dicairkan ke rekening Anda (proses dalam 1 sampai 3 hari kerja
Persyaratan
- Usia 21 sampai 55 tahun
- Warga negara Indonesia
- Mempunyai rekening bank
- Bekerja atau berpenghasilan (Pekerja swasta dan PNS)
- Tinggal atau bekerja di area layanan Tunaiku (Setidaknya tinggal atau bekerja di area layanan mereka)
Area Layanan
- Jawa: Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang, Bekasi, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Gresik, Sidoarjo dan Surabaya.
- Sumatra: Medan, Palembang dan Pekanbaru
- Kota lainnya: Denpasar dan Makassar
- Ada kemungkinan perluasan wilayah.
Suku bunga dan tarif peminjaman uang di Tunaiku
- Biaya administrasi IDR 540 ribu
- Denda keterlambatan IDR 150 ribu per bulan
- Biaya pelunasan lebih awal IDR 0
- Suku bunga adalah 3 persen sampai 4 persen per bulan
- Durasi angsuran dari 6 sampai dengan 20 bulan
- Bunga maksimum pertahun (APR) 36 persen hingga 48 persen
TunaiKita
TunaiKita pinjaman online yang menawarkan dua produk pinjaman. Pertama adalah pinjaman dengan pelunasan sekaligus dan pinjaman dengan sistem pembayaran cicilan.
Syarat pengajuan pinjaman uang tanpa jaminan proses cepat di TunaiKita adalah: WNI, Usia 21-60 tahun, memiliki KTP dan NPWP, memiliki rekening bank lokal dan berdomisili di area Jabodetabek. Dokumen yang diperlukan adalah: KTP, detail kontak pribadi, verifikasi video, informasi pekerjaan dan informasi akun Facebook.
Cara melakukan pengajuan pinjaman pribadi online lewat aplikasi TunaiKita adalah: (1) unduh aplikasi TunaiKita; (2) isi data pribadi dan informasi yang dibutuhkan ke dalam aplikasi; (3) tunggu proses verifikasi dan (4) dana tunai akan di transfer ke rekening Anda.
Untuk nilai pinjaman terendah
- Nilai pinjaman diajukan IDR 5 juta
- Tenor Pinjaman 3 bulan
- Jumlah uang diterima IDR 5 juta
- Jumlah uang dikembalikan IDR 5.886.000
- Jumlah biaya total IDR 886 ribu
- Persentase biaya per bulan 5.91 persen
Untuk nilai pinjaman tertinggi
- Nilai pinjaman diajukan IDR 20 juta
- Tenor Pinjaman 6 bulan
- Jumlah uang diterima IDR 20 juta
- Jumlah uang dikembalikan IDR 29.270.000
- Jumlah biaya total IDR 9.270.004
- Persentase biaya per bulan 7.73 persen
(DuniaFintech/ Dinda Luvita)